Anda di halaman 1dari 12

Roti Kukus Pisang ala Pureeland

Buah pisang yang baik untuk si kecil cocok apabila diolah menjadi roti kukus untuk diberikan pada bayi sejak berusia 12m+. Selamat mencoba, Bunda ^^ Bahan: 3 iris roti perancis, potong-potong 2 bh pisang raja, potong bulat 100 ml air jeruk siap pakai 300 ml susu 4 btr kuning telur, kocok lepas Keju Parut secukupnya Cara membuat: 1. Tata roti perancis dan pisang berselang-seling di pinggan tahan panas yang telah diolesi margarin. 2. Aduk air jeruk, susu, keju, dan telur hingga larut. 3. Siram ke tataan roti perancis. Kukus selama 30 menit. 4. Sajikan

Biskuit Lembut ala Pureeland

Si kecil susah makan? Yuk coba berikan biscuit ini untuk menambahkan gizinya sejak si kecil sejak usia 12m+. Selamat mencoba, Bunda ^^ Bahan: 350 gr buah pir, diblender 600 gr multipurpose gluten free flour 300 gr unslated butter, cairkan 250 ml susu formulabisa diganti dengan air es 1 btr kuning telur, kocok tegang (dimixer) 1/2 sdt vanili 2 btr kuning telur untuk olesan Cara Membuat: 1. Satukan pir, telur yang sudah dikocok, tepung terigu, mentega, susu dan vanili. Aduk sampai menjadi adonan yang dapat dibentuk. 2. Tata adonan di loyang dan olesi dengan kuning telur. Panggang dalam oven panas bersuhu 160 derajat selama 15 menit atau hingga matang. Setelah dingin masukkan dalam toples.

Bubur Kuning ala Pureeland

Selain warnanya yang dapat menarik perhatian si kecil, bubur ini juga baik untuk diberikan pada bayi sejak usia 8m+. Selamat mencoba, Bunda ^^ Bahan: 1/4 buah labu kuning, kupas, lalu potong-potong 2 buah tahu putih, potong-potong 1 batang seledri, cincang kasar 1 dada ayam, buang kulit dan lemaknya 2 sendok makan kacang polong air secukupnya Cara Membuat : 1. Masak semua bahan sampai matang dan air tinggal sedikit 2. Suir-suir ayam, buang tulangnya 3. Masukkan semua bahan ke dalam blender / processor lalu haluskan.

Bubur Beras Caisim ala Pureeland

Meskipun caisim seringkali terasa pait tetapi dapat menjadi makanan yang nikmat untuk bayi berusia 8m+. Selamat mencoba, Bunda ^^ Bahan: 2 sdm tepung beras merah 50 gr caisim iris kecil 50 ml air 50 ml ASI/formula Cara Membuat : 1. Caisim yang sudah diiris kecil, buang bagian kerasnya cuci bersih lalu dikukus. Setelah matang campur dengan air dan dihaluskan dengan menggunakan blender. 2. Siapkan panci tuang hasil blender caisim dan tepung beras merah, masak dalam api kecil hingga matang dan kental. 3. Setelah agak dingin campur dengan ASI, saring dengan menggunakan saringan kawat. 4. MPASI / Makanan Bayi Pendamping ASI siap diberikan pada bayi Anda.

Bubur Beras Sawi Putih ala Pureeland

Yuk mulai kenalkan si kecil dengan beraneka macam sayuran, Bunda. Makanan yang nikmat ini, bisa mulai diberikan ketika bayi berusia 8m+. Selamat mencoba, Bunda ^^ Bahan: 2 sdm tepung beras merah (saya gunakan Baby Cereal Red Rice - Pureeland) 50 gr sawi putih iris kecil dan buang bagian kerasnya 150 ml air atau Baby Soup/Kaldu (Chicken/Beef/Seaweed) by Pureeland 50 ml ASI/formula Cara Membuat : 1. Cuci bersih dan kukus sawi putih. Setelah matang campur dengan air dan dihaluskan dengan menggunakan blender. 2. Siapkan panci tuang hasil blender sawi putih dan tepung beras merah, masak dalam api kecil hingga matang dan kental. Tambahkan Baby Soup/Kaldu sesuai dengan tekstur makan bayi. 3. Setelah agak dingin campur dengan ASI, saring dengan menggunakan saringan kawat. 4. MPASI / Makanan Bayi Pendamping ASI siap diberikan pada bayi Anda. Note: Baby Cereal Pureeland hadir dalam 3 variant (Organic Red Rice, Organic Brown Rice, dan Gluten Free Oat). Berbeda dengan produk yang biasa dijual di toko, karena biji Baby Cereal Pureeland dicuci, dipanggang dan digiling sebelum dikemas dalam kemasan yang higienis sehingga bebas kutu/telur kutu.

Ikan Kukus ala Pureeland

Tidak hanya ayam dan daging sapi, ikan juga memiliki kandungan yang dibutuhkan oleh tubuh si kecil. Yuk mulai berikan ikan kukus saat si kecil berusia 12m+ Selamat mencoba, Bunda ^^ Bahan: 1 fillet kakap (atau ikan lannya sesuai selera) Keju secukupnya 2 siung bwang putih, cincang halus 75 gr brokoli, rebus hingga empuk 50 gr buncis, rebus hingga empuk 50 gr wortel, potong kotak dan rebus hingga empuk. 4 sdm olive oil Cara Membuat: 1. Lumuri ikan dengan olive oil hingga rata. Taburi keju dan bawang putih. Sisihkan. 2. Kukus ikan sampai matang. 3. Sajikan dengan dengan sayuran-sayuran yang telah direbus hingga empuk dan mudah dikonsumsi.

Bubur Beras Strawberry ala Pureeland

Strawberry yang memiliki kandungan vitamin C cukup tinggi, baik diberikan untuk bayi usia 10m+. Selamat mencoba, Bunda ^^ Bahan: 1 sendok makan tepung beras 50 gr strawberry, haluskan dengan blender 150 ml ASI / susu formula Cara Membuat: 1. Masak tepung beras hingga matang dan mulai mengental 2. Masukkan strawberry yang sudah dihaluskan, aduk rata. 3. Tambahkan ASI / susu formula 4. Sajikan

Bubur Pisang Susu ala Pureeland

Kandungan kalium pada pisang bermanfaat untuk menjaga keseimbangan air di dalam tubuh dan pengiriman oksigen ke otak.. Oleh karena itu, makanan ini cocok untuk diberikan pada bayi usia 7m+ Selamat mencoba, Bunda ^^ Bahan: 1 buah pisang ambon matang 2 sdm tepung hunkue atau Baby Cereal by Pureeland 200 ml air matang 2 sdt susu formula/asip Cara Membuat: 1. Kupas pisang ambon, kemudian belah menjadi dua. Keruk bijinya dengan sendok, lalu buang. Haluskan daging buah pisang dengan punggung sendok. Kemudian, beri tepung hunkue, air matang, Aduk sampai rata. 2. Masak sambil diaduk sampai bubur matang dan kental. Angkat, lalu masukkan ke dalam wadah dan campur dengan susu formula 3. Sajikan.

Bubur Jagung Wortel ala Pureeland

Jagung dan wortel memiliki kandungan gizi yang cukup lengkap dan baik. Oleh karena itu, makanan ini cocok untuk diberikan pada bayi usia 6m+ Selamat mencoba, Bunda ^^ Bahan: 30 gram wortel segar 30 gram jagung manis segar, dipipil bijinya 30 ml air Bersih 50 ml ASI atau susu formula Cara Membuat: 1. Kukus jagung manis dan wortel hingga matang. Angkat 2. Haluskan jagung dan wortel. Tambahkan air secukupnya, sedikit demi sedikit 3. Saringlah jagung dan wortel, campur dengan ASI atau susu formula lalu aduk hingga rata. 4. Sajikan

Puree Ayam Apel ala Pureeland

Perpaduan ayam dan apel pastinya memiliki nilai gizi yang cukup baik untuk si kecil. Oleh karena itu, makanan ini cocok untuk diberikan pada bayi usia 8m+ Selamat mencoba, Bunda ^^ Bahan: 1 fillet dada ayam kampung, dipotong-potong dulu 2 buah apel manis, kupas, buang bijinya, dipotong-potong 3 buah kentang ukuran sedang, kupas, lalu dipotong-potong 2 buah wortel, kupas, lalu potong-potong Secukupnya air bersih Cara Membuat: 1. Masak semua bahan hingga matang. 2. Haluskan dan sajikan.

Kentang Panggang Campur Keju ala Pureeland

Kentang memiliki kandungan karbohidrat yang baik untuk tubuh. Oleh karena itu cocok untuk diberikan pada bayi usia 10m+. Selamat mencoba ^^ Bahan: 1 sdm unsalted butter atau minyak goreng (untuk menumis) 1 sdm ayam giling/daging giling 1 siung bawang putih, cincang halus 1 buah kentang ukuran besar (sekitar 100 gram) 1 buah kuning telur ayam kampung, kocok lepas 50 ml susu cair (dapat dibuat dari susu formula bayi atau ASIP) 25 gram wortel, diparut (sekitar 1/2 buah) 1 sdm keju parut (aku pake keju chedar) Gula pasir sedikit (bisa di skip) Cara membuat: 1. Panaskan butter/minyak goreng, tumis bawang putih cincanh hingga harum. Masukkan ayam giling/daging giling. Tumis hingga matang. Angkat. 2. Kukus kentang hingga matang, lalu haluskan ketika masih panas. Campur dengan kuning telur kocok, tumisan ayam/daging, susu cair, wortel, keju parut dan gula pasir. Aduk rata. 3. Siapkan wadah tahan panas atau loyang kecil, olesi dengan butter/margarin. Tuang adonan kentang ke dalamnya, ratakan. Panggang dalam oven sekitar 20 menit. 4. Angkat dan sajikan hangat.

Tim Makaroni ala Pureeland

Campuran tim makaroni, cocok untuk diberikan pada bayi usia 10m+. Selamat mencoba ^^ Bahan: sdm margarin 1 sdt bawang bombay cincang 2 sdm daging ayam giling 20 gram wortel, diparut tongkol jagung manis, diiris halus 2 kuntum brokoli, cincang halus kuning telur rebus 1 sdm keju parut 50 gram makaroni rebus 250 ml air kaldu ayam Cara Membuat: Panaskan amrgarin, tumis bawang bombay sampai matang. masukkan daging ayam giling, aduk hingga daging ayam berubah warna. Tambahkan wortel, jagung manis, dan brokoli. Aduk rata. Angkat. Campurkan tumisan yang sudah dihaluskan ini dengan makaroni, kuning telur rebus, dan keju parut. Tuang dalam wadah tahan panas, olesi dengan margarin tipis-tipis. Beri air kaldu hingga bahan terendam. Kukus (ditim) hingga matang.

Anda mungkin juga menyukai