Anda di halaman 1dari 9

PERILAKU

KONSUMEN
Manajemen Koperasi dan UKM
Manajemen B 2018
KELOMPOK
1
B1B118071 Nurma Yuni Zaslia

B1B118072 Sunarti Adesasmi

B1B118073 La Ode Tarsan

B1B118074 Rahma Hatfarina

B1B118075 Muhammad Syahrul Ramadhan Dwi Saputra

B1B118076 Elis Pikal

B1B118077 Hadi Hafizwan

B1B118078 Indah Nur Kholifa


01.
Pengertian 02.
Keputusan
Komunikasi Pembelian
Pemasaran

03. 04.
Faktor Yang Riset Pasar
Mempengaruhi
Keputusan Pembelian
Pengertian Komunikasi Pemasaran
Komunikasi pemasaran (marketing communication) adalah sarana di mana perusahaan
berusaha menginformasikan, membujuk, dan mengingatkan konsumen secara langsung
maupun tidak langsung tentang produk dan merek yang dijual. Kata “Komunikasi Pemasaran”
memiliki dua unsur pokok, yaitu: Komunikasi: Proses dimana pemikiran dan pemahaman
disampaikan antar individu, atau antar organisasi dengan individu. Komunikasi sebagai proses
penyampaian pesan yang merupakan gagasan atau informasi pengirim melalui suatu media
kepada penerima agar mampu memahami maksud pengirim. Pemasaran: Sekumpulan kegiatan
dimana perusahaan atau organisasi lainnya mentransfer nilai-nilai (pertukaran) tentang
informasi produk, jasa dan ide antara mereka dengan pelanggannya.
Keputusan Pembelian
Perilaku Konsumen dalam arti luas berkaitan dengan pemahaman baik bagaimana keputusan
pembelian dibuat dan bagaimana produk atau layanan dikonsumsi. Terdapat dua jenis
keputusan pembelian. Pertama, high involvement purchase, yakni keputusan pembelian yang
diambil setelah melakukan proses panjang dan terperinci, termasuk pencarian informasi
tambahan untuk memilih di antara alternatif yang ada. Untuk jenis ini, biasanya berlaku pada
produk-produk yang bernilai tinggi atau untuk pemakaian jangka panjang, misalnya saja
kendaraan, rumah, layanan pendidikan, dan sebagainya. Dan kedua, low involvement
purchase keputusan pembelian yang bersifat impulsif atau berdasarkan kebiasaan, yakni
dilakukan hampir secara instan (tidak memerlukan waktu yang lama untuk berpikir dan tidak
terlalu banyak melakukan pencarian informasi).
Faktor Yang Mempengaruhi Keputusan Pembelian
● Pengaruh Internal
Pengaruh internal adalah pengaruh yang datang dari dalam diri konsumen itu sendiri.
Pengaruh itu meliputi pikiran dan perasaan pribadi, termasuk persepsi, konsep diri, gaya
hidup, motivasi, emosi, sikap, dan niat atau tujuan (Lake, 2009).

● Pengaruh Eksternal
Selain pengaruh internal, pengaruh eksternal juga memegang peranan penting dalam
mempengaruhi perilaku konsumen yang nantinya berujung pada keputusan pembelian,
Pengaruh eksternal] tersebut antara lain adalah budaya individu (termasuk sub
budayanya), struktur rumah tangga, dan juga kelompok dimana seorang konsumen
berafiliasi atau mengasosiasikan dirinya. Sebagian ahli menyebut pengaruh eksternal ini
juga sebagai pengaruh sosial budaya karena berasal dari hubungan individu dengan
orang lain baik secara formal maupun non-formal.
Riset Pasar
Salah satu tindakan logis untuk mengetahui apa yang dibutuhkan dan diinginkan oleh
konsumen adalah menggunakan data mengenai hal itu. Data itu, tidak bisa didapatkan begitu
saja. Dan riset pasar adalah jawabannya. Riset pasar, meskipun terdengar ilmiah, bisa
dilakukan juga oleh para produsen, tentu saja dengan tujuan yang berbeda. Jika riset pasar
ilmiah tujuannya adalah untuk memahami perilaku konsumen dalam perspektif ilmu,
sementara riset pasar yang dilakukan oleh produsen bertujuan untuk menyesuaikan harapan
konsumen dengan produk yang dihasilkannya, riset pasar adalah upaya terorganisir untuk
mengumpulkan informasi tentang target pasar atau konsumen
Kesimpulan
Perilaku konsumen adalah proses dan aktivitas ketika seseorang berhubungan dengan
pencarian, pemilihan, pembelian, penggunaan, serta pengevaluasian produk dan jasa
demi memenuhi kebutuhan dan keinginan. Perilaku konsumen merupakan hal-hal yang
mendasari konsumen untuk membuat keputusan pembelian. Untuk barang berharga jual
rendah (low involvement) proses pengambilan keputusan dilakukan dengan mudah,
sedangkan untuk barang berharga jual tinggi (high involvement) proses pengambilan
keputusan dilakukan dengan pertimbangan yang matang. Perilaku konsumen sendiri
dapat di definisikan sebagai interaksi dinamis dari pengaruh dan kesadaran, perilaku, dan
lingkungan dimana manusia melakukan pertukaran aspek hidupnya. Dalam kata lain
perilaku konsumen mengikutkan pikiran dan perasaan yang dialami manusia dan aksi
yang dilakukan saat proses konsumsi. Untuk mengetahui apa yang dibutuhkan dan
diinginkan oleh konsumen adalah menggunakan data mengenai hal itu, data itu dapat
diperoleh dengan melakukan riset pasar.
Sekian dan
Terimakasih

Anda mungkin juga menyukai