Anda di halaman 1dari 13

BAB 5

KEBUGARAN JASMANI
KELAS 9
Kebugaran Jasmani
Latihan fisik atau dikenal dengan istilah
workout merupakan aktivitas yang dilakukan
seseorang untuk meningkatkan atau
memelihara kebugaran tubuh. Latihan fisik
umumnya dikelompokkan ke dalam
beberapa katagori. Latihan fleksibilitas
seperti regang memperbaiki kisaran
gerakkan otot dan sendi.
Kebugaran Jasmani
Latihan aerobik seperti berjalan dan berlari
berpusat pada penambahan daya tahan
tubuh dan fungsi kinerja jantung, Latihan
anaerobic seperti angkat besi menambah
kekuatan otot jangka pendek. Semua itu
bertujuan untuk menjaga kebugaran jasmani
A. Hakikat Kebugaran Jasmani
Kebugaran jasmani adalah
kesanggupan dan kemampuan tubuh
melakukan penyesuaian terhadap
pembebanan fisik yang diberikan
kepadannya (dari kerja yang dilakukan
sehari-hari) tanpa menimbulkan kelelahan
berlebihan yang berarti.
A. Hakikat Kebugaran Jasmani
Komponen-komponen kebugaran jasmani
adalah factor penentu derajat kondisi setiap
individu. Seseorang dikatakan bugar jika mampu
melakukan segala aktivitas kehidupan sehari-
hari tanpa mengalami hambatan yang berarti,
dan dapat melakukan tugas berikutnya dengan
cekatan. Manfaat melakukan Latihan kebugaran
jasmani secara teratur dan benar dalam jangka
waktu yang cukup sebagai berikut.
A. Hakikat Kebugaran Jasmani
1. Menigkatkan kemampuan jantung dan
paru-paru.
2. Menurunkan tekanan darah.
3. Mengurangi lemak dan kadar gula dalam
tubuh.
4. Memperbaiki bentuk tubuh.
5. Mengurangi risiko terkena penyakit
jantung koroner
A. Hakikat Kebugaran Jasmani
6. Meningkatkan daya tahan aerobik.
7. Meningkatkan fleksibilitas.
8. Membakar kalori yang memungkinkan
tubuh terhindar dari kegemukan.
9. Mengurangi stress.
10.Meningkatkan rasa kebahagiaan.
B. Program Pengembangan
Aktivitas Kebugaran Jasmani
A. Aktivitas Latihan kekuatan
Kekuatan (strength) adalah ketegangan yang
terjadi atau kemampuan otot untuk suatu
ketahanan akibat suatu beban.
1. Latihan kekuatan otot perut
Latihan kekuatan otot perut dapat dilakukan
dengan melakukan sit up.
2. Latihan kekuatan otot kedua lengan
Bentuk latihannya adalah dengan Gerakan
push up.
3. Latihan kekuatan otot punggung
Kekuatan otot punggung dapat dilatih dengan
melakukan gerak back up.
4.Latihan kekuatan otot tungkai
Bentuk Latihan dengan gerakan naik tangga
5.Latihan kekuatan otot paha
Bentuk latihannya squat jump
b. Aktivitas Latihan Daya Tahan Otot
Daya tahan adalah kemampuan seseorang untuk
melawan kelelahan yang timbul saat menjalankan
aktivitas dalam waktu yang relative lama. Daya tahan
merupakan unsur gerak dasar yang penting di samping
kekuatan untuk mencapai prestasi maksimal.
1.Latihan daya tahan otot lengan dan bahu
2.Latihan daya tahan otot tungkai
3.Latihan daya tahan otot lengan
b. Aktivitas Latihan Daya Tahan Aerobik
Daya tahan adalah kemampuan seseorang
untuk melakukan kerja dalam waktu yang relatif
lama.
c. Aktivitas Latihan Kelentukan
Kelentukan (fleksibility) adalah luas gerak
persendian atau kemampuan seseorang untuk
menggerakkan anggota badan pada luas gerak
tertentu pada suatu persendian.
2. Program Pengembangan Kebugaran Jasmani
yang Terkait dengan Keterampilan
a. Latihan Kelincahan (Agility)
Kelincahan adalah kemampuan seseorang
untuk mengubah posisi dan arah secepat mungkin
sesuai dengan situasi yang dihadapi dan
dikehendaki.
b.Latihan Kecepatan
Kecepatan adalah kemampuan
menggerakan tubuh dari satu tempat ke tempat
yang lain dalam waktu sesingkat-singkatnya.
c. Latihan Peningkatan Power
Power adalah kombinasi dari kekuatan dan
kecepatan. Kekuatan adalah kemampuan
untuk melaksanakan kerja dan kecepatan
mengukur kecepatan pengerjaannya.
– Latihan keseimbangan
Keseimbangan adalah bentuk sikap badan
dalam keadaan seimbang, baik pada saat
berdiri, duduk, maupun jongkok.

Anda mungkin juga menyukai