Anda di halaman 1dari 2

BAB 1 PENDAHULUAN 1.

1 LATAR BELAKANG
Untuk tumbuh dan berkembang, tubuh manusia memerlukan berbagai macam zat gizi. Zat gizi yang dibutuhkan manusia antara lain berupa karbohidrat, lemak, protein dan mineral.Namun berbagai macam zat gizi ini belum cukup memenuhi kebutuhan gizi manusia. Kesehatan dan pertumbuhan badan belum bisa dicapai secara maksimal jika hanya dengan mengkonsumsi zat gizi ini. Dalam susunan makanan, masih diperlukan zat gizi lain untuk mendukung pertumbuhan, perkembangan dan kesehatan. Zat gizi ini adalah vitamin. Vitamin diperlukan tubuh dalam jumlah kecil dan harus didatangkan dari luar karena tidak bisa disintesa sendiri oleh tubuh. Tapi pernyataan tentang Vitamin diperlukan tubuh dalam jumlah kecil dan harus didatangkan dari luar karena tidak bisa disintesa sendiri oleh tubuh kini tidak sepenuhnya benar karena semakin mendalamnya pengetahuan tentang vitamin. Pernyataan jumlah kecil, ternyata sangat relatif. Karena ada vitamin yang diperlukan dalam jumlah mikrogram, tetapi ada juga dalam jumlah miligram. Juga pernyataan tidak bisa disintesa oleh tubuh. Ternyata tidak selalu benar, karena ada beberapa vitamin yang dapat dibuat di dalam tubuh, dari zat pendahulu yang disebut presurcor atau provitamin. Vitamin pun dapat dibedakan menjadi 2 macam menurut kelarutannya yaitu vitamin yang larut dalam lemak dan vitamin yang larut dalam air. Maksudnya adalah bahwa vitamin tersebut dapat diserap manfaatnya melalui zat yang melarutkannya. Jadi misalkan vitamin yang larut dalam lemak, maka manfaat vitamin tersebut dapat dirasakan jika lemak dalam tubuh juga tercukupi, karena disitulah tempat vitamin larut dan diserap. Untuk mengetahui lebih lanjut mengenai vitamin yang larut dalam lemak, maka disusunlah beberapa pembahasan untuk memperdalam pemahaman mengenai hal ini.

1.2 RUMUSAN MASALAH


1. 2. 3. 4. 5. Apa pengertian vitamin ? Apa kegunaan vitamin bagi tubuh manusia ? Apa yang dimaksud dengan vitamin yang larut dalam lemak ? Vitamin apa saja yang larut dalam lemak ? Apa saja kelainan yang dapat terjadi jika kekurangan vitamin yang larut dalam lemak?

1.3 TUJUAN
Tujuan dalam penulisan makalah ini adalah sebagai berikut : Menjelaskan pengertian vitamin Mengetahui kegunaan vitamin bagi tubuh manusia Mengetahui pengertian vitamin yang larut dalam lemak Mengertian vitamin apa saja yang larut dalam lemak Mengetahui metabolisme vitamin yang larut dalam lemak

1.4 MANFAAT
Manfaat dalam penulisan makalah ini adalah sebagai berikut : Dapat memahami pengertian vitamin Dapat memahami manfaat vitamin bagi tubuh manusia Dapat memahami pengertian vitamin yang larut dalam lemak Dapat mengetahui vitamin apa saja yang larut dalam lemak Dapat mengetahui metabolisme vitamin yang larut dalam lemak

Anda mungkin juga menyukai