Anda di halaman 1dari 8

SOAL SOAL ASKEP PASIEN DENGAN GIGITAN SERANGGA DAN ULAR BERBISA

Suatu hari Tuan K di bawa ke UGD Rumah Sakit Pelita Harapan oleh Istrinya. Tuan K mengatakan bahwa saat ia berada di kebunnya tiba tiba tangannya digigit seekor serangga. Setelah beberapa menit setelah di gigit serangga Tuan K merasa sesak nafas, tanganya-pun menjadi bengkak, nyeri serta gatal. 1. Gigitan yang diakibatkan karena serangga yang menyengat atau

menggigit seseorang adalah pengertian dari ........ a. Poison bites b. Insect poison c. Insect bites d. Snake bites e. Snake poison

2. Jika seseorang tergigit serangga, yang harus segera dilakukan adalah ... 1) Menjaga area yang digigit agar tidak terjadi infeksi 2) Panik dan meminta tolong 3) Segera dibawa kedokter apabila timbul gejala yang mengancam jiwa 4) Membiarkan saja hingga sembuh sendiri

3. Pengobatan pada pasien dengan gigitan serangga seperti Tuan K, biasanya diberikan obat berupa.... a) Antibiotik b) Antipiuretik c) Analgetik d) Antihistamin e) Balsam

4. Pengkajian yang didapatkan pada kasus Tuan K adalah...... 1) Bengkak 2) Nyeri 3) Gatal 4) Demam

5. Diagnosa yang diangkat dari kasus Tuan K adalah.... 1) Nyeri berhubungan dengan proses toksifikasi 2) Gangguan jalan nafas berhubungan dengan reaksi endotoksin 3) Rasa gatal, bengkak berhubungan dengan proses inflamasi 4) Syok berhubungan dengan tidak adekuatnya peredaran darah ke jaringan

Pak L adalah seorang pawang ular. Suatu hari saat memindahkan ular ular ke dalam kandang, ular cobra milik Pak L menggigit kakinya. Keluarga segera membawanya ke RS karena tiba-tiba Pak L tidak bisa menggerakkan kakinya yang tergigit (lumpuh) , nyeri, bengkak, serta pusing dan pucat. Saat di periksa TD 90/70 mmHg, R: 24x/mnt, S:34 0C, N : 94x/mnt

6. Sebutkan ciri-ciri ular berbisa ....... 1) Bentuk kepala segiempat panjang 2) Gigi taring kecil 3) Bekas gigitan : luka halus berbentuk lengkungan 4) Dua gigi taring besar di rahang bawah

7. Sifat dari bisa yang terdapat pada ular cobra yang telah menggigit Pak L adalah .......... a. Haemotoksin b. Kardiotoksin c. Cytotoksin d. Vaskulotoksik e. Neurotoksik

8. Tindakan awal di tempat kejadian yang baik dilakukan pada Pak L adalah ...... 1) Membuat insisi pada luka gigitan 2) Kompres dengan es 3) Ikat dengan tali agar bisa tidak menyebar 4) Bunuh ularnya terlebih dahulu

9. Tujuan mempelajari penanganan kegawat daruratan pada pasien dengan gigitan serangga dan ular berbisa adalah........ 1) Untuk mencegah gigitan sekunder atau korban kedua 2) Agar koban segera tertangani 3) Mencegah timbulnya gejala-gejala yang mengancam jiwa 4) 1,2,3 benar semua

Pada acara outbond yang diadakan di desa wisata Brayut, Pandowoharjo, tidak sengaja salah satu peserta yaitu Nn.X tergigit ular berbisa. Nn.X berteriak kesakitan sekaligus ketakutan karena telah digigit ular. Nn.X memegangi kuat kaki kanannya yang terkena gigitan ular, Nn.X merasakan sakit dan perih di daerah gigitan dan terdapat edema. 10. Sebagai seorang tenaga kesehatan, hal apa yang akan anda lakukan ? a) Mencari ular dan memukulnya b) Berteriak minta tolong c) Mengeluarkan bias ular dengan mulut d) Melalukan insisi pada daerah gigitan e) Menenangkan korban untuk menghindari hysteria selama

implementasi A,B,C

11.Yang tidak termasuk cirri-ciri ular berbisa adalah a) Bentuk kepala segi empat panjang b) Gigi taring kecil c) Berwarna hitam d) Gigi taring tajam e) Bekas gigitan : luka halus berbentuk lengkungan

12. Bagaimana cara melakukan pertolongan pertama pada korban gigitan ular ? 1) Cegah gigitan sekunder atau adanya korban kedua. Ular dapat terus mengigit dan menginjeksikan bisa melalui gigitan berturut-turut 2) Buat korban tetap tenang, yakinkan mereka bahwa gigitan ular dapat ditangani secara efektif di instalasi gawat darurat. 3) Buka semua cincin atau benda lain yang menjepit / ketat yang dapat menghambat aliran darah jika daerah gigitan membengkak. 4) Jika memasang bidai, ingat untuk memastikan luka tidak cukup bengkak sehingga menyebabkan bidai menghambat aliran darah.

13.Apa saja yang termasuk tanda-tanda syok? 1) Takipneu 2) Takikardi 3) kulit kering dan pucat 4) Hipertensi

Suatu hari di RS Perdana Permata, seorang pasien datang ke UGD RS Perdana Permata dengan luka bekas gigitan ular di tangan kirinya, setelah diberikan pertolongan di UGD, pasien kemudian dipindahkan ke bangsal. Perawat Y yang mendapat tugas untuk merawat pasien tersebut pada hari ini, muali dari melakukan pengkajian akhir hingga evaluasi proses dalam 1 shift kerja. 14.Hal hal apa saja yang dapat ditemukan saat pengkajian pada pasien dengan gigitan ular? 1) Tampak kebiruan 2) mual dan muntah

3) nyeri kepala 4) syok hipovolemik 5) Pingsan

15.Manifestasi klinis dari sifat Bisa ular Haemotoksin adalah a. Kelumpuhan b. Luka bekas gigitan yang terus berdarah c. Kerusakan otot jantung d. Terganggunya sistem kardiovaskular e. Hiperkalemia

Tn

M usia 40 tahun dirawat di RS.Harapan karena terkena sengatan

kalajengking pada kaki sebelah kiri ketika di rumah. Pasien mengeluh sakit (senutsenut), dan gatal-gatal pada daerah yang terkena sengatan kalajengking.Keadaan pasien ketika dibawa ke rumah sakit kaki kiri pasien tampak bengkak, kemerahan ,suhu 390 C ,tekanan darah 110/70 mmhg, Respirasi 15x/menit, nadi 140x/menit. 16.Dari kasus di atas contoh masalah serius yang diakibatkan oleh gigitan atau serangan gigitan serangga adalah a. Reaksi alergi berat (anaphylaxis). b. Reaksi racun dari serangan lebah, tawon, atau semut api c. Reaksi kulit yang lebar pada bagian gigitan atau serangan. d. Reaksi racun oleh gigitan atau serangan tunggal dari serangga e. Infeksi kulit pada bagian gigitan atau serangan

17..Di bawah ini gejala gigitan serangga, kecuali.. a. kemerahan b. bengkak c. nyeri d.gatal-gatal e.diare

18.Dari kasus di atas diagnosa yang muncul adalah..,kecuali a. Nyeri berhubungan dengan proses toksikasi b. Rasa gatal, bengkak dan bintik bintik merah berhubungan dengan proses inflamasi c. Resiko tinggi terhadap infeksi berhubungan dengan pertahanan tubuh tak adekuat d. Syok berhubungan dengan tidak adekuatnya peredaran darah ke jaringan e. Kurangnya pengetahuan yang berhubungan dengan kurangnya informasi tentang penatalaksanaan perawatan di rumah.

19.Pada kasus di atas bagaimana pengobatan gigitan serangga pribadi di rumahkecuali a. Bersihkan area yang terkena gigitan dengan sabun dan air b. Jika hanya kemerahan dan nyeri pada bagian yang digigit, cukup menggunakan es sebagai pengobatan c. Pengobatan dapat juga menggunakan antihistamin d. Diberikan Losion Calamine juga bisa membantu mengurangi gatal-gatal. e. Di beri minyak penghilang nyeri

20. Penatalaksanaan pada gigitan serangga pada kasus di atas yaitu.kecuali a. Cegah gigitan sekunder atau adanya korban kedua b. Buat korban tetap tenang, yakinkan mereka bahwa gigitan serangga dapat ditangani secara efektif c. Jika terdapat alat penghisap, (seperti Sawyer Extractor), ikuti petunjuk penggunaan d. Monitor tanda-tanda vital korban temperatur, denyut nadi, frekuensi nafas, dan tekanan darah e. Biarkan korban sampai menunggu petugas medis datang

Anda mungkin juga menyukai