JR MINOR - II

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 19

KOMPLIKASI SELAMA DAN SETELAH

PEMBEDAHAN MOLAR KETIGA


JOURNAL READING
BEDAH MINOR

Indriyani lohanatha
041.212.079

Pembimbing: drg. Agus Darmawan, sp BM
PENDAHULUAN

Pembedahan gigi molar ketiga

Prosedur yang paling umum dilakukan


dalam praktek BM dan Maksilofasial

Membutuhkan perencanaan yang tepat


dan keterampilan bedah
PENDAHULUAN

Dengan prosedur bedah pada umumnya

komplikasi dapat terjadi

Frekuensi komplikasi pasca bedah yang


dilaporkan antara 2,6 persen dan 30,9 persen
PENDAHULUAN

Komplikasi yang dapat sembuh tanpa perawatan


lebih lanjut

Komplikasi yang memerlukan perawatan lebih


lanjut dan dapat mengakibatkan konsekuensi
ireversibel
PENDAHULUAN

Meskipun impaksi molar ketiga dapat tidak menimbulkan gejala

berkaitan dengan suatu patologi yang signifikan

Nyeri, perikoronitis, perkembangan penyakit periodontal,


karies pada gigi molar ketiga atau kedua, dan gejala TMJ

Patologi lebih signifikan seperti infeksi ruang fasia, fraktur


spontan mandibula, dan kista atau tumor odontogenik
juga dapat terjadi
PENDAHULUAN

Bagi dokter gigi umum, serta ahli bedah mulut dan maksilofasial,
penting untuk mengetahui semua kemungkinan komplikasi

Tujuan dari tinjauan sistematis ini adalah untuk mengingatkan


kita pada komplikasi yang tidak biasa terkait dengan
pembedahan gigi molar ketiga

komplikasi yang tidak biasa jika insidensi kejadian tersebut


dibawah 1 persen
BAHAN DAN METODE

Studi ditemukan menggunakan pencarian sistematis pada Medline


dan database elektronik Cochrane Library antara 1990 - 2013

Kata kunci menggunakan istilah “molar ketiga”, “gigi


bungsu”, ”komplikasi”, “tidak biasa”, dan “langka”

Data dimasukkan jika memenuhi kriteria

1 Studi ini harus berkaitan dengan komplikasi intra atau


pasca operatif yang terkait dengan ekstraksi molar ketiga
2
Tanggal penerbitan harus antara 1990 dan 2013
3
Laporan diterbitkan dalam bahasa Inggris atau Jerman
HASIL

Banyak studi yang meninjau cedera saraf alveolar inferior


dan lingual permanen serta fraktur mandibula
selama dan setelah ekstraksi gigi molar ketiga bawah

Terdapat beberapa studi seperti proses inflamasi,


pembentukan abses yang tidak biasa dan migrasi gigi

KOMPLIKASI MAYOR
HASIL

Laporan kasus tunggal yang menggambarkan kejadian-kejadian ekstrim

kematian asphyxial yang disebabkan oleh hematoma pasca


ekstraksi, perdarahan yang mengancam nyawa, benign paroxysmal
positional vertigo, emfisema jaringan dan subkutan,
emfisema subdural, dan sindrom herpes zoster

Untuk mencari penyebab komplikasi, Computer Tomography (CT) atau


Magnetic Resonance Imaging (MRI) dibutuhkan pada semua kasus
PEMBAHASAN

1 KERUSAKAN SARAF PERMANEN

Hubungan anatomi yang dekat antara saraf dan molar ketiga


menempatkannya pada risiko cedera

Insidensi komplikasi yang sangat jarang terjadi ini bervariasi antara studi
dan sulit untuk ditentukan secara pasti karena populasi penelitian kecil

Insidensi kerusakan saraf alveolar inferior permanen berkisar


antara 0 - 0,9 %. Namun, umunya hanya 0,4 %

Tingkat komplikasi kerusakan saraf lingual sementara sekitar 0,4 %


dan kerusakan saraf permanen lingual bahkan lebih kecil
PEMBAHASAN

2 FRAKTUR MANDIBULA

Fraktur mandibula langsung atau tidak langsung merupakan


kejadian langka, tetapi merupakan komplikasi mayor

Penurunan kekuatan tulang dapat disebabkan oleh atrofi


fisiologis, osteoporosis, proses patologis

Libersa dkk., menyatakan insidensi sebesar 0,0049 %


PEMBAHASAN

Dalam sebuah studi oleh Arrigoni & Lambrecht,


3980 ekstraksi molar ketiga dianalisis

Kelompok ini dideteksi tingkat komplikasinya sekitar 0,29 %

Insidensi puncak terjadi pada pasien yang lebih dari 25 tahun,


dengan usia rata-rata 40 tahun
PEMBAHASAN

Karena kekuatan pengunyahan yang lebih besar, memungkinkan


fraktur tidak langsung terjadi pada laki-laki

Fraktur intraoperatif dapat terjadi karena instrumentasi yang tidak


benar dan kekuatan yang berlebihan pada tulang selama ekstraksi gigi

Sebagian besar fraktur tidak langsung terjadi antara 2 - 4 minggu


pasca pembedahan selama mastikasi
PEMBAHASAN

3 PROSES INFLAMASI DAN PEMBENTUKAN ABSES


YANG TIDAK BIASA

Dalam laporan kasus yang ditinjau, perluasan dari proses peradangan


pada daerah atipikal otak dan daerah servikal dibahas

Dalam satu kasus, abses subperiosteal orbita terlihat pada seorang pria 57
tahun pasca ekstraksi dari molar ketiga rahang atas kiri yang tidak berjalan
lancar karena mungkin disebabkan oleh perluasan infeksi melalui
pterygopalatine dan daerah infratemporal ke fisura orbita inferior

Kelompok lain menyajikan emfisema subdural dan sindrom


herpes zoster (sindrom Hunt)
PEMBAHASAN

Kasus lain, seorang pria 21 tahun memiliki empat gigi molar ketiga
yang telah diekstraksi

Abses melibatkan ruang pterygomandibular kanan dan submasseteric


serta ditemukan meluas ke fosa infratemporal

Meskipun terapi antibiotik dan drainase dimulai, ia mengalami sakit kepala


frontal yang parah dan muntah dengan skor Glasgow Coma Scale 13

Magnetic resonance imaging (MRI) menunjukkan koleksi


subdural di wilayah temporoparietal kanan

Dilakukan kraniotomi darurat dan drainase subdural


PEMBAHASAN

Burgess melaporkan kasus abses epidural pada seorang wanita


20 tahun pasca ekstraksi gigi bungsu

Pertama, ia didiagnosis keseleo leher akibat salah posisi selama operasi

3 hari kemudian, pasien merasakan peningkatan nyeri leher sisi


kanan dan mati rasa pada lengan kanan

9 hari pasca operasi, abses epidural ke sisi kanan C4 / C5


vertebra terlihat di MRI tersebut
PEMBAHASAN

Dalam kasus lain, abses otak berkembang pasca ekstraksi molar


ketiga bawah kanan dari seorang pria 26 tahun

Dia membutuhkan bedah saraf darurat dan pengobatan


antibiotik selama 8 minggu
KESIMPULAN

Pembedahan gigi molar ketiga adalah prosedur yang sangat


umum, tetapi dikaitkan dengan banyak risiko dan komplikasi

Untungnya, komplikasi jarang terjadi, namun perlu didiagnosis dan


dikelola awal untuk mengurangi morbiditas, dan mungkin kematian

Bagi dokter gigi umum, serta ahli bedah mulut dan maksilofasial,
sangat penting untuk mengenali semua komplikasi potensial
yang terkait dengan prosedur ini

Anda mungkin juga menyukai