Anda di halaman 1dari 5

1.

Bahasa Indonesia

Dani merupakan murid kelas 6 dan seringkali menjadi contoh anak


yang patuh terhadap kedua orangtuanya. Antonim dari kata "patuh"
yang digunakan dalam kalimat di atas yaitu…
ADVERTISEMENT

A. Baik
B. Menghormati
C. Melanggar
D. Berbakti
Kunci Jawaban: C. Melanggar

2. Bahasa Indonesia

Tim SAR sedang mengevakuasi para korban bencana banjir di


Bogor dengan memanfaatkan penggunaan perahu karet. Makna
yang dimiliki pada kata yang dicetak secara miring dalam kalimat di
atas yaitu…
A. Menyelamatkan
B. Memindahkan
C. Menyeberangkan
D. Menolong
Kunci Jawaban: B. Memindahkan

3. Bahasa Indonesia

Kedisiplinan lalu lintas yang dimiliki oleh masyarakat Madiun


cenderung menurun. Hal ini terbukti akan bertambahnya angka
pelanggaran yang tercatat dalam data kepolisian. Selain itu, jumlah
korban yang meninggal akan kejadian kecelakaan pun juga semakin
meningkat.
Paragraf di atas bisa diidentifikasikan sebagai jenis teks yaitu…
A. Deskripsi
B. Argumentasi
C. Eksposisi
D. Narasi
Kunci Jawaban: D. Narasi

4. Bahasa Indonesia

Supaya kondisi badan tetap sehat, sebaiknya masyarakat tetap bisa


beraktivitas secara aktif dalam sehari-hari. Dalam kalimat tersebut,
makna dari istilah "beraktivitas" yang digunakan yaitu…
A. Belajar
B. Bekerja
C. Berlari
D. Berkegiatan
Kunci Jawaban: D. Berkegiatan

5. Bahasa Indonesia

Seorang pembaca puisi yang baik harus mampu


menginterpretasikan makna yang terkandung di dalam teks puisi
yang sedang dibaca. Sinonim yang dimiliki oleh kata
"menginterpretasikan" dalam kalimat di atas yaitu…
A. Menjelaskan
B. Mengekspresikan
C. Melafalkan
D. Menafsirkan
Kunci Jawaban: D. Menafsirkan
6. Matematika

Terdapat sebanyak 5 kotak dengan bentuk kubus yang ditata secara


ditumpuk, terdiri dari 2 kotak dengan ukuran besar, 3 kotak dengan
ukuran kecil. Volume yang dimiliki oleh kotak besar yaitu 1.728 cm³
dan kotak kecil sebesar 343 cm³.
ADVERTISEMENT

Tinggi yang dimiliki oleh tumpukan kelima kotak tersebut yaitu…


A. 60 cm
B. 55 cm
C. 45 cm
D. 30 cm
Kunci Jawaban: C. 45 cm

7. Matematika

Suhu udara yang ada di puncak gunung saat pukul 03.00 adalah -10
derajat Celsius. Setelah adanya matahari terbit, energi yang
dikeluarkan matahari membuat suhu udara naik di puncak gunung
tersebut.
Apabila suhu udara di puncak gunung naik sebanyak 5 derajat
Celsius untuk setiap jamnya, maka suhu udara saat pukul 15.00
yaitu…
A. 26 derajat Celsius
B. 28 derajat Celsius
C. 30 derajat Celsius
D. 32 derajat Celsius
Kunci Jawaban: A. 26 derajat Celsius
8. Matematika

Bus Sekar Sari berangkat dari terminal setiap 30 menit sekali. Bus
Beruang berangkat dari terminal setiap 45 menit sekali. Sementara
Bus Raya berangkat dari terminal setiap 60 menit sekali.
ADVERTISEMENT

Apabila ketiga bus itu berangkat secara bersama-sama pada pukul


05.00, maka ketiga bus tersebut akan berangkat bersama-sama
kembali pada pukul…
A. 06.00
B. 07.00
C. 08.00
D. 09.00
Kunci Jawaban: C. 08.00

9. IPS

Curah hujan yang cukup tinggi di wilayah perbukitan nantinya akan


membuat lahan pertanian menjadi berkurang kesuburannya. Hal
ini terjadi karena adanya erosi. Cara yang dapat dilakukan untuk
mengatasi permasalahan ini yaitu…
A. Melakukan cara sistem tumpang sari
B. Melakukan proses rotasi tanaman
C. Mengganti semua jenis tanaman palawija
D. Membuat sistem teras bertingkat
Kunci Jawaban: D. Membuat sistem teras bertingkat
10. IPA

Perhatikan daftar berikut ini:

 Hyena
 Ular kobra
 Serigala
 Tupai

Dari daftar tersebut, hewan yang memiliki bentuk adaptasi yang


sama dengan cara berpura-pura mati yaitu…
A. 1 dan 2
B. 1 dan 4
C. 2 dan 3
D. 3 dan 4
Kunci Jawaban: B. 1 dan 4

Anda mungkin juga menyukai