Anda di halaman 1dari 7

Perpustakaan

Perpustakaan adalah mencakup suatu ruangan, bagian dari gedung / bangunan atau
gedung tersendiri yang berisi bukubuku koleksi, yang diatur dan disusun demikian rupa,
sehingga mudah untuk dicari dan dipergunakan apabila sewaktu-waktu diperlukan oleh
pembaca (Sutarno NS, 2006:11).

Perpustakaan adalah kumpulan atau bangunan fisik sebagai tempat buku dikumpulkan
dan disusun menurut sistem tertentu atau keperluan pemakai (Lasa, 2007:12).

Perpustakaan modern telah didefinisikan kembali sebagai tempat untuk mengakses informasi
dalam format apa pun, apakah informasi itu disimpan dalam gedung perpustakaan tersebut
atau tidak. Dalam perpustakaan modern ini selain kumpulan buku tercetak, sebagian buku
dan koleksinya ada dalam perpustakaan digital (dalam bentuk data yang bisa diakses lewat
jaringan komputer maupun Handphone yang memiliki jaringan internet).

Perpustakaan adalah kumpulan atau bangunan fisik sebagai tempat buku dikumpulkan
dan disusun menurut sistem tertentu atau keperluan pemakai (Lasa, 2007:12).
Peran, Tugas dan Fungsi Perpustakaan

PERAN PERPUSTAKAAN
Istilah Peran pada perpustakaan dilihat dari
kedudukan, posisi, dan tempat perpustakaan
beroperasional.
Peran perpustakaan dianggap sebagai agen
perubahan, pembangunan, serta agen budaya
dalam pengembangan ilmu pengetahuan dan
tekhnologi
Tugas Perpustakaan
Menurut Sutarno tugas perpustakaan secara garis besar ada
tiga yaitu :
1. Tugas menghimpun informasi meliputi kegiatan mencari,
menyeleksi dan mengisi perpustakaan dengan sumber
informasi yang memadai (jumlah, jenis, dam mutu)
tergantung pada kebijakan organisasi, ketersediaan dana
dan keinginan pemustaka serta mutakhir.
2. Tugas mengelola, meliputi proses pengolahan,
penyusunan, penyimpanan dan pengemasan agar tersusun
rapi, temu balik informasi, serta perawatan bahan
pustaka.
3. Tugas memberdayakan dan memberikan layanan secara
optimal
Fungsi Perpustakaan
Fungsi perpustakaan sebagai
pendidikan, dan pembelajaran,
informasi, penelitian, rekreasi
dan preservasi (melestarikan)
Struktur Organisasi Perpustakaan
Struktus organisasi perpustakaan menggambarkan struktur
tata pembagian kerja dan struktur tata hubungan kerja di
perpustakaan
Menurut sutarno struktur organisasi merupakan bentuk yang
menggambarkan beberapa hal :
1. Formasi Jabatan
2. Garis komunikasi, Perintah dan laporan, serta kerjasama
3. Tugas, Wewenang dan tanggung jawab
4. Kebutuhan pegawai
5. Komponen kepengurusan perpustakaan
Komponen kepengurusan perpustakaan
diantaranya :
 Kepala Perpustakaan
 Pustakawan
 Pegawai pelaksana teknis
 Pegawai tata usaha atau kesekretariatan
(administrasi)
Daftar Pustaka

 Lasa. 2007. Manajemen Perpustakaan Sekolah. Yogyakarta: Pinus


 Sutarno NS. 2006. Perpustakaan dan Masyarakat. Jakarta: Sagung Seto
 Wiji Suwarno. 2011. Perpustakaan & Buku : Wacana Penulisan &
Penerbitan. Jakarta: Ar-Ruzz Media.

Anda mungkin juga menyukai