Anda di halaman 1dari 7

Tugas ke - 1

FILSAFAT, CABANG-CABANGNYA, DAN RUANG LINGKUP FILSAFAT ILMU


Makalah yang ditujukan untuk memenuhi tugas mata kuliah Filsafat Ilmu

Disusun Oleh

Adventus Suriady (270110120040) GEOLOGI C

Fakultas Teknik Geologi Universitas Padjadjaran 2013

Filsafat
Filsafat adalah ilmu yang berusaha mencari sebab yang sedalam-dalamnya bagi segala sesuatu berdasarkan pikiran atau rasio. Filsafat adalah pandangan hidup seseorang atau sekelompok orang yang merupakan konsep dasar mengenai kehidupan yang dicita-citakan. Filsafat juga diartikan sebagai suatu sikap seseorang yang sadar dan dewasa dalam memikirkan segala sesuatu secara mendalam dan ingin melihat dari segi yang luas dan menyeluruh dengan segala hubungan.

Pengertian filsafat menurut para ahli : 1. Harun Nasution Filsafat adalah berfikir menurut tata tertib (logika) dengan bebas (tak terikat tradisi, dogma atau agama) dan dengan sedalam-dalamnya sehingga sampai ke dasar-dasar persoalan 2. Plato ( 427-347 SM) filsafat adalah pengetahuan tentang segala yang ada 3. Aristoteles (384-322 SM) Aristoteles yang merupakan murid Plato menyatakan filsafat menyelidiki sebab dan asas segala benda. 4. Marcus Tullius Cicero (106 43 SM) Marcus Tullius Cicero mengatakan bahwa filsafat adalah pengetahuan tentang sesuatu yang maha agung dan usaha untuk mencapainya. 5. Al Farabi (wafat 950 M) Filsuf muslim terbesar sebelum Ibn Sina menyatakan filsafat adalah ilmu pengetahuan tentang alam yang maujud dan bertujuan menyelidiki hakekatnya yang sebenarnya.

Filsfat ilmu
Filsafat ilmu adalah merupakan bagian dari filsafat yang menjawab beberapa pertanyaan mengenai hakikat ilmu. Bidang ini mempelajari dasar-dasar filsafat, asumsi dan implikasi dari ilmu, yang termasuk di dalamnya antara lain ilmu alam dan ilmu sosial. Di sini, filsafat ilmu sangat berkaitan erat dengan epistemologi dan ontologi. Filsafat ilmu berusaha untuk dapat menjelaskan masalah-masalah seperti: apa dan bagaimana suatu konsep dan pernyataan dapat disebut sebagai ilmiah, bagaimana konsep tersebut dilahirkan, bagaimana ilmu dapat menjelaskan, memperkirakan serta memanfaatkan alam melalui teknologi; cara menentukan validitas dari sebuah informasi; formulasi dan penggunaan metode ilmiah; macam-macam penalaran yang dapat digunakan untuk mendapatkan

kesimpulan; serta implikasi metode dan model ilmiah terhadap masyarakat dan terhadap ilmu pengetahuan itu sendiri.

Pengertian Filsafat Ilmu menurut para ahli a. Robert Ackermann Filsafat ilmu dalam suatu segi adalah sebuah tinjauan kritis tentang pendapatpendapat ilmiah dewasa ini dengan perbandingn terhadap pendapat-pendapat lampau yang telah dibuktikan atau dalam kerangka ukuran-ukuran yang dikembangkan dari pendapat-pendapat demikian itu, tetapi filsafat ilmu demikian bukan suatu cabang yang bebas dari praktek ilmiah senyatanya. b. Peter Caws Filsafat ilmu merupakan suatu bagian filsafat yang mencoba berbuat bagi ilmu apa yang filsafat seumumnya melakukan pada seluruh pengalaman manusia. c. Lewis White Beck Filsafat ilmu mempertanyakan dan menilai metode-metode pemikiran ilmiah serta mencoba menetapkan nilai dan pentingnya usaha ilmiah sebagai suatu keseluruhan. d. John Macmurray Filsafat ilmu terutama bersangkutan dengan pemeriksaan kritis terhadap pandangan-pandangan umum, prasangka-prasangka alamiah yang terkandung dalam asumsi-asumsi ilmu atau yang berasal dari keasyikan dengan ilmu.

Cabang-Cabang Filsafat
1. Epistemologi

Cabang filsafat yang berkaitan dengan asal, sifat, karakter dan jenis pengetahuan. Topik ini termasuk salah satu yang paling sering diperdebatkan dan dibahas dalam bidang filsafat, misalnya tentang apa itu pengetahuan, bagaimana karakteristiknya, macamnya, serta hubungannya dengan kebenaran dan keyakinan. 2. Estetika

Ilmu yang membahas keindahan, bagaimana ia bisa terbentuk, dan bagaimana seseorang bisa merasakannya. Pembahasan lebih lanjut mengenai estetika adalah sebuah filosofi yang mempelajari nilainilai sensoris, yang kadang dianggap sebagai penilaian terhadap sentimen dan rasa. Estetika merupakan cabang yang sangat dekat dengan filosofi seni. 3. Etika

Cabang utama filsafat yang mempelajari nilai atau kualitas yang menjadi studi mengenai standar dan penilaian moral. Etika mencakup analisis dan penerapan konsep sepertibenar, salah, baik, buruk, dan tanggung jawab. 4. Filsafat Politik

Studi dari filsafat yang membahas tema-tema kebebasan, keadilan, hak milik, hak-hak,hukum, dan sebagainya. Filsafat politik juga dapat dipahami dengan menganalisis dari sudut pandang metafisika, epistemologi, dan aksiologi. 5. Logika Salah satu cabang filsafat yang mengusahakan hasil pertimbangan akal pikiran yang diutarakan lewat kata dan dinyatakan dalam bahasa. Sebagai ilmu, logika disebut dengan ilmu logika yang mempelajari kecakapan untuk berpikir secara lurus, tepat, dan teratur. 6. Metafisika Cabang filsafat yang mempelajari penjelasan asal atau hakikat objek (fisik) di dunia. Metafisika merupakan studi keberadaan atau realitas. Metafisika

mencoba menjawab pertanyaan-pertanyaan seperti: apakah sumber dari suatu realitas? apakah Tuhan ada? apa tempat manusia di alam semesta?

Ruang Lingkup Filsafat Ilmu


The liang gie (2000; 65) filsafat ilmu dewasa ini telah berkebang pesat sehingga menjadi suatu bidang pengetahuan yang amat luas dan sangat mendalam. Lingkupan filsafat ilmu sebagaimana telah dibahas oleh para filsufi dapat dikemukakan secara ringkas sebagai berikut;

Peter Angeles Menurut filsuf ini, filsafat ilmu mempunyai empat bidang paling utama yaitu; 1. Telaah mengenai berbagai konsep, peranggapan, dan metode ilmu, berikut analisis perluasan dan penyusunannya untuk memperoleh pengetahuan yang lebih ajeg dan cermat. 2. Telaah dan pembenaran mengenai proses penalaran dalam ilmu berikut struktur perlambangannya. 3. Telaah mengenai saling kaitan diantara berbagai ilmu. 4. Telaah mengenai akibat-akibat pengetahuan ilmiah bagi hal-hal yang berkaitan dengan penyerapan dan pemahaman manusia terhadap realitas, hubungan logika dan matematika dengan realitas, entitas, teoretis, sumber dan keabsahan pengetahuan, serta sifat dasar manusia. Cornelius Benjamin Filsuf ini menberi pokok soal filsafat ilmu dalam tiga bidang: 1. Telaah mengenai metode ilmu, lambang ilmiah, dan struktur logis dari sistem perlambangan ilmiah. Telaah ini banyak menyangkut logika dan teori pengetahuan, dan teori umum tentang tanda. 2. Penjelasan mengenai konsep dasar praanggapan, dan pangkal pendirian ilmu berikut landasan-landasan empiris, rasional, atau pragmatis yang menjadi tempat tumpuannya. 3. Aneka telaah mengenai saling kait diantaraberbagai ilmu dan implikasinya bagi teori alam semesta seperti; idealisme, matrealisme, monisme atau pluraisme. Edward Maden Filsuf ini berpendapat bahwa apapun lingkupan filsafat umum, tiga bidang tentu merupakan bahan perbincangan, yaitu: 1. Probabilitas 2. Induksi 3. Hipotesis

Israel Scheffler Filsuf ini berpendapat bahwa filsafat ilmu mencari pengetahuan umum tentang ilmu atau tentang dunia sebagaimana ditunjukkan oleh ilmu. Lingkupannya mencangkup tiga bidang yaitu: 1. Peran ilmu dalam masyarakat 2. Dunia sebagaimana digambarkan oleh ilmu 3. Landasan-landasn ilmu Berdasarkan perkembangan filsafat ilmu sampai saat ini, filsuf pengamat John Losee menyimpulkan bahwa filsafat ilmu dapat digolongkan menjadi empat konsepsi, yaitu: 1. Filsafat ilmu yang berusaha menyusun pendangan-pandangan dunia yang sesui atau berdasarkan teori-teori ilmiah yang penting. 2. Filsafat ilmu yang berusaha memaparkan pranggapan dan kecenderungan para ilmuwan. (misalnya praanggapan bahwa alam semesta mempunyai keteraturan) 3. Filsafat ilmu sebagai suatu cabang pengetahuan yang menganalisis dan menerapakan konsep dan teori dari ilmu. 4. Filsafat ilmu sebagai pengetahuan kritis derajat kedua yang menelaah tentang ilmu sebagai sasarannya.

DAFTAR PUSTAKA

Rifka Putrika, 2013, Pengertian Filsafat, Pengetahuan, dan Ilmu Pengetahuan, melalui : http://rifkaputrika.wordpress.com/2013/03/29/iad/ Isye Kusnia, 2012, Cabang-cabang Ilmu Filsafat, melalui http://isyeatz.blogspot.com/2012/11/cabang-cabang-filsafat-ilmutugas-mata.html melalui :

Anonymous, 2013, Portal Filsafat, http://id.wikipedia.org/wiki/Portal:Filsafat Beben

: :

Bernandi, 2010, Ruang lingkup Filsafat Ilmu, melalui http://bebenbernadi.wordpress.com/2010/04/03/ruang-lingkupfilsafat-ilmu/#more-20

Sugiyarbini, 2012, Pengertian Filsafat Ilmu dan Ruang Lingkupnya, melalui : http://sugithewae.wordpress.com/2012/05/01/pengertian-filsafatilmu-dan-ruang-lingkupnya/

Anda mungkin juga menyukai