Anda di halaman 1dari 3

DASAR - DASAR PANJAT TEBING

Diposkan oleh Nature Lover on 30 Agustus, 2009 Teknik Dasar Pemanjatan a. Face Climbing Yaitu memanjat pada permukaan tebing dimana masih terdapat tonjolan atau rongga yang memadai sebagai pijakan kaki maupun pegangan tangan b. Friction / Slab Climbing Teknik ini hanya mengandalkan gaya gesekan sebagai gaya penumpu c. Fissure Climbing Teknik ini memanfaatkan celah yang digunakan oleh anggota badan yang seolah-olah berfungsi sebagai pasak Dengan cara demikian dan beberapa pengembangan, dikenal teknik-teknik berikut ; a. Jamming Teknik memanjat dengan memanfaatkan celah yang tidak begitu lebar. Jari-jari tangan, kaki atau tangan dapat dimasukkan / diselipkan pada celah sehingga seolah-olah menyerupai pasak b. Chimneying Teknik memanjat celah vertical yang cukup besar. Badan masuk diantara celah dan punggung menempel disalah satu sisi tebing. Sebelah kaki menempel pada sisi tebing depan, dan sebelah lagi menempel ke sisi tebing belakang. Kedua tangan diletakkan menempel pula dan membantu mendorong serta membantu menahan berat badan. c. Bridging Teknik memanjat pada celah vertikal yang lebih besar (gullies). Caranya dengan menggunakan kedua tangan dan kaki sebagai pegangan pada kedua celah tersebut. Posisi badan mengangkang kaki sebagai tumpuan dibantu juga tangan sebagai penjaga keseimbangan. d. Lay back Teknik memanjat pada celah vertical dengan menggunakan tangan dan kaki. Pada teknik ini jari tangan mengait tepi celah tersebut dengan punggung miring sedemikian rupa untuk menempatkan kedua kaki mendorong kedepan dan kemudian bergerak naik silih berganti. e. Hand traverse Teknik memanjat pada tebing dengan gerak menyamping (horizontal). Hal ini dilakukan bila pegangan yang ideal sangat minim dan untuk memanjat vertukal sudah tidak memungkinkan lagi. Teknik ini sangat rawan, dan banyak memakan tenaga karena seluruh berat badan tertumpu pada tangan, sedapat mungkin pegangan tangan dibantu dengan pijakan kaki (ujung kaki) agar berat badan dapat terbagi lebih rata. f. Mantelself Teknik memanjat tonjolan-tonjolan (teras-teras kecil) yang letaknya agak tinggi namun cukup besar untuk diandalkan untuk tempat brdiri selanjutnya. Kedua tangan dgunakan untuk menarik berat badan dibantu dengan pergerakan kaki. Bila tonjolan-tonjolan tersebut setinggi paha atau dada maka posisi tangan berubah dari menarik menjadi menekan untuk mengngkat berat badan yang dibantu dengan dorongan kaki. Sebagaimana panjat tebing ialah memanfaatkan cacat batuan untuk menambah ketinggian sehingga seorang pemanjat dituntut berani, teliti dan terampil juga dalam kemampuan berfikir yang tepat dalam bertindak dengan keadaan yang terbatas untuk membuat keputusan menyiasati

dan memecahkan permasalahan yang dihadapi secara tepat, cepat dan aman. PROSEDUR PEMANJATAN Tahapan-tahapan dalam pemanjatan hendaknya dimulai dari langkah-langkh sebagai berikut : a. mengamati lintasan dan memikirkan teknik yang akan dicapai. b. Menyiapkan peralatan yang akan dibutuhkan c. Untuk Leader, perlengkapan teknis diatur sedemikian rupa agar mudah untuk diambil / memilih dan tidak mengganggu gerakan. Tugas dari Leader sendiri adalah membuat lintasan yang akan dilaluinya dan pemanjat berikutnya. d. Untuk Belayer, memasang ancor dan merapikan alat-alat. Tugasnya adalah membantu Leader baik dengan aba-aba maupun dengan tali yang dipakai Leader, Belayer juga bertugas mengamankan Belayer dari resiko jatuh atau yang lainnya, dengan langkah awal yaitu meneliti penganman yang dipakai Leader. e. Bila belayer dan Leader telah siap melakukan pemanjatan, segera memberi aba-aba pemanjatan f. Bila Leader sampai ketinggian 1 pitch (tali habis) ian harus memasang ancor. g. Leader yang sudah memasang ancor diatas, selanjutnya berfungsi sebagai Belayer untuk mengamankan pemenjat berikutnya. PERALATAN PANJAT TEBING Adapun jenis-jenis peralatan yang biasa digunakan untuk panjat tebing adalah : - Tali (Karn Mantel) - Webbing - Carabiner screw dan non screw - Piton (pasak tebing) - Ascender (alat untuk naik pada tali) - Descender (alat untuk turun pada tali) - Eterier (tangga tali) - Chock friend - Harness - Hamer - Hand drill - Magnesium - Sepatu dan helm - Chock stopper - Chock hexentrix - dll SIMPUL-SIMPUL Simpul-simpul dasar yang biasa digunakan pada panjat tebing adalah sebagai berikut : - Simpul delapan (figure of eight knot) - Simpul delapan ganda (double lub figure of eight knot) - Simpul nelayan (fisherman knot)

- Simpul perusik - Simpul pangkal (eliver hitch) - Simpul pita - Simpul bowline - Simpul jangkar - Simpul belay (Italian hitch) - Simpul kupu-kupu - dll

Anda mungkin juga menyukai