Anda di halaman 1dari 14

MENJAUHI MAKANAN

DAN
MINUMAN HARAM
KELOMPOK 2 :
1. A L LY S A A D I T YA A P R I L I A N I H . ( 0 2 )
2. ANISSA NAURA MAHARANI (04)
3. AT I K A M U M TA Z A ( 0 6 )
4. ERFIKA NAILARAHMA (08)
5. H A N D H I K A F I R M A N S YA H R . N . ( 1 0 )
MAKANAN HARAM
A. PENGERTIAN
Haram artinya dilarang. jadi makanan haram adalah segala jenis makanan
yang dilarang dimakan oleh umat Islam. Setiap makanan yang dilarang oleh Allah
Swt. dan Rasul-Nya pasti ada bahayanya. Meninggalkan makanan yang haram pasti
ada faedahnya dan akan mendapat pahala.
B. JENIS
1. Semua makanan yang langsung dinyatakan haram
Semua makanan yang diharamkan untuk dikonsumsi disebut Haram 'aini.
Diharamkannya makanan tersebut terdapat dalam Q.S al-Maidah ayat 3 yang
berbunyi :
ِّ َّ ‫ير َو َما أ ُ ِّه َّل ِّلغَي ِّْر‬
ُ ‫َّللا ِّب ِّه َو ْال ُم ْن َخنِّقَةُ َو ْال َم ْوقُو َذة‬ ِّ ‫علَ ْي ُك ُم ْال َم ْيتَةُ َوال َّد ُم َولَ ْح ُم ْال ِّخ ْن ِّز‬ ْ ‫ُح ِّر َم‬
َ ‫ت‬
‫ب َوأ َ ْن ت َ ْست َ ْق ِّس ُموا‬ ِّ ‫ص‬ ُ ُّ‫علَى الن‬ َ ‫سبُ ُع ِّإ ََّّل َما َذ َّك ْيت ُ ْم َو َما ذُ ِّب َح‬ َّ ‫َو ْال ُمت َ َر ِّديَةُ َوالنَّ ِّطي َحةُ َو َما أ َ َك َل ال‬
ۗ ‫بِّ ْاْل َ ْز ََّل ِّم ۚ َٰ َذ ِّل ُك ْم فِّ ْس ٌق‬
Artinya: “Diharamkan bagimu (memakan) bangkai, darah, daging babi, (daging)
hewan yang disembelih atas nama selain Allah, yang tercekik, yang terpukul, yang
jatuh, yang ditanduk, dan diterkam binatang buas, kecuali yang sempat kamu
menyembelihnya, dan (diharamkan bagimu) yang disembelih untuk berhala. Dan
(diharamkan juga) mengundi nasib dengan anak panah, (mengundi nasib dengan
anak panah itu) adalah kefasikan.
Dalam ayat tersebut, makanan yang dinyatakan haram adalah :
1) Bangkai,
2) Darah,
3) Daging BABI,
4) Daging hewan yang disembelih atas nama selain Allah Swt.,
5) Hewan yang disembelih untuk berhala.
2. Semua jenis makanan yang mendatangkan mudarat/bahaya terhadap
kesehatan badan, jiwa, akal, moral, dan akidah.
Yaitu dalam Q.S al-A'raf ayat 33 yang berbunyi :
ِّ ‫ي ِّبغَي ِّْر ْال َح‬
…‫ق‬ َ ‫اْلثْ َم َو ْالبَ ْغ‬
ِّ ْ ‫ط َن َو‬
َ َ‫ظ َه َر ِّم ْن َها َو َما ب‬
َ ‫ش َما‬ ِّ ‫ي ْالفَ َو‬
َ ‫اح‬ َ ‫قُ ْل ِّإنَّ َما َح َّر َم َر ِّب‬
Artinya: “Katakanlah (Muhammad), “Tuhanku hanya mengharamkan segala
perbuatan keji yang terlihat dan yang tersembunyi, perbuatan dosa, dan perbuatan
zalim tanpa alasan yang benar…”
Contohnya adalah narkoba.
3. Semua jenis makanan yang kotor dan menjijikkan (khobais).
Sebagaimana Firman Allah dalam Q.S. al-A'raf ayat 157 yang berbunyi :
َ ‫علَ ْي ِّه ُم ْال َخبَا ِّئ‬
...‫ث‬ َ ‫ت َويُ َح ِّر ُم‬ َّ ‫… َويُ ِّح ُّل لَ ُه ُم‬
ِّ ‫الط ِّيبَا‬
Artinya : “…dan menghalalkan bagi mereka segala yang baik dan mengharamkan
bagi mereka segala yang buruk dan membuang dari mereka…”
Contohnya adalah hewan kecil yang hidup di darat seperti ular, lipan, dan semut.
4. Makanan yang di dapatkan dengan cara yang batil
Semua jenis makanan yang diperoleh dengan cara tidak halal disebut
Haram sababi. Seperti makanan hasil mencuri, merampok, korupsi, menipu,
berjudi, riba dan sejenisnya. Walaupun makanan tersebut halal tetapi jika didapat
dari cara yang tidak halal, maka makanan tersebut hukumnya menjadi haram.
Sebagaimana Firman Allah Swt. pada Surat An-nisa ayat 29
‫اض ِّم ْن ُك ْم ۚ َو ََّل‬
ٍ ‫ع ْن ت َ َر‬َ ً ‫ارة‬ َ ‫ون تِّ َج‬ ِّ َ‫ين آ َمنُوا ََّل تَأ ْ ُكلُوا أ َ ْم َوالَ ُك ْم بَ ْينَ ُك ْم ِّب ْالب‬
َ ‫اط ِّل ِّإ ََّّل أ َ ْن ت َ ُك‬ َ ‫يَا أَيُّ َها الَّ ِّذ‬
‫ان ِّب ُك ْم َر ِّحي ًما‬ َ ُ‫ت َ ْقتُلُوا أ َ ْنف‬
َ َّ ‫س ُك ْم ۚ ِّإ َّن‬
َ ‫َّللا َك‬
Artinya : “Hai orang-orang yang beriman, janganlah kamu saling memakan harta
sesamamu dengan jalan yang batil, kecuali dengan jalan perniagaan yang berlaku
dengan suka sama-suka di antara kamu. Dan janganlah kamu membunuh dirimu;
sesungguhnya Allah adalah Maha Penyayang kepadamu.”
MINUMAN HARAM
A. PENGERTIAN
Minuman haram adalah semua jenis minuman yang tidak boleh dimunim
oleh umat Islam. Setiap minuman yang dilarang oleh Allah Swt. dan Rasul-Nya
pasti ada bahayanya. Meninggalkan minuman yang haram pasti ada faedahnya dan
akan mendapat pahala.
B. JENIS
1. Setiap minuman yang memabukkan
Artinya : Dari Ibnu Umar ia berkata, Rasulullah SAW bersabda : “Setiap sesuatu
yang memabukkan adalah khamr dan setiap yang memabukkan adalah haram” (H.R.
Abu Daud)

Berdasarkan hadis tersebut maka pengertian khamr itu mencakup segala sesuatu
yang memabukkan, baik berupa zat cair, maupun zat padat, baik dengan cara
diminum, dimakan, dihisap, atau disuntikkan ke dalam tubuh. Misalnya ganja,
narkotika, morfin, heroin, bir, arak, dan berbagai minuman alkohol lainnya.
Hukum Islam menegaskan bahwa mengkonsumsi khamr, baik sedikit ataupun
banyak hukumnya haram dan termasuk dosa besar. Hal ini sesuai sabda Rasulullah
saw.:
Artinya : Dari Abdullah bin Umar dia berkata, Rasulullah Shallallahu’alaihi wasallam
bersabda:”Setiap yang memabukkan adalah haram dan sesuatu yang banyaknya
memabukkan maka sedikitnya pun haram “ (H.R. Ibnu Majah)
2. Minuman yang berasal dari benda najis atau benda yang terkena najis.
Misalnya minuman yang terkena atau tercampur kencing kucing.

3. Minuman yang didapatkan dengan cara batil (tidak halal).


Misalnya minuman yang didapatkan dengan cara merampok, merampas, memeras,
menipu, dan korupsi.
Sebagai orang muslim hendaknya berhati-hati menjaga diri agar tidak meminum
minuman yang memabukkan (khamr). Rasullullah S.A.W. bersabda,
Artinya : Jauhilah oleh kalian khamr, karena sesungguhnya khamr itu biang segala
keburukan…. (H.R. Ibnu Majah)
AKIBAT BURUK DARI MAKANAN DAN
MINUMAN YANG HARAM
Mengkonsumsi makanan dan minuman yang haram akan menimbulkan akibat
buruk bagin diri sendiri, orang lain, masyarakat, dan lingkungan sekitarnya.
Diantara akibat buruk tersebut adalah :
a) Amal ibadahnya tidak akan diterima dan doanya tidak akan dikabulkan oleh
ALLAH S.W.T.
b) Makanan dan minuman haram bias merusak jiwa terutama minuman keras
(khamr). Akibat buruk meminum khamr diantaranya seperti :
1. Menyebabkan berbagai macam penyakit psikologis (gangguan jiwa),
misalnya gangguan daya ingat, gangguan mental, kegagalan daya pikir.
2.) Menimbulkan beban mental, emosional, dan social yang sangat berat.
3.) Menimbulkan beban penderitaan berkepanjangan dan hancurnya masa depan.
c) Makan dan minuman yang haram dapat mengganggu kesehatan tubuh.
Misalnya khamr dapat menyebabkan berbagai macam penyakit fisik, diantaranya
tekanan darah tinggi, kanker, jantung, liver, system kekebalan tubuh menurun, serta
merusak jaringan saraf otak
d) Menghalangi mengingat Allah Swt. Allah berfirman :
ُ ‫ضا َء ِّفي ْالخ َْم ِّر َو ْال َم ْي ِّس ِّر َو َي‬
‫ص َّد ُك ْم َع ْن ِّذ ْك ِّر اللَّ ِّه َو َع ِّن‬ َ ‫ان أ َ ْن يُو ِّق َع َب ْينَ ُك ُم ْال َع َد َاوة َ َو ْال َب ْغ‬
ُ ‫ط‬َ ‫ش ْي‬
َّ ‫ِّإنَّ َما يُ ِّري ُد ال‬
ۖ ِّ‫ص ََلة‬
َّ ‫ال‬
َ‫فَ َه ْل أ َ ْنت ُ ْم ُم ْنت َ ُهون‬
Artinya : “Dengan minuman keras dan judi itu, setan hanyalah bermaksud menimbulkan
permusuhan dan kebencian di antara kamu, dan menghalangi-halangi kamu dari
mengingat Allah dan melaksanakan salat, maka tidakkah kamu mau berhenti?” (Q.R. al-
Maidah/5 : 91)
SEKIAN DARI
KELOMPOK 2
WASSALAMU’ALAIKUM W. W.

Anda mungkin juga menyukai