Anda di halaman 1dari 1

kibat Pembakaran, Tanaman Padi di Sekitar PAD B Mati

Jumat, 20 September 2013 13:00:52

Reporter: Jarwati blokBojonegoro.com - Pembersihan atau pembakaran sumur 26 PAD B di Desa Ngampel, Kecamatan Kapas, Kabupaten Bojonegoro, pada Minggu (15/9/2013) mengakibatkan tanaman padi di sekitar lokasi mati. Setelah pembakaran dimana api membumbung tinggi hingga 12 meter menyebabkan tanaman padi mengering. Selain itu, sejumlah pohon di sekitar sumur 26 juga mati. Petani pun merugi. "Lihat sendiri padi di sini mengering sehabis pembakaran yang dilakukan JOB P-PEJ," ungkap Slamet, pemilik lahan pertanian yang padinya mengering. Petani asal Desa Bogo, Kecamatan Kapas itu pun berharap adanya iktikat baik dari operator Migas lapangan Sukowati itu, sehingga kerugian yang dialaminya tidak terlalu besar. Senanda diungkapkan Kanjani (37), pengelola sumur areal di sekitar PAD B. Ia berharap sawah seluas 300 meter persegi yang padinya telah mati tersebut mendapatkan kompensasi dari JOB PPEJ. "Tapi sampai sekarang tidak ada tindakan baik yang dilakukan JOB P-PEJ, dan tanaman padi yang mati dibiarkan begitu saja. Padahal kami sudah melaporkan keadaan ini kepada mereka," tutur Kanjani. Ia juga takut kalau JOB P-PEJ tetap tidak memberikan ganti rugi kepada petani yang akhirnya menyebabkan usaha mereka merugi. "Kalau tanaman padi mati dan tidak panen, kami tidak akan mendapatkan uang bagian dari pengairan kami," tegasnya. [ati/yud]

Anda mungkin juga menyukai