Anda di halaman 1dari 2

Rabies

Pendahuluan
Rabies merupakan penyakit yang diakibatkan oleh infeksi virus. Infeksi
virus yang terjadi dapat ditularkan melalui gigitan hewn seperti anjing, kera,
kelelawar, dan kucing. Infeksi yang ditimbulkan dapat berakibat fatal karena
menyerang sistem saraf pusat. Indonesia merupakan salah satu negara yang masih
belum bebas dari kasus rabies tercatat pada tahun 2008 di Bali masih ditemukan
kasus rabies pada hewan.
Evaluasi terhadap setiap hewan peliharaan perlu dilakukan terutama
pencegahan dengan pemberian vaksin pada hewan peliharaan untuk mencegah
perkembanganbiakan virus penyebab rabies yaitu Rhabdovirus. Penanganan yang
dilakukan harus komprehensif mulai dari hewan peliharaan dan penderita
1. Definisi
Rabies

merupakan

infeksi

akut

oleh

Rhabdovirus

yang

menyebabkan kelaianan susunan saraf pusat serta dapat berakibat fatal.


Biasanya penyakit rabies ditularkan melalui gigitan ataupun jlatan hewan
yang terinfeksi rabies seperti anjing, kucing, kera, dan kelelawar
(Pebrianbty.,dkk, 2011).
2. Epidemiologi
Persebaran penyakit rabies terjadi dihampir seluruh dunia kecuali
antartika, terdapat lebih dari 30.000 kasus pertahun. Terdapat beberapa
daerah dengan kasus terbanyak seperti Asia Tenggara, Afrika, Indian, dan
Amerika Selatan. Indonesia merupakan salah satu negara yang belum

bebas dari kasus rabies, tercatat pada tahun 2004 di Ambon terdapat 21
orang meninggal akibat rabies. Pada tahun 2008 di Bali dilaporkanterdapat
beberapa anjing mati yang positif rabies. Total jumlah rata-rata pertahun
kasus gigitan hewan penular rabies ke manusia sebanyak > 15.000 kasus
(Evalina I, 2010).
3. Etiologi
Rabies merupakan penyakit yang disebabkan oleh virus RNA,
dimana familia dari virus ini adalah Rhabdoviridae, genus Lyssa. Bentuk
virus seperti peluru yang tersusun atas ribonukleokapsid pada bagian
tengahnya dan memiliki selubung pada bagian luarnya. Panjang virus jenis
ini adalah 180 nm sedangakn diameternya 75 nm (Evalina I, 2010).

Daftar Pustaka
Evalina. I. 2010. Karateristik Tersangka Penderita Rabies Di Puskesmas
Pancur Batu Kecamatan Pancur Batu Kabupaten Deli Serdang Tahun
2007. Medan. Universitas Sumatera Utara
Pebrianty., Ridwan A., Ida Leida.M.T. 2011 Pemetaan Korban Gigitan
Anjing Rabies Di Kabupaten Tana Toraja Tahun 2009-2011.
Makasar: Universitas Hasanuddin

Anda mungkin juga menyukai