Anda di halaman 1dari 25

SOAL 1.

• AD, 21 th, laki-laki, datang dlm keadaan sadar,


mengeluh nyeri pada dada dan lengan setelah
berkelahi dengan seseorang kurang lebih
setengah jam smrs. Pasien minta dilakukan visum
• Saat datang T: 110/80 mmHg, Nadi 80 x/mnt, RR
20x/mnt, t : 36,9oC.
• Luka seperti pada foto
• Pd pasien dilakukan :
– Perawatan dan penjahitan luka serta obat-obatan
• Pasien pulang dlm keadaan membaik dan disarankan
kontrol di poliklinik
• Diskripsikan lukanya
• Apa yg anda lakukan
sehubungan
permintaan pasien
• buatlah kesimpulan
VERnya
Jawaban
• Deskripsi luka:
- Terdapat sebuah luka terbuka pada lengan bawah kiri sisi belakang, bentuk lonjong, ukuran luka
sebelum dirapatkan panjang dua sentimeter dan lebar nol koma lima sentimeter, batas sudut
pertama lima belas sentimeter dari pergelangan tangan, batas sudut kedua lima belas koma lima
sentimeter dari pergelangan tangan. Ukuran luka setelah dirapatkan panjang lima koma lima
sentimeter. Batas luka tegas, tepi rata, sudut runcing, tebing rata terdiri dari kulit, jaringan ikat dan
otot, dasar luka tertutup darah, warna kemerahan.
- Terdapat sebuah luka iris pada dada bentuk teratur menyerupai garis melengkung, ukuran luka
panjang dua puluh dua sentimeter dan lebar nol koma dua sentimeter. Batas atas lima sentimeter
dari garis mendatar yang melewati puting susu, batas bawah satu sentimeter dari garis mendatar
yang melewati puting susu, batas kanan tiga belas sentimeter sisi kanan dari garis tengah tubuh,
batas kiri sembilan sentimeter sisi kiri dari garis tengah tubuh. Batas luka tegas, tepi rata, sudut
runcing, tebing rata terdiri dari kulit, warna kemerahan, disekitar sudut kiri luka terdapat luka lecet.
• Apa yang kita lakukan ?
- Mengecek surat permintaan visum  harus resmi dari pihak berewenang.
- Kecocokan identitas korban denga surat permintaan.
- Melakukan pemeriksaan sesuai dengan permintaan (pemeriksaan luar).
- Membuat VeR
• Kesimpulan:
Berdasarkan fakta-fakta yang saya temukan dari pemeriksaan orang tersebut maka saya simpulkan
bahwa telah diperiksa seorang laki-laki, umur dua puluh satu tahun, warna kulit kuning langsat,
kesan gizi cukup. Berdasarkan hasil pemeriksaan didapatkan luka akibat kekerasan tajam berupa
luka tusuk pada lengan bawah kiri sisi belakang dan luka iris pada dada. Luka tersebut tidak
menimbulkan penyakit atau halangan dalam melakukan pekerjaannya sebagai pelajar.
SOAL 2
• Jenazah AB, 21 th, laki-laki, datang diantar
keluarganya. Dari informasi diketahui AB
ditemukan di kamar kosnya oleh kakaknya
sudah meninggal.
• Instruksi :
– Apa yang anda lakukan!
• Dari pemeriksaan :
– Lebam mayat pd perut bagian bwh, bokong
sampai kedua telapak kaki, tidak hilang pada
penekanan
– Kaku mayat pd seluruh tubuh
– Tampak kulit pd perut kanan bwh kehijauan,
terdapat pelebaran pembuluh darah dada dan
bahu warna kehitaman.
– Luka seperti pada foto
• Instruksi :
• Diskripsikan luka tersebut
• Tentukan postmortem intervalnya!
5’
Jawaban
• Deskripsi luka:
Terdapat sebuah jejas yang melingkari leher secara tidak
penuh. Pada sisi depan setinggi dua sentimeter diatas
jakun dan kedua sisi samping mengarah keatas serta
berakhir disisi belakang. Jika kedua ujung jejas diteruskan
dengan membuat garis semu maka akan bertemu disuatu
titik yang letaknya dibelakang leher, ukuran panjang
lingkaran tiga puluh lima sentimeter lebar dua sentimeter
dalam nol koma dua sentimeter, batas luka teratur namun
dibeberapa tempat kelihatan tidak begitu tegas. Dasar jejas
berupa kulit warna kecoklatan.
• Post mortem interval: 12 – 36 jam
SOAL 3
• AG, 21 th, laki-laki, datang dlm keadaan sadar,
diantar polisi dengan membawa SPV, mengeluh
nyeri pada wajah stlh berkelahi dengan temannya
kurang lbh 1/2 jam SMRS.
• Saat datang T: 120/80 mmHg, Nadi 79 x/mnt, RR
16 x/mnt, t : 36,9oC.
• Pd pasien dilakukan :
– Mata : visus 5/6D 6/6S, sub konj. Bleed D, Fluoresence
test -/-, COP/COA dbn, RC +/+
– pemberian obat-obatan
• Instruksi :
– Apa rencana anda pada pasien ini!
• Diskripsikan lukanya
• Buat kesimpulan VERnya
Jawaban
• Apa yang kita lakukan ?
- Mengecek surat permintaan visum  harus resmi dari pihak
berewenang.
- Kecocokan identitas korban denga surat permintaan.
- Melakukan pemeriksaan sesuai dengan permintaan (pemeriksaan luar).
- Membuat VeR
• Deskripsi luka:
Terdapat sebuah luka memar disekeliling mata kanan, bentuk tidak
teratur, ukuran panjang lima sentimeter dan lebar lima sentimeter, batas
tidak tegas, warna merah kebiruan.
Terdapat bercak kemerahan pada selaput pembungkus biji mata kanan.
• Kesimpulan:
Berdasarkan fakta-fakta yang saya temukan dari pemeriksaan orang
tersebut maka saya simpulkan bahwa telah diperiksa seorang laki-laki,
umur dua puluh satu tahun, warna kulit sawo matang, kesan gizi cukup.
Berdasarkan hasil pemeriksaan didapatkan luka akibat kekerasan tumpul
berupa luka memar pada mata kanan. Luka tersebut tidak menimbulkan
penyakit atau halangan dalam melakukan pekerjaannya sebagai pelajar.
• AE, 21 th, Perempuan, ibu RT, datang ke IGD
hari sabtu sore dlm keadaan sadar, mengeluh
nyeri pada wajah stlh bertengkar dengan
suaminya kurang lbh 1/2 jam SMRS.
• Saat datang T: 120/80 mmHg, Nadi 79 x/mnt,
RR 16 x/mnt, t : 36,9oC.
• Pd pasien dilakukan :
– pemberian obat-obatan
• Pasien diperbolehkan pulang dlm keadaan membaik
• Diskripsikan luka-luka tersebut!
• Buatlah kesimpulan
• Tentukan legal reasoningnya
Jawaban
• Legal reasoning KDRT:
1. Sesuai dengan UU no 23 tahun 2004
2. Kekerasan dalam keluarga  perilaku yang
bersifat menyerang / memaksa dan
menciptakan ancaman atau mencederai
secara fisik dilakukan oleh pasangannya /
mantan pasagannya.
• AH, 21 th, laki-laki, bartender, datang dlm
keadaan sadar, mengeluh nyeri pada tangan
setelah terjepit pintu saat bekerja di Kapal Pesiar
yang sedang bersandar kurang lbh 1/2 jam SMRS.
Pasien minta dibuatkan surat keterangan medis
• Saat datang T: 120/80 mmHg, Nadi 79 x/mnt, RR
16 x/mnt, t : 36,9oC.
• Pd pasien dilakukan :
– Ro tangan kanan : patah tulang jari manis dan tengah
– Debridement, penjahitan luka dan fiksasi eksternal jari
tengah
– pemberian obat-obatan
• Pasien diperbolehkan pulang dlm keadaan membaik dan
perlu kontrol di poliklinik
• Apa yang anda
lakukan
sehubungan
dengan
permintaan
pasien
• Diskripsikan
luka yang
dilingkari
• Buat
kesimpulan
dari hasil
pemeriksaan
Jawaban
• Apa yang dilakukan?
- Melakukan pemeriksaan pada pasien dan pengobatan awal yang
diperlukan
- Membuatkan surat keterangan medis
• Deskripsi luka:
Terdapat dua buah luka terbuka pada jari tengah dan jari
manis tangan kanan. Luka terbuka di jari tengah memutus
sebagian jari dengan jaringan kulit masih menempel dan
luka terbuka di jari manis memutus ruas jari pertama.
• Kesimpulan:
Berdasarkan hasil pemeriksaan didapatkan luka akibat
kekerasan tajam berupa luka iris yang hampir memutus jari
tengah tangan kanan dan memutus jari manis tangan
kanan.
• AG, 50 th, perempuan, datang dlm keadaan sadar, diantar
anak kandungnya mengeluh nyeri pada wajah stlh
dibenturkan oleh temannya saat berkelahi kurang lbh 1/2
jam SMRS.
• Saat datang : GCS 14, T: 120/80 mmHg, Nadi 79 x/mnt, RR
16 x/mnt, t : 36,9oC.
• Pd pasien dilakukan :
– CT Scan kepala : EDH temporoparietal kanan (± 30 cc), Fraktur
reg temporalis D(+), midline shift (-)
– Rencana operasi trepanasi
– pemberian obat-obatan
• Instruksi :
• Kepada siapa informed consent dimintakan unt tindakan yang direncankan
tsb
• Diskripsikan luka-lukanya
• Korban dirawat selama 1 minggu. Bila SPV kemudian datang buatlah
kesimpulan VERnya
Jawaban
• Informed consent dimintakan pada pasien langsung karena pasien masih
kompeten dalam menerima informasi.
• Deskripsi luka:
– Terdapat sebuah luka terbuka pada pelipis kanan, bentuk tidak teratur, ukuran panjang lima
sentimeter, lebar dua sentimeter, dalam satu sentimeter, batas tidak tegas, sudut luka tumpul,
tebing luka tidak rata terdiri atas kulit, otot, dan tulang, dasar luka berupa tulang dan bekuan
darah, warna kemerahan, terdapat luka memar disekitar luka.
– Terdapat sebuah luka memar pada tulang pipi kanan, bentuk tidak teratur, ukuran panjang tiga
sentimeter dan lebar tiga koma lima sentimeter, batas tidak tegas, warna cokat kehitaman.
• Kesimpulan:
Berdasarkan fakta-fakta yang saya temukan dari pemeriksaan orang tersebut maka
saya simpulkan bahwa telah diperiksa seorang wanita, umur lima puluh tahun,
warna kulit sawo matang, kesan gizi cukup. Berdasarkan hasil pemeriksaan
didapatkan luka akibat kekerasan tumpul berupa luka memar pada pipi kanan atas
dan luka robek pada pelipis kanan . Luka tersebut menimbulkan penyakit atau
halangan dalam melakukan pekerjaannya sebagai ibu rumah tangga selama 1
minggu.
• GM, 31 th, laki-laki, datang dlm keadaan tidak
sadar, setelah berkelahi kurang lebih 15 menit
SMRS.
• Saat datang T: 80/50 mmHg, Nadi 105 x/mnt, RR
26x/mnt, t : 36,9oC, GCS 3
• Luka-luka seperti foto
• Pd pasien dilakukan :
– Resusitasi
• Setelah 1 jam pasien dinyatakan meninggal dunia.
2 jam setelah pasien MRS datang SPV luka dan
anda yang menerimanya
• Instruksi :
– Apa yang anda lakukan saat menerima SPV
– Deskripsikan luka-luka tersebut
• Diskrip
sikan
lukanya

• Buat
kesimp
ulan
VERnya
Jawaban
• Apa yang kita lakukan ?
- Mengecek surat permintaan visum  harus resmi dari pihak berewenang.
- Kecocokan identitas korban denga surat permintaan.
- Melakukan pemeriksaan sesuai dengan permintaan (pemeriksaan luar).
- Membuat VeR
• Deskripsi luka:
– Terdapat sebuah luka terbuka pada tulang pipi kanan, bentuk tidak teratur, ukuran pajang
tujuh sentimeter, lebar lima sentimeter, dalam nol koma lima sentimeter, batas tegas, warna
kemerahan, tebing rata terdiri atas kulit, jaringan ikat, dan otot, dasar luka otot.
– Teradpat sebuah luka terbuka pada leher atas kanan, bentuk tidak teratur, ukuran panjang
sepuluh sentimeter, dan lebar nol koma lima sentimeter, dalam dua sentimeter. Batas tegas,
warna kemerahan, tebing luka rata terdiri atas kulit, jaringan ikat, dan otot. Dasar luka otot.
• Kesimpulan:
Berdasarkan fakta-fakta yang saya temukan dari pemeriksaan orang tersebut maka
saya simpulkan bahwa telah diperiksa seorang laki-laki, umur tiga puluh satu
tahun, warna kulit sawo matang, kesan gizi cukup. Berdasarkan hasil pemeriksaan
didapatkan luka akibat kekerasan tajam berupa luka bacok pada pipi kanan atas
dan luka leher atas kanan . Luka tersebut menimbulkan bahaya maut.
• Jenazah MR, perempuan, 25 th, diantar polisi
dengan membawa SPV jenazah untuk otopsi.
• Instruksi :
– Apa yang anda lakukan sebelum otopsi dilakukan
• Hasil pemeriksaan :
• Lebam mayat pd tubuh bagian depan dan belakang,
warna merahkeunguan, tidak hilang pada penekanan
• Kaku mayat pada seluruh tubuh
• Tanda pembusukan tidak ada
• Luka-luka
1. seperti pada foto
2. Luka-luka lecet pada bibir
3. Luka-luka memar pada pergelangan tangan, punggung dan
tungkai
• Diskripsikan luka-luka tersebut
• Dari pola lukanya tentukan perkiraan peristiwa
yang terjadi untuk menjadi pertimbangan polisi
dalam menentukan cara kematiannya.
Jawaban
• Apa yang kita lakukan ?
- Mengecek surat permintaan visum  harus resmi dari pihak
berewenang.
- Kecocokan identitas korban denga surat permintaan.
- Mempersiapkan alat dan bahan untuk otopsi
- Melakukan pemeriksaan sesuai dengan permintaan.
- Membuat VeR.
• Deskripsi luka: terdapat tiga buah luka lecet pada leher sebelah kanan,
bentuk seperti bulan sabit, batas tegas, warna merah kecokelatan, ukuran
luka pertama panjang satu sentimeter dan lebar nol koma satu sentimeter,
ukuran luka kedua panjang nol koma empat sentimeter dan lebar nol
koma satu sentimeter, ukuran luka ketiga panjang satu koma dua
sentimeter dan lebar nol koma satu sentimeter.
• Cara kematian: seseorang yang meninggal dengan luka lecet pada leher
akibat tertutupnya jalan napas dan pembuluh darah leher sehingga terjadi
gangguan sirkulasi darah ke otak dan menimbulkan kematian.

Anda mungkin juga menyukai