Anda di halaman 1dari 13

BNKP RESORT 1 ONOWAEMBO

TATA IBADAH MINGGU PASSION


(Tanggal 17 maret 2024 jam 07.30 Wib)
SALAM DAN PANGGILAN BERIBADAH
Liturgos : Jemaat yang dikasihi Tuhan, selamat datang dan salam
damai sejahtera bagi saudara-saudara sekalian, Syalom …
Jemaat : Syalom!
Liturgos : TUHAN Allah beserta saudara-saudara!
Jemaat : Roh-Nya menyertai saudara.

Liturgos : Mari, kitaBeribadah Kepada Tuhan Dengan Suka Cita,


Datanglah di Hadapan-nya dengan sorak-sorai.
Mari kita memuji Tuhan, dengan bernyanyi

” Pribadi Yang Mengenal Hatiku”

Seperti Rusa Yang Haus


Rindu Aliran SungaiMu
Hatiku Tak Tahan MenungguMu

Bagai Tanah Gersang


Menanti Datangnya Hujan
Begitupun Jiwaku Tuhan
Ref:
Hanya Engkau Pribadi
Yang Mengenal Hatiku
Tiada Yang Tersembunyi DariMu
Seluruh Isi Hatiku Kau Tahu
Dan Bawaku ku
Lebih Dekat Lagi PadaMu
Tinggal Dalam Indahnya
1
BNKP RESORT 1 ONOWAEMBO
Dekapan KasihMu

VOTUM, INTROITUS, DAN DOA


Liturgos : Marilah kita mengarahkan seluruh kehidupan kita dalam
persekutuan dengan Tuhan,
... Jemaat diundang berdiri
Liturgos : Kita berhimpun dan bersekutu di sini, di dalam nama Allah
Bapa, di dalam nama Anak-Nya Yesus Kristus, dan di
dalam nama Roh Kudus. Pertolongan kita hanya ada di
dalam nama Allah yang menciptakan langit dan bumi:
Jemaat : Amin
Liturgos : Berilah Keadilan Kepadaku, Ya Allah, dan Perjuangkanlah
Perkaraku Terhadap Kaum Yang tidak Saleh! Luputkanlah
aku dari orang penipu dan orang curang! Maka aku dapat
pergi ke mezbah Allah, menghadap Allah, yang adalah
sukacitaku kesetiaan-mu datang, supaya aku dituntun dan
dibawa ke Gunung-mu yang kudus dan tempat kediaman-
mu!.
( Mazmur 43 : 1-4a,) Haleluya...
Jemaat : Haleluya, Haleluya, Haleluya.
Liturgos Mari kita Berdoa
Ya Allah Bapa yang kami sembah di dalam nama Tuhan
Yesus Kristus, sumber kehidupan kami. Pada minggu-
minggu sengsara ini, kami mengingat dan merenungkan
kembali penderitaan dan kematian Tuhan Yesus Kristus,
guna membebaskan kami dari dosa dan maut.
Kuduskanlah dan pusatkanlah hati kami, agar kami
sungguh-sungguh merasakan dan menghayati
penderitaan Anak-Mu, hingga mati di kayu salib, demi
kehidupan kami. Tolonglah agar kami menyadari dosa-
dosa yang telah kami perbuat. Kuatlahlah kami untuk
2
BNKP RESORT 1 ONOWAEMBO
mengalahkan keinginan keinginan jahat dalam diri kami,
dan mampukanlah kami untuk melakukan perbuatan-
perbuatan kasih dan kebenaran, yang sesuai dengan
kehendak Anak-Mu Yesus Kristus, yang hidup dan
memerintah bersama dengan Engkau dan dengan Roh
Kudus. AMIN. … Jemaat disilakan duduk
Mari kita memuji Tuhan, dengan bernyanyi
” Kuduslah Tuhan”
Di bumi, di Surga
Dan segala yang ada
Sujud dan menyembah
Di hadapan-Mu Allah semesta
Langit pun terbuka
Sorak sorai sukacita, yeah
Gempita bergema
Bagai gemuruh ombak samudra terdengar
Kudus, kudus, kudus
Kuduslah Tuhan (Kuduslah Tuhan, kuduslah Tuhan, oh)
Suci, suci, suci
Sucilah Tuhan (Sucilah Tuhan, sucilah Tuhan)
Biarlah semua yang bernafas memuliakan-Mu
Surga dan bumi pun bersorak merayakan-Mu
Nyanyikan pujian

Mari Kita mengangkat satu pujian lagi saya undang kita


semua berdiri.
”Betapa Hebat”
Berkuasa di bumi di surga
Bertahta
dalam Kemuliaan
Dialah Tuhan Allah kita
3
BNKP RESORT 1 ONOWAEMBO
Nama-Nya berkuasa
Pembebas umat-Nya(semua)

Reff : Betapa hebat


betapa kuat
Dahsyatnya Allah kita
Dia berjaya atas semua perbuatan-Nya(betapa)

Betapa hebat
betapa kuat
Dahsyatnya Allah kita
Dia ternama Yesus Raja s'gala Raja
Tuhan Allah kita
PEMBACAAN ALKITAB (PL)
Liturgos : Kita mendengarkan firman Tuhan, yang dikutip dari Kitab
Ulangan 4 : 1-6 ...(dibaca 2x) ...Beginilah firman Tuhan
1. Maka sekarang, hai orang Israel, dengarlah ketetapan
dan peraturan yang kuajarkan kepadamu untuk
dilakukan, supaya kamu hidup dan memasuki serta
menduduki negeri yang diberikan kepadamu oleh
TUHAN, Allah nenek moyangmu.
2. Janganlah kamu menambahi apa yang kuperintahkan
kepadamu dan janganlah kamu menguranginya,
dengan demikian kamu berpegang pada perintah
TUHAN, Allahmu, yang kusampaikan kepadamu.
3. Matamu sendiri telah melihat apa yang diperbuat
TUHAN mengenai Baal-Peor, sebab TUHAN, Allahmu,
telah memunahkan dari tengah tengahmu semua
orang yang mengikuti Baal Peor,
4. sedangkan kamu sekalian yang berpaut pada TUHAN,
Allahmu, masih hidup pada hari ini.
4
BNKP RESORT 1 ONOWAEMBO
5. Ingatlah, aku telah mengajarkan ketetapan dan
peraturan kepadamu, seperti yang diperintahkan
kepadaku oleh TUHAN, Allahku, supaya kamu
melakukan yang demikian di dalam negeri, yang akan
kamu masuki untuk mendudukinya.
6. Lakukanlah itu dengan setia, sebab itulah yang akan
menjadi kebijaksanaanmu dan akal budimu di mata
bangsa-bangsa yang pada waktu mendengar segala
ketetapan ini akan berkata: Memang bangsa yang
besar ini adalah umat yang bijaksana dan berakal
budi.
Demikianlah firman Tuhan.

PENGAKUAN DOSA DAN BERITA PENGAMPUNAN


Liturgos : Saudara-saudara.
Jika kita berkata bahwa kita tidak berdosa, maka kita
menipu diri kita sendiri dan kebenaran tidak ada di dalam
kita. Jika kita mengaku dosa kita, maka Ia adalah setia dan
adil. Ia mengampuni segala dosa kita dan menyucikan kita
dari segala kejahatan kita. Sebab itu marilah kita dengan
penuh kerendahan hati menghadap Tuhan mengakui dosa-
dosa kita. ... Jemaat diundang berdiri
Kita berdoaii:
Ya Allah Bapa yang pengasih. Kami orang berdosa yang
hina ini datang kehadapan-Mu yang kudus dan mulia
mengaku dosa dan memohon pengampunan. Kami sering
mendukakan Tuhan dengan perkataan, pikiran dan
perbuatan yang tidak benar. Kami tidak mengasihi Engkau
dengan segenap hati, dengan segenap kekuatan dan
dengan segenap akal budi kami. Dan kami juga tidak
5
BNKP RESORT 1 ONOWAEMBO
mengasihi sesama manusia. Kami sering lupa mensyukuri
anugerah Tuhan, melainkan begitu mudah mengeluh dan
bersungut-sungut. Kami sering menyia-nyiakan waktu dan
berkat Tuhan untuk hal-hal yang tidak berguna. Sekarang
kami datang mengandalkan kasih Tuhan dan memohon
pengampunan-Mu. Kasihanilah dan mampukanlah kami
untuk meninggalkan segala kejahatan kami. Dalam nama
anak-Mu Yesus Kristus, Anak-Mu yang Tunggal kami
berdoa.......... Sekarang diberikan kesempatan berdoa dalam
hati masing-masing, mengaku dosa dihadapan Tuhan.....1-2
menit.
Kasihanilah kiranya kami ya tuhan dan ampunilah
seluruhnya dosa-dosa kami......amin.
“TUHAN KASIHANI”
Jemaat Tuhan kasihani, Kristus kasihani, Tuhan Kasihani kami
Liturgos Berita Pengampunan Dosa:
“Karena begitu besar kasih Allah akan dunia ini, sehingga
Ia telah mengaruniakan Anak-Nya yang tunggal, supaya
setiap orang yang percaya kepada-Nya tidak binasa,
melainkan beroleh hidup yang kekal.”
Kemuliaan bagi Allah di tempat yang mahatinggi.
Jemaat Dan damai sejahtera di bumi di antara manusia yang :
berkenan kepada-Nya, Amin... (Jemaat disilahkan duduk)
PEMBACAAN ALKITAB (PB)
Liturgos : Kita mendengarkan firman Tuhan , dikutip dari
Yohanes 12 : 20-33 (dibaca 2X)
(20) Di antara mereka yang berangkat untuk beribadah pada
hari raya itu, terdapat beberapa orang Yunani.
(21) Orang-orang itu pergi kepada Filipus, yang berasal dari
Betsaida di Galilea, lalu berkata kepadanya: "Tuan, kami
ingin bertemu dengan Yesus."
6
BNKP RESORT 1 ONOWAEMBO
(22) Filipus pergi memberitahukannya kepada Andreas;
Andreas dan Filipus menyampaikannya pula kepada
Yesus.
(23) Tetapi Yesus menjawab mereka, kata-Nya: "Telah tiba
saatnya Anak Manusia dimuliakan.
(24) Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya jikalau biji
gandum tidak jatuh ke dalam tanah dan mati, ia tetap
satu biji saja; tetapi jika ia mati, ia akan menghasilkan
banyak buah.
(25) Barangsiapa mencintai nyawanya, ia akan kehilangan
nyawanya, tetapi barangsiapa tidak mencintai nyawanya
di dunia ini, ia akan memeliharanya untuk hidup yang
kekal.
(26) Barangsiapa melayani Aku, ia harus mengikut Aku dan
di mana Aku berada, di situpun pelayan-Ku akan
berada. Barangsiapa melayani Aku, ia akan dihormati
Bapa.
(27) Sekarang jiwa-Ku terharu dan apakah yang akan
Kukatakan? Bapa, selamatkanlah Aku dari saat ini?
Tidak, sebab untuk itulah Aku datang ke dalam saat ini.
(28) Bapa, muliakanlah nama-Mu!" Maka terdengarlah suara
dari sorga: "Aku telah memuliakan-Nya, dan Aku akan
memuliakan-Nya lagi!"
(29) Orang banyak yang berdiri di situ dan
mendengarkannya berkata, bahwa itu bunyi guntur. Ada
pula yang berkata: "Seorang malaikat telah berbicara
dengan Dia."
(30) Jawab Yesus: "Suara itu telah terdengar bukan oleh
karena Aku, melainkan oleh karena kamu.
(31) Sekarang berlangsung penghakiman atas dunia ini:
sekarang juga penguasa dunia ini akan dilemparkan ke
7
BNKP RESORT 1 ONOWAEMBO
luar;
(32) dan Aku, apabila Aku ditinggikan dari bumi, Aku akan
menarik semua orang datang kepada-Ku."
(33) Ini dikatakan-Nya untuk menyatakan bagaimana
caranya Ia akan mati... Yang berbahagia adalah mereka
yang mendengarkan firman Tuhan dan yang
memeliharanya
Jemaat Amin.

Liturgos : Sekarang diberi kesempatan kepada jemaat memberikan


persembahan yang pertama, kedua, ketiga, kepada Tuhan
dengan mengingat Firman Tuhan yang mengatakan :
 “Hendaklah masing-masing memberi menurut
kerelaan hatinya. Jangan dengan sedih hati atau
dengan paksaan, karena Allah mengasihi orang yang
memberi dengan sukacita. (II Korintus 9 : 7) Sambil
mengumpulkan dan menyerahkan persembahan
kepada Tuhan, mari kita bernyanyi
“janganlah Jemu bebuat baik”
Janganlah jemu berbuat baik
Janganlah jemu berkata baik
Janganlah jemu berpikir baik
Kita akan menuai yang baik
Reff: Tiga puluh kali ganda
Empat puluh kali ganda
Dan seratus kali ganda
Kita akan menuai yang baik
BERNYANYI
8
BNKP RESORT 1 ONOWAEMBO
Liturgos : Marilah kita mempersiapkan diri menyambut Firman Tuhan
dengan bernyanyi
“Hati sebagai hamba”
Ku tak membawa apapun juga
Saat ku datang ke dunia
Ku tinggal semua pada akhirnya
Saat ku kembali ke surga

Inilah yang ku punya


Hati sebagai hamba
Yang mau taat dan setia padaMu Bapa

Kemanapun ku bawa
Hati yang menyembah
Dalam roh dan kebenaran
Sampai selamanya.
(pengkhobat naik mimbar)
KHOTBAH
Pengkhotbah : Damai sejahtera Allah, yang melampaui segala akal,
akan memelihara hati dan pikiranmu dalam Kristus
Yesus, ......kita berdoa....... Amin.
1. Pembacaan nats Alkitab dari Yeremia 31 : 35-37
35 Beginilah firman TUHAN, yang memberi matahari
untuk menerangi siang, yang menetapkan bulan
dan bintang-bintang untuk menerangi malam, yang
mengharu biru laut, sehingga gelombang-
gelombangnya ribut, --TUHAN semesta alam nama-
Nya:
36 "Sesungguhnya, seperti ketetapan-ketetapan ini
tidak akan beralih dari hadapan-Ku, demikianlah
firman TUHAN, demikianlah keturunan Israel juga
9
BNKP RESORT 1 ONOWAEMBO
tidak akan berhenti menjadi bangsa di hadapan-Ku
untuk sepanjang waktu.
37 Beginilah firman TUHAN: Sesungguhnya, seperti
langit di atas tidak terukur dan dasar-dasar bumi di
bawah tidak terselidiki, demikianlah juga Aku tidak
akan menolak segala keturunan Israel, karena
segala apa yang dilakukan mereka, demikianlah
firman TUHAN.
2. Pemberitaan Firman
3. Ayat hafalan dikutip dari Ulangan 4 : 2a
Janganlah kamu menambahi apa yang
kuperintahkan kepadamu dan janganlah kamu
menguranginya.
4. Doa penutup khotbah
Pengkhotbah Bernyanyi dari Kidung Jemaat No. 54 : 4
+ WM

PENGAKUAN IMAN RASULI

Liturgos : Setelah kita mendengarkan Firman Tuhan, marilah kita


bersama-sama mengaku iman kita, serta segala orang
Kristen di segala zaman dan tempat, jemaat diundang
berdiri,................... hendaklah masing-masing mengaku:
WM :
 Aku percaya kepada Allah Bapa Yang Mahakuasa, khalik
langit dan bumi.
 Aku percaya kepada Yesus Kristus, Anak-Nya yang
10
BNKP RESORT 1 ONOWAEMBO
tunggal, Tuhan kita, yang dikandung dari pada Roh
Kudus, lahir dari anak dara Maria, yang menderita di
bawah pemerintahan Pontius Pilatus, disalibkan, mati,
dan dikuburkan, turun ke dalam kerajaan maut; pada hari
yang ketiga, bangkit pula dari antara orang mati, naik ke
sorga, duduk di sebelah kanan Allah Bapa yang
Mahakuasa, dan akan datang dari sana, untuk
menghakimi orang yang hidup dan yang mati
 Aku percaya kepada Roh Kudus, gereja yang kudus dan
am, persekutuan orang kudus, pengampunan dosa,
kebangkitan daging, dan hidup yang kekal… Amin.
...Jemaat disilakan duduk

Liturgos : SEKARANG MARI KITA DENGARKAN WARTA JEMAAT

Liturgo : Bapak/Ibu yang terkasih dalam nama Yesus, marilah kita


s menaikkan doa permohonan dengan kerendahan hati Kita
bernyanyi
“Terimakasi Tuhan”
Terima kasih Tuhan
Untuk kasih setiaMu
Yang kualami dalam hidupku
Terima kasih Yesus
Untuk kebaikanMu
Sepanjang hidupku
Terima kasih Yesusku
Buat anugerah yang kau beri
Sbab hari ini
11
BNKP RESORT 1 ONOWAEMBO
Tuhan adakan syukur bagiMu
DOA SYAFAAT, PENGUTUSAN DAN BERKAT
Pengkhotbah : a. Marilah kita menaikkan Doa Syafaat kepada Tuhan.
...Jemaat diundang berdiri
b. Diteruskan dengan Doa Bapa Kami:
Bapa kami yang di sorga, dikuduskanlah nama-Mu,
datanglah kerajaan-Mu, jadilah kehendak-Mu di
bumi seperti di sorga. Berilah kami pada hari ini,
makanan kami yang secukupnya dan ampunilah
kami akan kesalahan kami, seperti kami juga
mengampuni orang yang bersalah kepada kami;
dan janganlah membawa kami ke dalam
pencobaan, tetapi lepaskanlah kami dari pada
yang jahat. Karena Engkaulah yang empunya
kerajaan, dan kuasa, dan kemuliaan, sampai
selama–lamanya. Amin.
Pengkhotbah : c. Pengutusan dan Berkat:
Pulanglah dalam kehidupanmu sehari-hari di
dalam damai sejahtera, jadilah saksi Kristus di
mana pun saudara berada, dan terimalah berkat
Tuhan:

TUHAN memberkati engkau dan melindungi engkau;


TUHAN menyinari engkau dengan wajah-Nya dan
memberi engkau kasih karunia;
TUHAN menghadapkan wajah-Nya kepadamu dan
memberi engkau damai sejahtera. Amin
12
BNKP RESORT 1 ONOWAEMBO
Jemaat Bernyanyi dari
”Karya Terbesar”
Reef : Karya terbesar dalam hidupku
Pengorbanan-Mu yang s'lamatkanku
Engkaulah harta yang tak ternilai
Yang kumiliki dan kuhargai
Yesus, Engkau kukagumi

Pengkhotbah : Ya’ahowu/Syalom..
Jemaat : Ya’ahowu/Syalom…

Selamat Melayani,
Tuhan Yesus memberkati ....

13

Anda mungkin juga menyukai