Anda di halaman 1dari 2

Nama Nim Kelas

: Nouri Nazihah : 115130107111029 : 2011/C

Pertanyaan: Jelaskan peran statistika dibidang kedokteran hewan, dan berikan contohnya! Jawaban: Statistika adalah ilmu yang mempelajari bagaimana merencanakan,

mengumpulkan, menganalisis, menginterpretasi, dan mempresentasikan data. Singkatnya, statistika adalah ilmu yang berkenaan dengan data. Statistika merupakan ilmu yang berkenaan dengan data, Dari kumpulan data, statistika dapat digunakan untuk menyimpulkan atau mendeskripsikan data. Peran statistika dalam bidang kedokteran hewan yaitu: 1. Mengukur status kesehatan hewan dilingkungan masyarakat dan mengetahui masalah-masalah kesehatan hewan yang terdapat di dalam berbagai kelompok masyarakat. Contoh : Dilakukan survey dan pendataan dari kesehatan hewan (biasanya ternak) disuatu lingkungan masyarakat untuk mengetahui status kesehatan hewan dilingkungan masyarakat tersebut. 2. Membandingkan status kesehatan hewan di suatu daerah dengan daerah lain atau status kesehatan hewan dimasa sekarang dengan status kesehatan lampau. Contoh : Dilakukan pendataan dan dibandingkan status kesehatan hewan dengan menggunakan ilmu statistik, sehingga akan didapatkan data daerah mana saja yang dinyatakan endemik, pandemik, dan sporadik.

3. Meramalkan status kesehatan hewan di suatu masyarakat di masa-masa mendatang. Evaluasi tentang perjalanan, keberhasilan dan kegagalan dan suatu program kesehatan atau pelayanan kesehatan yang sedang dilaksanakan. Contoh: Dilakukan pendataan sehingga akan bisa diketahui endemik, pandemik, dan sporadiknya, dan setelah itu bisa diramalkan penyakitpenyakit yang mungkin mewabah disuatu daerah sehingga nantinya dimasa mendatang akan mempermudah pelaksanaan program kesehatan dan pelayanan kesehatan hewan sesuai dengan kebutuhan yang ada disuatu masyarakat.

Anda mungkin juga menyukai