Anda di halaman 1dari 9

MEKANISME KATUP &

PERKEMBANGANNYA
Kinerja Mekanisme Katup

• Sebenarnya bagaimana mekanisme yang dapat membuat katup isap dan


katup buang dapat bergerak membuka dan menutup saluran masuk dan
buang pada ruang pembakaran? Untuk menjawab pertanyaan tersebut dapat
kita lihat ilustrasi berikut ini.
Inovasi Penempatan Katup
• 1 SIDE VALVE (SV)
• Jenis katup samping ini merupakan kostruksi penempatan katup yang paling sederhana dan
ringan, mekanis penggeraknya ditempatkan pada samping katup. Jenis katup side valve ini
dianggap yang paling kuno dan kurang mampu dalam melayani putaran tinggi
• Konstruksinya, cam dipasang pada poros engkol dan mendorong ke atas untuk
menggerakkan katup. Katup terpasang disamping piston dengan begitu ruang pembakaran
menjadi lebih besar. Katup tipe side valve dapat menghasilkan perbadingan kompresi yang
lebih besar dan mengurangi tenaga mesin. Sehingga jenis katup side valve ini cocok untuk
mesin dengan putaran rendah seperti pada mesin industri.
2.Over Head Valve
• Jenis katup OHV ini merupakan bentuk modifikasi dari katup side valve di atas.
Jenis katup OHV memiliki batang katup yang lebih panjang dibandingkan tipe side
valve di atas, hal ini karena digerakkan oleh poros cam yang letaknya sejajar dengan
poros engkol. Gerakan poros cam dibantu oleh pipa yang terpasang kuat di blok
silinder.
• Tipe OHV ini kompresinya lebih kecil sehingga bisa menghasilkan perbandingan
kompresi yang tinggi dan tenaga mesin menjadi lebih besar. Gerakan balik juga lebih
besar karena dilengkapi dengan batang penekan yang panjang dan ada rocker arm.
Namun pada putaran tinggi katup jenis OHV ini kurang stabil karena jarak katup
dan cam jauh.
3.Single Over Head Cam (SOHC)
• SOHC atau OHC = Single OverHead CamShaft. Atau pengertiannya Cam Shaft (Nokken-
As) terletak di Head Cylinder Block. sesuai namanya satu buah saja CamShaft yang bekerja
untuk menggerakkan dua buah katup(1 In & 1 Ex) yang sebelumnya dihubungkan oleh
Rocker Arm..
• Camshaft ditempatkan diatas kepala cilinder dan cam, yang langsung menggerakkan rocker
arm tanpa melalui lifter dan push rod. Camshaft digerakkan oleh poros engkol melalui rantai
atau tali penggerak. Jenis mesin ini sedikit lebih rumit dibandingkan dengan OHV, namun
tidak menggunakan lifter dan push rod sehingga berat bagian yang bergerak menjadi
berkurang.

Anda mungkin juga menyukai