Anda di halaman 1dari 1

FASE PEMULIHAN PADA JARINGAN IKAT

A. FASE INFLAMASI
Berlangsung selama 1-4 hari. Respons vaskular dan seluler terjadi ketika jaringan cedera.
Vasokontriksi pembuluh terjadi dan bekuan fibrinoplatelet terbentuk dalam upaya untuk
mengontrol pendarahan. Reaksi ini berlangsung dari 5-10 menit diikuti dengan
vasodilatasi venula. Mikrosirkulasi kehilangan kemampuan vasokontriksinya karena
norepinefrin di rusak oleh enzim intraseluler. Juga, histamin di lepaskan yang
meningkatkan permeabilitas kapiler.
B. FASE PROLIFERATI
Berlangsung selama 5-20 hari. Fibroblas memperbanyak diri dan membentuk jaring-jaring
yang bermigrasi. Sel-sel epitel membentuk kuncup pada pinggiran luka; kuncup ini
berkembang menjadi kapiler, yang merupakan sumber nutrisi bagi jaringan granulasi yang
baru.
C. FASE MATURASI
Berlangsung 21-sebulan/tahunan. Sekitar 3 minggu setelah cedera, fibroblas meninggalkan
luka. Jaringan parut tampak besar, sampai fibril kolagen menyusun ke dalam posisi yang
lebih padat.

Sumber: hmkuliah.wordpress.com/2010/06/14/penyembuhan-luka/, Selasa, 9 Oktober 2010,


09.45 AM, Anonim

Anda mungkin juga menyukai