Anda di halaman 1dari 11

BUDI DAYA AKUABISNIS IKAN GABUS

DISUSUN OLEH :
IKA PURNAMA SARI
NPM : 093510236
 Ikan gabus merupakan ikan asli perairan umum (tawar) di
indonesia dan dikenal luas sebagai ikan konsumsi. ikan gabus
yang ditemukan hampir diseluruh wilayah indonesia
merupakan ikan yang dapat dikonsumsi langsung maupun
diawetkan, terutama sebagai ikan asin/ikan kering. selama ini
produksi ikan gabus masih bergantung pada hasil penangkapan
di alam.
 Oleh karena itu, untuk menjamin produksi dipasar dan menjaga
kelestarian ikan gabus sebagai salah satu plasma nutfah asli,
perlu dikembangkan budi daya.
Tujuan penulisan makalah secara ringkas dapat dirumuskan
sebagai berikut :
1. Mengetahui bagaimana prospek akuabisnis ikan gabus
2. Mengetahui dan mengenal ikan gabus
3. Mengetahui dan memahami macam-macam sumber,
kuantitas dan kualitas air pada ikan gabus
Pengumpulan bahan makalah adalah sebagai berikut :
1. Prospek akuabisnis ikan gabus
2. Klasifikasi ikan gabus
3. Sumber, kuantitas dan kualitas air pada ikan gabus
1. Prospek akuabisnis ikan gabus
Gabus adalah ikan asli perairan umum (air tawar)
indonesia. Ikan ini ditemukan di semua perairan umum di
nusantara. Sudah sejak lama gabus menjadi ikan konsumsi,
baik dengan dikonsumsi langsung maupun diawetkan sebagai
ikan asin/ikan kering.
Sejak tahun 1990-an, perhatian terhadap ikan gabus
semakin meningkat. Ini karena manfaat ikan gabusyang tidak
lagi hanya sebagai ikan konsumsi, tetapi juga digunakan
dalam pengobatan. Di Sulawesi Selatan, ikan gabus diberikan
kepada perempuan yang baru melahirkan, sedangkan air
rebusan gabus diberikan kepada orang yang luka karena
terkena benda tajam atau mengalami luka dalam.
2. Klasifikasi ikan gabus
Nama ikan gabus dipakai untuk menyebut ikan
dari family Channidae. Bagian badan dari ikan ini
hampir bundar dibagian depan dan pipih tegak
kearah belakang. Kadang-kadang disebut sebagai
ikan berkepala ular karena kepalanya lebar dan
bersisik lebar, mulutnya bersudut tajam, sirip
punggung dan sirip dubur, panjang dan tingginya
hampir sama. Spesies ikan ini mampu menghirup
udara dari atmosfer karena memiliki organ napas
tambahan pada bagian atas insangnya, yang disebut
diverticula, merupakan tulang rawan yang terletak
pada daerah pharink.
Secara taksonomik, ikan gabus
diklasifikasikan ke dalam :
Filum : Chordata
Klas : Pisces
Ordo : Perciformes
Famili : Channidae
Genus : Channa
Spesies : Channa striata (gabus)
3. Sumber, kuantitas dan kualitas air
a. Sumber air
Air berfungsi sebagai media internal dan eksternal bagi
ikan. Sebagai media internal, air berfungsi sebagai
bahan baku untuk reaksi didalam tubuh, pengangkut
bahan makanan ke seluruh tubuh, pengangkut sisa
metabolisme untuk dikeluarkan dari dalam tubuh, dan
pengatur atau penyangga suhu tubuh. Sementara sebagai
media eksternal, air berfungsi sebagai habitat ikan.
Peran air sangat esensial dalam kehidupan ikan, maka
kualitas dan kuantitasnya pun harus tersedia dan dijaga
sesuai kebutuhannya. Dalam budi daya ikan air tawar,
air yang digunakan untuk pengairan ada empat, yaitu air
hujan, air embun, air permukaan dan air tanah.
b. Kuantitas air
Sumber air yang jelas dan memadai berarti
memperjelas kuantitas (jumlah) air. Sumber air dan
kuantitas air dijadikan ukuran untuk memilih wadah yang
tepat untuk digunakan. Jumlah air yang mengalir pada
suatu saluran air dikenal dengan sebutan debit air. Debit
air yang dimaksud disini adalah banyaknya volume air
yang melewati saluran tersebut, biasanya dinyatakan
dalam saluran liter perdetik. Cara menghitung debit air
yang melewati sungai atau saluran pengairan yang paling
praktis adalah dengan menggunakan alat pengukur
kecepatan air yang dinamakan Current Meter.
C. Kualitas air
Selain sumber dan kuantitas (jumlah) harus memadai, air
yang digunakan untuk pemeliharaan ikan gabus harus
memenuhi kebutuhan optimal ikan. Dengan kata lain, air
yang digunakan kualitasnya harus baik. Ada beberapa faktor
yang dapat dijadikan parameter dalam menilai kualitas suatu
perairan, yaitu :
1. Oksigen 5. Ammonia dan Nitrit
2. Karbondioksida 6. Asam belerang
3. Suhu 7. Kecerahan
4. pH Air
Gabus adalah ikan air tawar yang sejak lama dikenal
sebagai ikan konsumsi yang cukup penting. Selain
menjadi ikan konsumsi, ikan gabus juga dikenal
sebagai ikan hias. Disamping itu, ikan gabus juga
dapat diolah menjadi obat dan makanan kesehatan.
Ikan gabus memiliki kandungan protein dan albumin
yang tinggi, yaitu 70% protein dan 21% albumin.
Ikan gabus juga mengandung asam amino yang
lengkap, serta mikronutrien zink, selenium, dan iron.
Semua kandungan tersebut membuat ikan gabus
cocok dikonsumsi oleh pasien luka bakar, pasien
pascaoperasi, atau orang yang dalam masa
penyembuhan. Oleh karena itu, ikan gabus menjadi
ikan ekonomis yang sangat prospektif.

Anda mungkin juga menyukai