Anda di halaman 1dari 16

SEGMENTASI PASAR

• ACHMAD MUSTOFAH AKBAR WARDANA


• ADELLIA BALQIS
“MANAJEMEN PEMASARAN”
SEGMENTASI PASAR (SEGMENTING MARKETS)

• Adalah proses mengidentifikasi dan menganalisis kelompok pembeli di pasar


produk dengan karakteristik tanggapan yang hampir sama (misalnya dalam
hal frekuensi pembelian).
• Mengapa diperlukan segmentasi Pasar ?
• Kebutuhan/keinginan konsumen yang berbeda-beda
• Konsumen mempunyai preferensi dan prioritas dan pola konsumsiyang berbeda
• Kemampuan perusahaan untuk memuaskan kebutuhan/keinginan konsumen sangat
terbatas.
SEGMENTASI PASAR DAN PROSES STRATEGI
MENGGERAKKAN PASAR
• Segmentasi Pasar Dan Nilai Dari Peluang :
Segmentasi Pasar merupakan proses menempatkan pembeli dalam pasar produk pada
kelompok-kelompok sehingga setiap anggota kelompok menunjukkan respon yang serupa dan
strategi positoning tertentu. Serupa dalam jumlah dan frekuensi pembelian, kesetiaan pada
merek terntentu, penggunaan suatu produk,Jadi segmentasi adalah proses untuk
mengelompokkan pembeli pada pasar total.Peluang untuk melakukan segmentasi terjadi
apabila terjadi perbedaan permintaan oleh pembeli

• Menyesuaikan Peluang Dengan Kemampuan


Keunggulan kompetitif dan peluang pasar merupakan hasil dari analisis segment.Segment
pasar yang spesifik dapat mengidentifikasi :
1. Menyesuaikan preferensi pembeli dengan kemampuan perusahaan.
2. Membandingkan kekuatan/ kelemahan perusahaan dengan pesaing pada tiapsegmen
PEMBENTUKAN SEGMEN
Persyaratan Segmentasi
Ada 5 kriteria untuk melakukan segmentasi :
1. Tanggapan terhadap perbedaan
Kunci untuk melakukan segmentasi adalah menentukan perbedaan
tanggapan konsumen,sehingga dibutuhkan strategi dan program
pemasaran yang berbeda. Apabila pasar produk tidak dapat dibedakan
maka tidak perlu dilakukan segmentasi
2. Segmen dapat diidentifikasi.
Harus dapat mengidentifikasi kelompok pembeli yang menunjukkan
perbedaan tanggapan, meskipun seringkali sangat sulit dilakukan.
Contoh : variasi jumlah pembelian di pasar, ada kemungkinan tidak
dapat digunakan untuk mengidentifikasi perbedaan tanggapan.
3.Segmentasi Dapat Dilaksanakan
Organisasi harus dapat menjalankan strategi program pemasaran pada setiap
segmen yang dipilih. Termasuk mempertimbangkan banyaknya pesaing pada segmen
yang dipilih.

4. Biaya/Manfaat Segmentasi

Segmentasi harus mempunyai nilai jika dilakukan. Tujuan melakukan segmentasi adalah
untuk memperoleh pendapatan yang lebih baik pada berbagai variasi biaya

5.Stabilitas Setiap Saat


Segmen harus menunjukkan kestabilan setiap saat, sehingga usaha-usaha pemasaran
yang dilakukan akan memberikan hasil yang memuaskan.
MENGIDENTIFIKASI SEGMEN PASAR
• Setelah pasar diputuskan akan disegmentasikan, satu atau lebih variabel dipilih
untuk mengidentifikasi segmen
Karakteristik Dari Manusia Dan Organisasi
1. Pasar Konsumen :
a. Geografi (lokasi) Dan Demografi (usia, pendapatan, pendidikan)
b. Psychographic (gaya hidup dan kepribadian)

2. Pasar Organisasi :
a. Tipe industri
b. Ukuran perusahaan
c. Tingkat perkembangan industri
3 LANGKAH PEMASARAN BERSASARAN

Positioning di Pasar
Segmentasi Pasar Pembidikan Pasar
5. Menyusun positioning
1. Mengidentifikasi dasar 3. Mengevaluasi daya tarik
segmen-segmen yang
dasar yg digunakan utk tiap-tiap segmen
dibidik
Mengsegmentasi pasar
4. Memilih segmen
6. Menyusun bauran
2. Menyusun profil-profil sasaran
pemasaran tiap-tiap
segmen
segmen
TINGKATAN SEGMENTASI PASAR
• Pemasaran Massal
Memproduksi secara massal, mendistribusikan secara massal, dan
mempromosikan secara massal produk yang nyaris sama dengan
cara yang nyaris sama kepada semua konsumen.
• Pemasaran Segmen
Memisahkan segmen-segmen yang membentuk suatu pasar dan
mengadaptasi tawarannya supaya sesuai dengan kebutuhan satu
atau lebih segmen.
• Pemasaran Relung (Niche Market)
Memfokuskan diri pada sub-segmen atau relung pasar yg memiliki
sejumlah ciri bawaan yg khas yg mungkin mencari kombinasi
sejumlah manfaat yg khusus.
• Pemasaran Mikro
Praktek perancangan produk dan program pemasaran supaya benar
dg selera individu dan lokasi yang spesifik, yang meliputi pemasaran
lokal dan pemasaran individual.
• Pemasaran Lokal adalah perancangan merek dan promosi supaya
sesuai benar dg kebutuhan dan keinginan kelompok2 pelanggan lokal
(kota-kota, pemukiman, atau toko yang spesifik)
• Pemasaran Individual adalah perancangan produk dan program
pemasaran supaya sesuai benar dg kebutuhan dan preferensi
pelanggan secara individual (customized marketing)
MENSEGMENTASI PASAR KONSUMEN

• Segmentasi Geografis
Membagi pasar menjadi unit-unit geografis yang berbeda seperti negara,
wilayah, negara bagian, kabupaten, kota, atau pemukiman.
• Segmentasi Demografis
Membagi pasar menjadi beberapa kelompok berdasarkan variabel-variabel
seperti usia, jender, ukuran keluarga, siklus hidup keluarga, pendapatan,
pekerjaan, pendidikan, agama, ras, dan kebangsaan.
• Segmentasi Psikografis
Membagi pembeli menjadi kelompok-kelompok yang berbeda berdasarkan
kelas sosial, gaya hidup, atau karakteristik kepribadian.
• Segmentasi Perilaku
Membagi suatu pasar ke sejumlah kelompok berdasarkan pengetahuan,
sikap, penggunaan, atau tanggapan terhadap suatu produk.
SEGMEN PASAR YANG MENARIK
• Microsegmentation (Segmentasi Mikro)
Bentuk segmentasi yang menggunakan satu atau lebih variabel segmentasi. Hasilnya
berupa segmen-segmen kecil yang memerlukan desain marketing mix yang berbeda
• Mass Customization (Penyeragaman produk secara masal)
Menghasilkan produk yang seragam dalam jumlah banyak pada harga yang tidak terlalu
tinggi. Hal ini dapat dicapai dengan mendesain perangkat lunak komputer dan pabrik, teknik
pabrik yang fleksibel dan sistem penawaran yang fleksibel.
• Variety Seeking Strategy
Strategi produk dengan memberi kesempatan konsumen untuk menentukan pilihannya
dengan pilihan produk yang unik. Pembeli jika ditawarkan berbagai macam alternatif, maka
akan meningkatkan pembelian totalnya pada merek tersebut.
MENSEGMENTASI PASAR INTERNASIONAL

• Geografis
• Faktor ekonomi (Tingkat Pendapatan)
• Faktor Politik dan Hukum (stabilitas pemerintahan, penerimaan thd
perusahaan asing, kebijakan moneter, dan banyaknya birokrasi)
• Faktor budaya (bahasa, agama, nilai2, sikap, kebiasaan, pola perilaku)
PEMBIDIKAN PASAR
• Mengevaluasi Segmen Pasar
Dalam mengevaluasi segmen pasar yg berbeda-beda, perusahaan harus
mempertimbangkan tiga faktor : ukuran dan pertumbuhan pasar, daya tarik
struktur segmen, tujuan dan sumber daya perusahaan.
• Memilih segmen Pasar
Adalah melakukan pemilihan pasar sasaran.
Pasar Sasaran adalah seperangkat pembeli yang memiliki kebutuhan dan
karakteristik yang sama, yang diputuskan untuk dilayani.
TIGA STRATEGI PELIPUTAN PASAR YANG DAPAT DIPILIH
(PEMBIDIKAN PASAR)
• Pemasaran Tanpa Diferensiasi
Strategi peliputan pasar dimana perusahaan mungkin memutuskan untuk mengabaikan perbedaan-
perbedaan yang ada pada tiap-tiap segmen pasar, dan masuk ke pasar secara keseluruhan dg satu
atawaran.
• Pemasaran Yang Terdiferensiasi
Strategi peliputan pasar dimana perusahaan memutuskan untuk membidik beberapa segmen pasar atau
relung pasar dan mendesain tawaran yang terpisah bagi masing2 segmen.
• Pemasaran Terkonsentrasi
Strategi peliputan pasar dimana perusahaan memilih untuk meraih pangsa pasar yang besar pada satu atau
beberapa segmen
TIGA LANGKAH MEMILIH STRATEGI POSITIONING

• Mengidentifikasi sejumlah keunggulan bersaing yg dapat dijadikan sebagai


dasar utk membangun posisi.
• Memilih keunggulan bersaing yang tepat
• Memilih strategi positioning produk secara menyeluruh.
Strategi ini hrs dikomunikasikan dan disampaikan kepada pasar.

Keunggulan Bersaing adalah keunggulan terhadap pesaing yg diperoleh karena


menawarkan kepada konsumen nilai nilai yg lebih besar, baik melalui harga
yang lebih murah atau dg memberikan sejumlah manfaat yang lebih banyak yg
dpt dijadikan alasan untuk menetapkan harga yg lebih tinggi.

Anda mungkin juga menyukai