Anda di halaman 1dari 3

PEMILU KETUA SKI AT-TAQWA PERIODE 2012/2013

Pemilu Sentra Kerohanian Islam (SKI) At Taqwa Poltekkes Kemenkes Ykt telah diselenggarakan pada Hari, Kamis, 29 Nopember 2012, pukul 15.00 WIB selesai, bertempat di Auditorium Lama Poltekkes Ykt. Kegiatan ini dihadiri oleh Bapak Abdul Hadi Kadarusno sebagai pembina SKI, Syarif Hidayat sebagai Ketua SKI masa jabatan 2011/2012, Mas Hadi dari FSLDK, dan Mas Ayub Belasihi (mantan Ketua SKI Periode 2008/2009). Mereka ber-4 bertindak sebagai juri dalam pemilihan Ketua SKI menggantikan Syarif Hidayat yang sebentar lagi akan habis masa jabatannya sebagai Ketua SKI Periode 2011/2012.

Dewan Juri Pemilu SKI. Tampak hadir pula para tamu undangan dari perwakilan BLM, BEM (termasuk Presma/ Sdr. Eko Agus Purnomo), serta anggota SKI baik angkatan
1

tahun sekarang maupun sebelumnya. Setelah ketua panitia Sdri. Nur Hidayati menyampaikan sepatah dua patah katanya kemudian dilanjutkan acara yang utama yaitu sesi tanya jawab antara calon kandidat Ketua SKI Periode 2012/2013 dengan para juri yang telah ditentukan oleh panitia. Alhamdulillah, acara dapat berjalan dengan lancar dan optimal. Suasana menjadi ramai ketika kandidat pertama, Taufik Sanusi, melontarkan pernyataan yang mengundang tawa para audience. Pilihlah orang yang lebih baik dari saya, orang yang lebih berpengalaman dan lebih berilmu daripada saya. Dan kalian tahu siapa orang yang saya maksud..., candanya.

Kandidat Ketua SKI : Taufik Sanusi (Baju putih) dan M. Anugrah Ramadhan A. Pada pemilu kali ini, semestinya ada 3 orang kandidat Ketua SKI, 2 orang dari Jurs. Kesling dan 1 orang dari Jurs. Keperawatan. Namun sangat disayangkan calon ketiga, yaitu Sdr. Sukma Illahi dari Jurusan Keperawatan tidak bisa mengikuti pemilihan disebabkan adanya jadwal praktikum yang bersamaan. Meski begitu semua yang hadir dapat memakluminya.

Dan akhirnya, setelah melakukan tanya jawab antara calon kandidat Ketua SKI dengan para juri yang telah ditentukan, acara pemilihan pun dimulai dengan membagikan surat suara kepada para juri, undangan dan para audience yang datang. Selanjutnya sampailah pada puncak acara, yakni penghitungan suara. Satu persatu kertas suara dibuka dan dibacakan. Suasana semakin riuh kembali oleh para pendukung masing-masing kandidat. Adapun perolehan suara masing-masing kandidat adalah sbb: Sdr. M. Anugerah Ramadhan Arief dengan jumlah 35 vote, Taufik Sanusi dengan 8 vote, dan Sukma Ilahi dengan 7 vote. Dengan demikian Pemilihan Ketua SKI At Taqwa Poltekkes Kemenkes Ykt Periode 2012/2013 dimenangkan oleh Sdr. M. Anugerah Ramadhan Arief . Selamat untuk Muhammad Anugerah Ramadhan Arief yang telah terpilih menjadi Ketua SKI periode 2012/2013. Semoga dengan terpilihnya Ketua SKI At-Taqwa yang baru dapat memimpin organisasi keagamaan ini dan menjadikannya lebih baik lagi dari tahun-tahun sebelumnya. Aamiinnn..!!

Anda mungkin juga menyukai