Anda di halaman 1dari 17

PENGERTIAN, SKALA PENGUKURAN,

TEKNIK PENGUMPULAN DATA, DAN


PENYAJIAN DATA

Pertemuan 1
STATISTIKA BISNIS

1
PERTANYAAN MENDASAR
• Apa yang dimaksud dengan “Statistik”?

• Kapan dan dimana kita bisa menggunakan “Statistik”?

• Mengapa perlu “Statistik”?

• Bagaimana menggunakan “Statistik”?


Teknik/prosedur apa saja yang ada di dalam statistik?

2
PENGERTIAN STATISTIK
• Asal kata “Statistic”:
Statia = catatan administrasi pemerintahan di US
Stochos = “anak panah” (bahasa Yunani), sesuatu
yang mengandung ketidakpastian

• Pengertian:
Menurut Freund dan William dalam buku modern
business statistics menyatakan pertama, statistik
merupakan kumpulan data yang berupa angka.
Misalnya statistik penduduk, statistik perdagangan.
sedangkan dalam pengertian kedua statistik adalah
keseluruhan metode pengumpulan dan analisa data.
3
FUNGSI STATISTIK
• Statistik menggambarkan data dalam bentuk
tertentu.
• Statistik dapat menyederhanakan data yang
komplek menjadi lebih mudah dimengerti.
• Statistik adalah alat untuk membuat
perbandingan.

4
CONTOH PENGGUNAAN
STATISTIKA
• Akuntansi (Accounting)
Perusahaan akuntan publik seringkali menggunakan
prosedur pengambilan sampel (contoh) yang
memenuhi kaidah-kaidah statistik ketika melakukan
audit terhadap kliennya.

• Keuangan (Finance)
Penasehat keuangan menggunakan berbagai jenis
informasi statistik, termasuk price-earnings ratio dan
hasil dividen, untuk membantu dalam memberikan
rekomentasi investasi.

5
CONTOH PENGGUNAAN
STATISTIKA (Lanjutan)
• Pemasaran (Marketing)
Pengambilan sampel masyarakat sebagai calon
konsumen untuk diminta pendapat tentang produk
yang akan diluncurkan oleh suatu perusahaan
seringkali menggunakan kaidah statistik.

• Ekonomi
Para ahli ekonomi menggunakan prosedur statistik
dalam melakukan peramalan tentang kondisi
perekonomian pada masa yang akan datang.

6
DATA & VARIABEL
• Data adalah sekumpulan kegiatan yang berisi fakta-
fakta serta gambaran suatu fenomena yang
dikumpulkan, dirangkum, dianalisis dan selanjutnya
diinterpretasikan.

• Variabel adalah karakteristik data yang menjadi


perhatian.

7
DATA MENURUT SKALA
PENGUKURAN
a. Nominal, sifatnya hanya untuk membedakan antar
kelompok.
Contoh: Jenis kelamin,
Jurusan dalam suatu sekolah tinggi
(Manajemen, Akuntansi).

b. Ordinal, selain memiliki sifat nominal, juga


menunjukkan peringkat.
Contoh: Tingkat pendidikan (SD, SMP, SMA),
Skala perusahaan (besar, sedang).

8
DATA MENURUT SKALA
PENGUKURAN (L)
c. Interval, selain memiliki sifat data ordinal, juga memiliki
sifat interval antar observasi dinyatakan dalam unit
pengukuran yang tetap. Nilai 0 bukan mutlak.
Contoh: Temperatur

d. Rasio, selain memiliki sifat data interval, skala rasio


memiliki angka 0 (nol) mutlak dan perbandingan antara
dua nilai mempunyai arti.
Contoh: Tinggi badan,
Berat badan,
Waktu
9
JENIS DATA MENURUT
SIFATNYA
1. Kualitatif
– Berupa label/nama-nama yang digunakan untuk
mengidentifikasikan atribut suatu elemen
– Skala pengukuran: Nominal atau Ordinal
– Data bisa berupa numeric atau nonnumeric

2. Kuantitatif
– Mengindikasikan seberapa banyak (how
many/diskret atau how much/kontinu)
– Data selalu numeric
– Skala pengukuran: Interval dan Rasio
10
Contoh Data
Tabel 1. Data Gaji Karyawan PT. Angkasa Jaya
Bulan Januari Tahun 2019
Nama Suku Jenis Jenis Pengalaman Gaji (‘000)
Karyawan Bangsa Kelamin Pekerjaan Kerja
(1) (2) (3) (4) (5) (6)
Ardhi Jawa Laki-laki Direktur 20 th 7.000
Bianca Jawa Perempuan Sekretaris 15th 4.000
Citra Batak Perempuan Kabag Umum 10th 4.000
Davin Madura Laki-laki Kabag Produksi 10th 4.000
Elvira Sunda Perempuan Staf 5th 3.000
Fathan Sunda Laki-laki Staf 2th 2.000

11
• Keterangan
Kolom 1,2,3 menunjukkan skala nominal
Kolom 2,3,4 menunjukkan data kualitatif
Kolom 4,5,6 menunjukkan skala ordinal
Kolom 5,6 menunjukkan data kuantitatif

12
TEKNIK PENGUMPULAN DATA
• Wawancara adalah suatu kegiatan dilakukan untuk
mendapatkan informasi secara langsung dengan
mengungkapkan pertanyaan-pertanyaan pada para
responden
• Angket adalah kegiatan pencarian data yang dilakukan
dengan penyebaran kuesioner
• Observasi adalah pengamatan secara langsung terhadap
obyek penelitian
• Dokumentasi adalah pengumpulan data yang dilakukan
dengan menelaah dokumendokumen yang terdapat pada
perusahaan

13
CARA PENYAJIAN DATA
1. Tabel
– Tabel satu arah (one-way table)
– Tabulasi silang (lebih dari satu arah (two-way table),
dst.)
– Tabel Distribusi Frekuensi

2. Grafik
– Batang (Bar Graph), untuk perbandingan/pertumbuhan
– Lingkaran (Pie Chart), untuk melihat perbandingan
(dalam persentase/proporsi)
– Grafik Garis (Line Chart), untuk melihat pertumbuhan
– Grafik Peta, untuk melihat/menunjukkan lokasi
14
MANFAAT
TABEL DAN GRAFIK
• Meringkas/rekapitulasi data, baik data kualitatis
maupun kuantitatif
– Data kualitatif berupa distribusi Frekuensi, frekuensi
relatif, persen distribusi frekuensi, grafik batang,
grafik lingkaran.
– Data kuantitatif berupa distribusi frekuensi, relatif
frekuensi dan persen distribusi frekuensi,
diagram/plot titik, histogram, distribusi kumulatif,
ogive.
• Dapat digunakan untuk melakukan eksplorasi data
• Membuat tabulasi silang dan diagram sebaran data
15
• Contoh Soal:
Tabel 2. Perkembangan Investasi Macan Asia
Tahun 2017 – 2018
Nama Negara Tahun 2017 Tahun 2018
Proyek Nilai (US$ Proyek Nilai (US$
juta) juta)
Korea Selatan 5 78 25 200
Hongkong 11 132 11 220
Taiwan 3 35 17 175
Singapura 4 42 13 190

• Buatlah diagram batang tentang


perkembangan jumlah proyek dan
perkembangan nilai investasi dari data diatas !
16
SEKIAN &
SEE YOU NEXT SESSION

17

Anda mungkin juga menyukai