Anda di halaman 1dari 9

KONSEP ILMU

EKONOMI
Ida Yohana, S.E
Hakikat Ilmu Ekonomi
Penjabaran materi hakikat ekonomi dapat dijabarkan
melalui pengertian ekonomi dan pembagian ilmu
ekonomi
Pengertian Ilmu Ekonomi
Ilmu ekonomi adalah suatu studi tentang perilaku
orang dan masyarakat dalam memilih cara
menggunakan sumber daya yang langka dan
memiliki alternatif penggunaannya, dalam rangka
memproduksi berbagai komoditas untuk kemudia
menyalurkannya, baik saat ini maupun dimasa depan
kepada berbagai individu dan kelompok yang ada
dalam suatu masyarakat.
Kesimpulan ilmu ekonomi
Dari definisi diatas, dapat disimpulkan bahwa ilmu ekonomi
menyangkut hal – hal berikut :
1. Ekonomi sangat erat kaitannya dengan perilaku individu
dan masyarakat
2. Adanya sumber daya yang langka, tetapi memiliki
beberapa alternatif penggunaan.
3. Kegiatan ekonomi terdiri dari produksi, distribusi
(penyaluran) dan konsumsi
4. Konsumen bisa saja dalam bentuk masyarakat kelompok
atau individu
Pembagian Ilmu Ekonomi
Ilmu ekonomi dibagi dalam tiga bagian :
1. Ilmu ekonomi deskriptif (descriptive economics)
2. Ilmu ekonomi teori (economic teory)
3. Ilmu ekonomi terapan (applied economics)
Tindakan, Motif dan Prinsip Ekonomi
Kegiatan ekonomi dilaksanakan melalui tindakan ekonomi,
motif ekonomi dan prinsip ekonomi :
1. Tindakan ekonomi adalah tindakan yang dilakukan manusia
untuk memenuhi kebutuhan. Tindakan ekonomi ada dua jenis,
yaitu tindakan ekonomi rasional dan tindakan ekonomi tidak
rasional. Tindakan ekonomi rasional adalah setiap usaha
manusia yang dilandasi oleh pilihan yang paling menguntungkan
dan kenyataannya demikian. Adapun tindakan ekonomi irasional
adalah setiap usaha manusia yang dilandasi oleh pilihan yang
paling menguntungkan namun kenyataan tidak demikian.
Tindakan, Motif dan Prinsip Ekonomi
2. Saat melakukan tindakan ekonomi , seseorang pasti di
dorong oleh suatu keinginan. Keinginan yang mendorong
seseorang melakukan tindakan ekonomi disebut motif
ekonomi. Motif melakukan tindakan ekonomi bisa datang dari
diri sendiri bisa pula dari lingkungannya. Motif yang datang
dari diri manusia sendiri disebut motif intrinsik, sedangkan
motif yang datang dari lingkungan disebut motif ekstrinsik.
Dalam kaitan itu, motif ekonomi terdiri atas motif memenuhi
kebutuhan, motif mendapatkan laba, motif mendapatkan
kekuasaan ekonomi, motif mendapatkan penghargaan dan
motif sosial
Tindakan, Motif dan Prinsip Ekonomi
3. Prinsip ekonomi adalah pedoman melakukan tindakan
ekonomi dimana didalamnya terkandung asas dengan
pengorbanan tertentu diperoleh hasil yang maksimal, atau
dengan pengorbanan sekecil kecilnya untuk memperoleh
hasil tertentu. Penerapan prinsip ekonomi dalam kehidupan
sehari – hari membuat kita dapat berfikir dan bertindak
secara ekonomis. Berpikir secara ekonomis berarti kita tidak
hanya berpikir bagaimana menghasilkan produk dengan alat
yang tersedia, tetapi juga berpikir bagaimana alat yang
tersedia itu dapat dimanfaatkan untuk masa datang.
TERIMAKASIH 

Anda mungkin juga menyukai