Anda di halaman 1dari 9

PENTINGNYA

MENCUCI
TANGAN
Pengertian Cuci Tangan
Mencuci tangan dengan sabun
adalah salah satu tindakan
sanitasi dengan membersihkan
tangan dan jari jemari
menggunakan air dan sabun oleh
manusia untuk menjadi lebih
bersih dan memutuskan mata
rantai kuman.
Tujuan Mencuci Tangan

1. Supaya tangan bersih.


2. Membebaskan tangan dari
kuman mirkoorganisme.
3. Menghindari masuknya
kuman kedalam tubuh.
Pentingnya Mencuci Tangan
dengan Sabun
a. Mencuci tangan bisa
mencegah penyebaran
penyakit menular seperti
diare dan ISPA
b. Perilaku cuci tangan pakai
sabun merupakan satu hal
penting untuk menghalangi
terjadinya infeksi.
Waktu yang Tepat untuk
Mencuci Tangan
a. Sebelum dan sesudah makan. Untuk menghindari
masuknya kuman ke dalam tubuh saat kita makan.
b. Setelah buang air besar. Besar kemungkinan tinja masih
tertempel di tnagan. Sehingga diharuskan untuk mencuci
tangan.
c. Sebelum memegang bayi
d. Setelah menceboki anak
e. Sebelum menyiapkan makanan
Langkah-langkah Mencuci
Tangan
a. Sebelum melakukan cuci tangan, lepas
aksesoris, jam tangan dan perhiasan dan
sisingkan lengan baju.
b. Basahi tangan, tuangkan sabun ditelapak
tangan 3-5cc
c. Gosok kedua telapak tangan hingga merata
dalam posisi horisontal.
d. Gosok punggung dan sela-sela jari tangan
dengan tangan kanan dan sebaliknya.
e. Gosok kedua telapak tangan dan sela-sela jari.

f. Gosoklah jari-jari sisi dalam dari kedua tangan dan saling mengunci
g. Gosok ibu jari berputar dalam genggaman tangan kanan dan sebaliknya.

h. Gosoklah dengan memutar ujung-ujung jari tangan kanan di telapk tangan kiri
dan sebaliknya. Bilas keuda tangan dengan air mengalir sambil melakukan kembali 6
langkah cuci tangan tutuplah kran air dengan menggunakan suku atau tissue.
Keringkan tangan dengan tissue sampai benar-benar kering

Anda mungkin juga menyukai