Anda di halaman 1dari 10

KINEMATIKA GERAK

Besaran – besaran yang ada :


1. Jarak = panjang lintasan
2. Perpindahan = perubahan posisi suatu benda terhadap
acuan tertentu.
3. Kelajuan = jarak yang ditempuh tiap satuan waktu.
4. Kecepatan = perpindahan yang ditempuh tiap satuan
waktu.
5. Kecepatan rata-rata = jarak total yang ditempuh
dibagi waktu yang diperlukan.
6. Kecepatan sesaat = perpindahan benda dibagi waktu
yang diperlukan.
Kinematika Gerak mempelajari tentang gerak
tanpa memperhatikan penyebab geraknya.
Gerak Lurus Beraturan ( GLB )
 Lintasannya berupa garis lurus.
 Kecepatannya konstan.
 Percepatannya nol
 Persamaannya : S = v . T
 S = Jarak / perpindahan
 V = kecepatan
 T = waktu
DINAMIKA GERAK
Dinamika gerak adl mempelajari gerak benda dengan
memperhatikan penyebab gerak benda, yang disebut
gaya (Force),sehingga ada besaran perlajuan dan
percepatan.
Perlajuan : perubahan kelajuan tiap satuan waktu.
Percepatan : perubahan kecepatan tiap satu an
waktu.
Gerak Lurus Berubah Beraturan (GLBB)
 Lintasannya berupa garis lurus.
 Kecepatannya berubah – ubah.
 Percepatannya konstan.
 Persamaan yang berlaku :
- Vt = Vo + a.t Pers glb

- S = Vo.t + ½ .a.t2
- Vt2 = Vo2 + 2.a.S
 Contoh glbb : gerak vertikal dan gerak jatuh
bebas.
 Gerak Vertikal : ..\..\Animasi Fisika
- GVB : gerak vertikal dengan kecepatan awal Vo
yang arahnya ke bawah.
pers. Vt = Vo + g.t
h = Vo.t + ½ .g.t2
- GVA : gerak vertikal dengan kecepatan awal Vo
yang arahnya ke atas.
pers. Vt = Vo – g.t
h = Vo.t – ½.g.t2
- GJB : gerak vertikal ke bawah tanpa
kecepatan awal ( Vo = 0 )
Contoh soal
1. Dua buah mobil pada lintasan yang lurus bergerak
saling berlawanan masing-masing dengan kecepatan
tetap 4 m/s dan 6 m/s, jika jarak keduanya 40 m.
Kapan dan dimana keduanya bertemu bila ;
a. keduanya bergerak pada saat yg sama.
b. mobil pertama bergerak 2 detik lebih dulu
c. keduanya bergerak searah, mobil kedua berada
dibelakang, dan bergerak pada saat yang sama.
d. keduanya bergerak searah, mobil pertama
bergerak 2 detik lebih dahulu.
Penyelesaian

Diket : V1 = 4 m/s Ditanya : t = …?


V2 = 6 m/s S= …?

V1 V2
A C B

a) Misal bertemu dititik C


AB = S1 + S2 40 = 4.t + 6 t
40 = 10.t t = 4s
Jadi keduanya bertemu setelah bergerak 4 sekon
jarak yang ditemouh keduanya
S1 = 4 . 4 = 16 m dan S2 = 6 . 4 = 24 m
b) Mobil 1 berangkat 2 detik lebih dahulu,
berarti t2 = t – 2
Jadi ; AB = S1 + S2 40 = 4.t + 6( t – 2 )
40 = 10.t – 12
t = 5,2 s
Jadi keduanya bertemu setelah mobil 1 ber gerak
5,2 s dan mobil kedua bergerak 3,2 s
Jarak yang ditempuh mobil 1 = 20,8 m
Jarak yang ditempuh mobil 2 = 19,2 m
Keduanya searah

V2 V1
A B C
a) AC = AB + BC
S2 = AB + S1
b) Misal t1 = t , maka t2 = t – 2
2.Sebuah mobil dari keadaan diam dipercepat dengan
percepatan 5 m/s2, tentukan :
a) Kecepatannya setelah 10 sekon
b) Jarak yang ditempuh setelah setelah 10 sekon.
Diket : Vo = 0, a = 5 m/s2
Ditanya : Vt = … ? St = … ? Untuk t = 10
s
Jawab:
a)Vt = Vo + a.t
= 0 + 5. 10
= 50 m/s
b)St = Vo.t + ½ .a.t2
= 0.10 + ½ . 5. (10)2
= 250 m

Anda mungkin juga menyukai