Anda di halaman 1dari 19

PENYULUHAN PENYAKIT

STROKE (CVA)

Oleh:
KELOMPOK F
PENGERTIAN

Penyakit Stroke adalah gangguan fungsi


saraf yang terjadi mendadak akibat pasokan
darah kesuatu bagian otak sehingga peredaran
darah ke otak terganggu. Kurangnya aliran
darah dan oksigen menyebabkan serangkaian
reaksi biokimia, yang dapat merusakkan atau
mematikan sel-sel saraf di otak sehingga
menyebabkan kelumpuhan anggota gerak,
gangguan bicara, penurunan kesadaran.
Stroke adalah kerusakan jaringan otak
yang dikarenakan berkurangnya atau
terhentinya suplai darah secara tiba-tiba.
Jaringan otak yang mengalami hal ini akan
mati dan tidak dapat berfungsi lagi. Kadang
pula stroke disebut CVA (Cerebro Vascular
Accident).
Jenis Penyakit Stroke

1. Stroke Iskemik
2. Stroke Hemoragik
PENYEBAB PENYAKIT STROKE

Faktor resiko medis yang menyebabkan atau


memperparah stroke antara lain hipertensi
(penyakit tekanan darah tinggi), kolesterol, arterio
sclerosis (pengerasan pembuluh darah), gangguan
jantung, diabetes melitus, riwayat stroke dalam
keluarga (faktor keturunan) dan migren (sakit
kepelah sebelah), faktor usia, pengaruh obat-
obatan tertentu.
Faktor resiko perilaku disebabkan oleh gaya
hidup dan pola makan yang tidak sehat
seperti kebiasaan merokok, menkonsumsi
minuman bersoda dan beralkohol,
mengkonsumsi makanan cepat saji (fast
food dan junk food).

Faktor resiko perilaku lainnya adalah


kurangnya aktifitas gerak / olah raga dan
obesitas, sering stres fisik (kecapekan) dan
stres psikis (pikiran) .
Tanda dan Gejala Penyakit Stroke

1. Merasa pusing sekali/vertigo


2. Kesemutan
3. Rasa baal (seperti terkena cabai) pada muka/separuh
badan
4. Rasa tebal pada bibir
5. Lidah mencong saat menjulur
6. Mulut merot
7. Gangguan penglihatan
8. Sulit berbicara/bicara tidak mengerti
9. Kepandaian menurun/pelupa
10. Kelopak mata sulit dibuka
11. Cenderung sering mengantuk
12. Bicara tidak lancar
13. Menelan sering tersedak.
Pencegahan Stroke

1. Konsumsi makanan bergizi dan seimbang


2. Beraktifitas sesuai usia
3. Berpikir positif
4. Hindari merokok dan minum beralkohol
5. Lakukan general check-up secara rutin
6. Konsumsi obat sesuai petunjuk dokter
7. Patuh pada program pengobatan sesuai
penyakitnya
Bertindak cepat & segera bawa ke rumah sakit jika
seseorang mengalami tanda-tanda Stroke :
Face (Wajah) : Minta orang tersebut untuk tersenyum. Apakah
satu sisi?

Arms (Lengan) : Minta orwajahnya mencong ang tersebut


untuk mengangkat kedua lengan. Apakah salah satu
lengannya tidak mampu diangkat ?

Speech (Berbicara) : Minta orang tersebut mengulangi kalimat


sederhana. Apakah bicara mereka tidak jelas atau aneh ?

Time (Waktu) : Jika seseorang mengalami tanda-tanda


diatas, segera bawa ke rumah sakit.
Contoh kegiatan sehat yang bisa
dilakukan sehari-hari
1. Minum air putih 1-2 gelas tiap pagi.
2. Beraktifitas fisik secukupnya dan
membiasakan berpikir positif.
3. Tidur yang cukup kira-kira 8 jam/hari.
4. Awali aktifitas pagi dengan peregangan.
5. Biasakan sarapan pagi.
6. Sempatkan melakukan olahraga ringan.
7. Lakukan interaksi sosial lebih sering di
lingkungan sekitar.
8. Hindari konsumsi makanan yang
mengandung bahan pengawet.
9. Usahakan mencari kegiatan berganti-ganti.
10. Hindari makanan cepat saji.
11. Perhatikan jumlah makanan yang di
konsumsi.
12. Perhatikan jadwal makanan.
13. Perbanyak buah segar dan sayuran.
14. Cukupi makan makanan tinggi serat.
Angka Kejadian
Peningkatan prevalensi stroke dari 8,3
per 1.000 menjadi 12,1 per 1000
(Menurut penelitian Riskesdas 2013).
Angka Kematian
Prevalensi kematian stroke di Indonesia
12,1% per 1000 penduduk.Stroke telah jadi
penyebab kematian utama di hampir semua
rumah sakit di Indonesia yakni 14,5%.
Terima Kasih

Anda mungkin juga menyukai