Anda di halaman 1dari 2

1) Jelaskan peristiwa gerhana bulan total dan gerhana bulan sebagian!

Gerhana bulan adalah sebuah peristiwa alam dimana cahaya matahari yang jatuh ke bulan
terhalang oleh bumi. Ini terjadi saat kedudukan bumi berada satu garis lurus dengan matahari dan
bulan. Gerhana bulan hanya bisa terjadi saat bulan purnama karena bumi akan menutupi bulan yang
berukuran jauh lebih besar dan memiliki jarak yang relatif dekat. Gerhana bulan bisa terjadi dalam
waktu yang lumayan lama, yaitu sekitar 5 - 6 jam. Ukuran bumi jauh lebih kecil bila dibandingkan
dengan ukuran matahari. Jadi pada saat matahari, bumi, dan bulan sejajar posisinya, maka bayangan
inti bumi akan berbentuk kerucut. Wilayah yang dilalui oleh bayangan bumi ini akan menjadi sangat
gelap, bayangan ini disebut umbra. sedangkan bayangan yang agak terang yang merupakan bayangan
tambahan disebut dengan penumbra.
Gerhana bulan total terjadi apabila seluruh piringan Bulan masuk ke bayangan umbra Bumi,
proses bulan berada dalam umbra hanya sekitar 40 menit.
Gerhana Bulan total 8 Oktober 2014 nanti akan diawali dengan masuknya Bulan ke dalam
penumbra Bumi pada pukul 15.15 WIB. Saat itu seperti tidak ada perubahan apa-apa pada Bulan
karena perubahannya tidak kasat mata. Kemudian bagian menarik pada gerhana Bulan, yaitu
ketika Bulan purnama menjadi tidak bulat sempurna karena terkena bayangan Bumi, akan
dimulai ketika Bulan masuk umbra Bumi pada pukul 16.14 WIB. Dan akhirnya fase gerhana
total akan mulai pada pukul 17.25 WIB hingga berakhir pada pukul 18.24 WIB. Saat inilah
seluruh Bulan akan tampak kemerahan. Setelah itu Bulan akan kembali keluar dari umbra hingga
pada pukul 19.34 WIB seluruh piringan Bulan sudah keluar seluruhnya dari umbra Bumi. Dan
akhirnya pada pukul 20.33 WIB seluruh rangkaian peristiwa gerhana ini selesai. Gerhana nanti

akan dapat diamati di arah timur.


Gerhana bulan sebagian terjadi apabila hanya sebagian piringan Bulan saja yang masuk ke
bayangan umbra Bumi. Pada saat bulan berada dalam bayangan tambahan (penumbra), maka
bulan akan kelihatan samar - samar. Gerhana bulan sebagian akan terjadi sebelum dan sesudah
terjadinya gerhana bulan total.
Gerhana Bulan terjadi sebagai akibat pergerakan Matahari Bumi Bulan. Bulan
berputar terhadap dirinya sendiri dan bergerak mengelilingi Bumi. Dan, bersama Bumi, keduanya
bergerak mengelilingi Matahari. Dalam pergerakan itu, ada kalanya Bulan melintas di antara Bumi
dan Matahari sehingga menghalangi cahaya matahari ke Bumi sehingga terjadilah gerhana
Matahari. Tapi di saat yang lain Bulan akan berada di belakang Bumi dan kini giliran Bumi
yang berada di antara Bulan dan Matahari. Akibatnya, Bulan tidak menerima cahaya Matahari
karena dihalangi Bumi sehingga terjadilah gerhana Bulan. Gerhana Bulan biasanya terjadi ketika
Bulan Purnama ketika Matahari Bumi Bulan berada pada posisi sejajar. Tapi, tidak setiap
Bulan Purnama gerhana Bulan akan terjadi. Ini dikarenakan orbit Bulan yang memiliki
kemiringan 5 terhadap orbit Bumi. Ketika terjadi gerhana, Bulan akan memasuki bayangan Bumi
yang kalau diamati memiliki dua komponen kerucut. Bayangan pada kerucut terluar adalah area
bayangan penumbra dimana Bumi mengahalangi hanya sebagian cahaya Matahari untuk mencapai

Bulan. Sedangkan kerucut yang ada di dalam kerucut penumbra atau yang disebut umbra
merupakan area dimana Bumi menghalangi seluruh cahaya Matahari untuk mencapai Bulan.
2) Bagaimana peristiwa gerhana matahari cincin dan gerhana matahari sebagaian, jelaskan !
Gerhana Matahari adalah peristiwa ketika terhalanginya cahaya Matahari oleh Bulan
sehingga tidak semuanya sampai ke Bumi. Peristiwa yang merupakan salah satu akibat dinamisnya
pergerakan posisi Matahari, Bumi dan Bulan ini hanya terjadi pada saat fase bulan baru dan dapat
diprediksi sebelumnya.

Gerhana matahari cincin


Gerhana matahari cincin terjadi pada saat ujung bayangan umbra bulan tidak sampai ke
permukaan bumi. Konsekuensinya akan ada bayangan umbra tambahan (disebut antumbra) yang
mengenai permukaan Bumi. Di lokasi yang terkena antumbra ini, saat puncak gerhana terjadi,
Matahari akan terlihat seperti sebuah cincin. Keadaan ini terjadi saat bagian tengah piringan
Matahari tertutup oleh piringan Bulan, sementara di bagian tepinya tidak tertutupi.
Gerhana Matahari Cincin terjadi pada saat ujung bayangan umbra Bulan tidak sampai ke
permukaan Bumi. Konsekuensinya akan ada bayangan umbra tambahan (disebut antumbra) yang
mengenai permukaan Bumi. Di lokasi yang terkena antumbra ini, saat puncak gerhana ini terjadi
Matahari akan terlihat seperti sebuah cincin. Keadaan ini terjadi saat bagian tengah piringan
Matahari tertutup oleh piringan Bulan, sementara di bagian tepinya tidak tertutupi. Adapun di
lokasi yang terkena penumbra, gerhana yang teramati adalah berupa Gerhana Matahari Sebagian.
Pada saat puncak gerhana, piringan Matahari yang terlihat tidaklah utuh karena di bagian tertentu
pinggirnya tertutupi oleh piringan Bulan.

Gerhana Matahari Sebagian


Adapun di lokasi yang terkena penumbra, gerhana yang teramati adalah berupa gerhana matahari
sebagian. Pada saat puncak gerhana, piringan matahari yang terlihat tidaklah utuh karena di
bagian tertentu pinggirnya tertutupi oleh piringan bulan.

Anda mungkin juga menyukai