Anda di halaman 1dari 19

Ahlak islami

Pengertian
Bahasa : adat istiadat, thabiat, muruah
Imam ghozali : ahlak adalah sifat yang

tertanam didalam jiwa yang menimbulkan


perbuatan-perbuatan dengan gampang
dan mudah, tanpa memerlukan pemikiran
dan pertimbangan.

Urgensi Ahlak
Tolok ukur kesempurnaan iman seseorang
Rosul bersabda orang mukmin yang paling
sempurna imannya ialah orang yang paling baik
akhlaknya (HR. Abu Daud dan Tarmidzi)

Mendatangkan kecintaan Allah dan kedudukan

lebih dekat dengan Allah


Rosul bersabda sesungguhnya orang yang lebih
Ku-cintai diantaramu dan yang lebih dekat
dengan-Ku pada hari kiamat ialah orang yang
paling baik ahlaknya (HR. Tarmidzi)

Menghapus dosa
Menjaga keutuhan ibadah
Merupakan amal terberat timbangannya di
akhirat tidak ada yang lebih berat
timbangan seseorang hamba pada hari
kiamat melainkan dengan ahlak yang
baik (HR. Abu Daud & Tarmidzi)
Mendatangkan keamanan, keselamatan
dan ketenangan dalam masyarakat.

STANDAR KOMPETENSI
DASAR KEDOKTERAN
ISLAM

1. Harus tunduk kepada nilai-nilai dan etika


Islam
2. Harus logis dalam mempraktikkannya
3. Harus memiliki perhatian yang
komprehensif dan integral dengan cara
memberikan perhatian yang sama
terhadap fisik, akal dan jiwa

4. Penanganannya harus bersifat


universal dengan mempertimbangkan
semua aspek sumber dan
memperuntukkan kemanfaatannya
bagi semua manusia

5. Metodologi dan sistematikanya harus


ilmiah mendasarkan konklusi-konklusi
logis yang didapatkannya dari
pengamatan dan analisis yang benar serta
catatan yang akurat dan uji coba yang
benar dan dapat dipertanggungjawabkan.

6. Harus istimewa dan spesial,mampu


merealisasikan dan melakukan apa yang
tidak mampu dilakukan oleh bentuk
pengobatan lainnya.

SIFAT-SIFAT DOKTER MUSLIM


Menurut Dr. Syaukat asy-Syathi sifat dokter
ada sepuluh yaitu :
1. Dokter harus menguasai betul sebabsebab penyakit dan semua hal yang
melingkupinya,jenis-jenis penyakit dan
asalnya, serta faktor yang menjadi
penyebabnya

2. Dokter harus memperhatikan kondisi


pasien,kekuatannya, dan perubahanperubahan yang terjadi pada kondisi
tubuh pasien

3. Dokter tidak hanya bermaksud


menghilangkan penyakit yang diderita,
tetapi juga pengobatan yang bisa
menjamin tidak munculnys penyakit lain
yang lebih sulit dari sebelumnya.

4. Dokter mengobati dengan cara yang lebih


ringan terlebih dahulu. Jika penyakit yang
diderita bisa diobati dengan makanan,
dokter tidak boleh mengobati dengan obat
kecuali memang darurat.

5. Dokter harus memperhatikan tingkat


kekuatan obat dan mempertimbangkan
antara kekuatan obat tersebut dan
penyakitnya

6. Dokter harus memperhatikan penyakit


yang diderita pasien, apakah termasuk
yang mungkin untuk diobati atau tidak.
Jika penyakitnya tidak mungkin diobati, ia
harus menjaga profesi dan
kehormatannya.

7. Dokter harus memiliki pengetahuan


tentang penyakit hati dan obatnya karena
hal tersebut merupakan fondasi yang
penting dalam usaha mengobati penyakit
fisik.

8. Dokter harus bersikap ramah terhadap


pasien diantaranya murah senyum dan
sapaan.

9. Dokter harus menggunakan berbagai


bentuk terapi pengobatan diantaranya
dengan at-takhyil (membentuk kesan dan
sugesti) karena kemampuan dokter dalam
memberikan sugesti memiliki pengaruh
yang tidak bisa diberikan melalui obat.

10. Langkah-langkah pengobatan harus


didasarkan 5 unsur yaitu :
a. Memelihara kesehatan yang ada
b. Mengembalikan kesehatan yang hilang
c. Menghilangkan atau meminimalisasi penyakit
d. Menanggung keburukan minimal demi
menghilangkan keburukan yang lebih besar
e. Mendekatkan kebaikan minimal untuk meraih
kebaikan yang lebih besar.

Anda mungkin juga menyukai