Anda di halaman 1dari 13

USULAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA

I-DRAW
(INSPIRATONAL DECORATING ROOM FROM AGRICULTURE WORKSHOP)
BIDANG KEGIATAN:
PKM KEWIRAUSAHAAN

Diusulkan Oleh:

M. Adita Putra
Galih Pratama

1314071035
1314071026

UNIVERSITAS LAMPUNG
BANDAR LAMPUNG
2016

Angkatan 2013
Angkatan 2013

BAB I. PENDAHULUAN

A. Judul Program
Inspirational DRAW (Decorating Room with Agriculture Workshop)
B. Latar Belakang
Perbengkelan pertanian merupakan tempat disimpan, dirawat dan dirancangnya alat dan
mesin pertanian. Dalam aspek akademis, bengkel pertanian biasanya berada pada Jurusan
Teknik Pertanian, yang notabene jurusan ini mempelajari lebih dalam tentang alat dan
mesin pertanian. Contoh berbagai jenis alat dan mesin pertanian yang sering dirancang di
bengkel pertanian diantaranya yaitu, rangka greenhouse, sistem hidroponik, rancangan
irigasi, alat pascapanen, alat panen, alat pengolahan, ataupun juga yang berbasis mesin
(motor) dan lain sebagainya.
Dalam aplikasinya alat atau mesin pertanian yang sering dirancang pada perbengkelan
pertanian memiliki nilai estetika khusus, sebagai contoh pipa-pipa yang tersusun rapih
membentuk sistem hidroponik, atau sistem irigasi. Contoh lainnya, besi-besi yang
tersambung menjadi rangka greenhouse memiliki nilai estetika yang terkadang jarang
dilihat orang secara seksama. Selain itu dalam aplikasinya, banyak sisa-sisa material yang
terbuang ketika telah selesai menggunakan bengkel pertanian dalam merancang alat atau
mesinnya.
Untuk itu pemanfaatan bahan-bahan yang biasa digunakan pada perbengkelan pertanian
patut untuk dimanfaatkan selain untuk merancang alat dan mesin, yaitu untuk dirancang
menjadi benda-benda dekoratif yang memiliki nilai jual serta nilai estetika yang unik.
Benda-benda dekoratif tersebut dapat berupa pipa-pipa PVC yang dirangkai menjadi rak
buku, meja, kursi, rak sepatu, tempat alat tulis bahkan air mancur mini. Selain itu, besibesi batang yang juga dapat dirangkai menjadi hiasan dinding, wadah lampu, hiasan meja
dan lain sebagainya. Material kayu juga dapat dimanfaatkan sebagai hiasan rumah yang
unik ketika telah diukir membentuk tulisan atau huruf, gambar tertentu, atau kayu
tersebut dicat dan dilukis tulisan-tulisan motivasi.
Benda-benda dekoratif yang unik dapat menjadi daya tarik tersendiri bagi para collector
atau anak muda untuk menghias kamarnya. Hal tersebut menjadi latar belakang yang
dapat menjadikan bisnis benda dekoratif dari bengkel pertanian ini patut untuk dicoba,
selain untuk memperkenalkan kepada khalayak teknologi-teknologi yang biasa digunakan
pada perbengkelan pertanian.
C. Rumusan Masalah

Produk i-DRAW adalah sebuah produk benda-benda dekoratif yang berasal dari bahanbahan yang biasa digunakan pada perbengkelan pertanian, Beberapa tantangan yang
harus diselesaikan oleh produk baru ini, adalah sebagai berikut:
1. Produk i-DRAW merupakan inovasi baru yang berarti butuh banyak eksperimen dan
inspirasi agar produk ini dapat diterima oleh setiap kalangan.
2. Adanya hubungan antara produk i-DRAW dengan desain interior menjadi tantangan
tersendiri untuk menyesuaikan produk i-DRAW dengan aspek-aspek yang ada dalam
teori desain interior.
3. Penggunaan perkakas pada bengkel dalam proses produksi mengharuskan memiliki
tim produksi yang terlatih.
4. Distribusi dan pemasaran produk agar tersebar luas sehingga masyarakat lebih
mengenal produk ini juga menjadi tantangan tersendiri.
D. Tujuan
Adapun tujuan dari program kreativitas mahasiswa ini adalah sebagai berikut:
1. Menciptakan lapangan peluang usaha berbasis produksi dalam penjualan benda-benda
dekoratif.
2. Memperkenalkan bengkel pertanian yang selama ini tidak begitu diperhatikan pada
masyarakat.
3. Menumbuhkan jiwa kreatifitas pada masyarakat dalam menghias rumah/ruangannya.
4. Memanfaatkan bahan-bahan yang tidak terpakai pada bengkel pertanian.
5. Mendapatkan profit dari hasil usaha produk i-DRAW.
E. Luaran
Luaran yang diharapkan dari proposal ini adalah, adanya peluang usaha di bidang
produksi dan penjualan produk i-DRAW, terdapat pembinaan dan kemitraan untuk
pengembangan dan perluasan produk. Selain itu juga luaran yang diharapkan yaitu bisa
memenuhi target penjualan perbulan sebanyak minimum 30 Pcs.
F. Kegunaan
Dari Program Kreatifitas Mahasiswa ini kegunaan yang dapat diperoleh adalah sebagai
berikut:
1. Mahasiswa dapat belajar berwirausaha, merencanakan, membuat dan memasarkan
produk dekoratif yang dihasilkan serta memperoleh keuntungan dari usahanya
sendiri.
2. Mahasiswa juga mendapatkan pengalaman melakukan kerjasama yang saling
menguntungkan dengan pihak lain.
3. Melalui produk i-DRAW masyarakat mendapatkan sarana untuk hidup yang lebih
kreatif dan inovatif.
4. Membantu menambah lapangan kerja bagi masyarakat.
5. Menambah nilai jual pada pasar pertanian di Indonesia.

BAB II. GAMBARAN UMUM RENCANA USAHA


A. Deskripsi Produk
i-DRAW merupakan produk benda-benda dekoratif yang diproduksi oleh industri
rumahan. Produk ini berasal dari material besi, pipa PVC, ataupun kayu yang akan

diproduksi dan dikembangkan di bengkel pertanian. Produk ini akan dipasarkan melalui
penjualan langsung, penjualan online, media cetak dan brosur.
Sasaran pembeli dari produk kaos ini adalah:
1.
2.
3.
4.

Mahasiswa, dosen, atau karyawan berbagai universitas di Provinsi Lampung,


Remaja-remaja sekolah menengah,
Masyarakat umum,
Wisatawan yang berkunjung ke Provinsi Lampung.

Jenis produk yang ditawarkan dalam produk ini menyesuaikan dengan ukuran, yaitu
ukuran kecil, sedang dan besar dengan menggunakan material kayu/pipa PVC/besi.
Jenis
Kecil

Sedang

Besar

Bahan yang digunakan


kayu/pipa PVC/besi dengan
banyaknya bahan yang
disesuaikan
kayu/pipa PVC/besi dengan
banyaknya bahan yang
disesuaikan
kayu/pipa PVC/besi dengan
banyaknya bahan yang
disesuaikan

Harga Satuan (Rp.)


50.000,00

75.000,00

100.000,00

B. Target Penjualan
Bulan pertama pada taraf perkenalan produk merupakan analisis kelayakan dan bulan
kedua adalah persiapan pemasaran awal i-DRAW di beberapa toko dekorasi yang ada di
Bandar Lampung. Selanjutnya, dilakukan promosi sebagai modal awal untuk memajukan
usaha ini. Setelah melihat keadaan perkembangan usaha ini di pasaran yang semakin
diminati konsumen dan pelanggan tetap, produk akan dipasarkan ke wilayah yang lebih
luas, yaitu ke seluruh wilayah Kota Bandar Lampung serta pemasaran online.
C. Keunggulan Produk
Adapun keunggulan produk i-DRAW ini yaitu sebagai berikut:
1. Usaha benda-benda dekoratif yang masih belum booming di sekitar provinsi
Lampung.
2. Produk ini dibuat sedemikian rupa sehingga menjadi produk yang memiliki nilai
estetika dan dapat menghias ruangan pribadi maupun ruangan umum.
3. Produk yang dijual ditawarkan dengan harga relatif murah yang masih dapat
dijangkau kalangan muda dan collector.
4. Jenis-jenis produk ini akan dibuat dengan bentuk yang sama namun dengan ukuran
yang berbeda, sehingga konsumen dapat memilih ukuran sesuai dengan yang
dibutuhkan.

5. Produk ini juga melayani permintaan pemesanan rancangan sendiri dari konsumen.
D. Publikasi Penjualan
Publikasi atau promosi dilakukan dengan memasarkan produk secara Online melalui
media sosial, seperti Facebook, Twitter, Path, Instagram, BBM dan lain-lain. Selain
media sosial, produk dipromosikan juga melalui media cetak seperti pamflet dan leaflet
yang dikemas secara menarik.
E. Strategi Penjualan
Strategi penjualan produk ini meliputi:
1. Penjualan akan dilakukan dengan menggunakan outlet.
2. Dilakukan pengenalan produk melalui penyebaran pamflet atau poster.
3. Ditawarkan menjadi souvenir dalam acara-acara resmi.
4. Diikutsertakan dalam bazar yang diadakan di berbagai instansi.
5. Dipasarkan di tempat-tempat wisata yang berada di Lampung.
F. Tahapan Produksi
Adapun kegiatan produksi yang akan diterapkan dalam usaha produk i-DRAW ini adalah
sebagai berikut:
1. Persiapan alat dan bahan, serta desain yang akan diproduksi.
2. Perancangan produk.
3. Pewarnaan produk menggunakan cat.
4. Finishing dan pengemasan.

Persiapan

Perancang
an

Pewarnaan

Finsihing

G. Analisis Kelayakan Usaha


Berikut merupakan hasil analisis kelayakan usaha produk i-DRAW:
No.

Varian
Produk

1
Kecil
2
Sedang
3
Besar
Total Penerimaan

Jumlah
Harga Satuan
(Pcs)
(Rp.)
Hasil Penjualan
20
50.000,00
20
75.000,00
20
100.000,00

Total (Rp.)

1.000.000,00
1.500.000,00
2.000.000,00
4.500.000,00

Biaya Produksi
Laba

2.435.000,00
2.065.000,00

a. Analisis R/C Ratio


Analisi R/C ratio adalah untuk mengetahui perbandingan antara total penerimaan dengan
biaya produksi yang dikeluarkan pada satu kali siklus produksi yaitu dua bulan,
perhitungannya sebagai berikut:
R/C = Total penerimaan/Biaya Produksi
= Rp4.500.000/Rp2.435.000,00
= 1,85
Setiap mengeluarkan biaya Rp 1,00 akan menghasilkan penerimaan sebesar Rp 1,85
sehingga usaha ini efisien untuk dijalankan.
b. Analisis Payback Period
Estimasi jangka waktu pengembalian investasi usaha ini dapat ditunjukkan dengan
menghitung nilai payback period. Payback period usaha :
Payback period

= Nilai investasi / Keuntungan per 2 bulan


= Rp2.435.000,00 /( Rp 2.065.000,00/2)
= 2,3 bulan
Dari hasil perhitungan payback period di atas, dihasilkan angka sebesar 2.3 bulan.
Artinya, dalam jangka waktu 2,3 bulan modal ini akan kembali.
c. Analisis BEP
BEP unit adalah jumlah produksi yang dihasilkan untuk mencapai titik impas. Nilai titik
impas dari suatu usaha i-DRAW selama 1 periode siklus produksi adalah :
BEP Produksi
= Total Biaya Produksi /Rata-rata Harga Satuan
= Rp2.435.000,00 / Rp75.000,00 = 32 Pcs
BEP Produksi Kaos Introvert dicapai ketika jumlah produksi 2.7 Lusin.
BEP Harga
= Total Biaya Produksi/Total Jumlah Produksi
= Rp2.435.000,00 / 60 Pcs = Rp40.583,00
BEP harga sebesar Rp40.583,00 menunjukakan bahwa titik impas usaha i-DRAW Rp
Rp40.583,00 dengan harga jual rata-rata Rp 75.000,00 / Pc.

BAB III. METODE PELAKSANAAN


A. Lokasi
Lokasi yang digunakan sebagai tempat Outlet tetap terletak di kawasan Kelurahan
Kampung Baru. Lokasi ini potensial karena merupakan salah satu pusat keramaian
mahasiswa dan penduduk di kawasan kampus UNILA.
B. Persiapan
Kegiatan persiapan yang akan dilakukan meliputi, pembuatan jadwal, konsultasi
manajemen alat dan bahan, survey pasar, survey tempat penjualan, dan pembelian alat
dan bahan.
C. Promosi dan Pemasaran
Tahapan kegiatan promosi dan pemasaran dilakukan sebelum, selama, dan sesudah
program berlangsung.
Sebelum program berlangsung :
1. Pembuatan desain alat-alat promosi seperti katalog produk.
2. Pembuatan desain interior toko / outlet.
3. Pembuatan desain web i-draw.com

Selama program berlangsung :


1. Promosi melalui internet.
2. Penawaran ke pasar.
3. Mengikuti bazar, pameran, ekspo, dan lain-lain.
4. Kerjasama pemasaran dengan pihak lainnya.
D. Pelaporan Kegiatan
Pelaporan kegiatan dilakukan sebagai evaluasi dan pertanggungjawaban dalam
pelaksanaan kegiatan PKM Kewirausahaan ini bila usulan tersebut disetujui.

BAB IV. BIAYA DAN JADWAL KEGIATAN


A. Anggaran Kegiatan
Total anggaran yang dibutuhkan untuk kegiatan ini adalah sebesar Rp7.601.000,00 (tujuh
juta enam ratus seribu rupiah) dengan anggaran sebagai berikut dan secara terperinci
dapat dilihat pada lembar Lampiran 2.
No
Uraian
Total
(Rp.)
.
1.
Peralatan Penunjang
3.516.000,00
2.
Biaya Habis Pakai
2.435.000,00
3.
Biaya Perjalanan
700.000,00
4.
Lain-lain
950.000,00
Total
7.601.000,00

B. Jadwal Kegiatan
Jadwal pelaksanaan kegiatan dapat dilihat pada tabel berikut (tabel ini disajikan hanya
dalam satu siklus produksi) :
No

Pelaksanaan
Kegiatan

Bulan Ke-

1
1
2
3
4
5
6
7
8
9

Persiapan
Observasi
tempat usaha
Pembelian alat
dan bahan
Promosi
Produksi
Pemasaran
Evaluasi
Penjualan
Konsultasi
Pelaporan

Lampiran 2. Rincian Rencana Penggunaan Dana


1. Biaya Penunjang
Nama
Barang/Kegiatan
Gergaji Besi
Gergaji Mesin
Bor Tangan
Ragum
Kuas
Meteran
Adukan dan
Toples
Lap Kanebo
Las Listrik
Total

Justifikasi
Pemotong besi
dan pipa PVC
Pengukir kayu
Pelubang
material
Menahan
material
Pewarna produk
Pengukur produk
Pengaduk dan
tempat cat
Pembersih alat
sablon
Penyambung besi

Jumlah
2 unit

Harga Satuan
(Rp.)
120.000,00

Total
(Rp.)
240.000,00

1 unit
1 unit

800.000,00
800.000,00

800.000,00
800.000,00

1 unit

500.000,00

500.000,00

4 buah
1 buah
1 Paket

10.000,00
50.0000,00
50.000,00

40.000,00
50.000,00
50.000,00

3 Buah

12.000,00

36.000,00

1.000.000,00

1.000.000,00
3.516.000,00

1 unit

2. Barang Habis Pakai


Nama
Barang/Kegiatan
Pipa PVC
Besi batang
Kayu Balsa
Kayu MDF
Pipa L
Pipa T
Cat kayu
Cat besi
Elektroda

Justifikasi

Bahan utama
Bahan utama
Bahan utama
Bahan utama
Bahan tambahan
Bahan tambahan
Pewarna Produk
Pewarna Produk
Kebutuhan
produksi
Lem Pipa
Kebutuhan
produksi
Amplas
Penghalus
Produk
Koneksi Internet Kegiatan
Pemasaran
Manajemen
Kegiatan
Keuangan
Administrasi
Pelatihan
Kegiatan
Penyablonan
Produksi
Banner
Promosi dan
Iklan
Listrik
Operasional
Produksi
Total

Jumlah
3 batang
3 batang
10 buah
3 buah
20 buah
20 buah
8 kaleng
8 kaleng
1 bungkus

Harga Satuan
(Rp.)
20.000,00
50.000,00
18.000,00
100.000,00
5.000,00
5.000,00
15.000,00
15.000,00
150.000,00

Total
(Rp.)
60.000,00
150.000,00
180.000,00
300.000,00
100.000,00
100.000,00
120.000,00
120.000,00
150.000,00

3 bungkus

10.000,00

30.000,00

50 lembar

2.500,00

125.000,00

5 Bulan

70.000,00

350.000,00

1 Paket

100.000,00

100.000,00

1 Paket

200.000,00

200.000,00

1 Buah

100.000,00

100.000,00

5 Bulan

50.000,00

250.000,00
2.435.000,00

3. Biaya Perjalanan
Nama
Barang/Kegiatan
Peninjauan ke
tempat usaha
Kunjungan
pembelian alat
produksi
Izin Usaha
Kunjungan
pembelian

Justifikasi
Menentukan
tempat usaha
Persiapan
Produksi
Legalisasi Usaha
Persiapan
Produksi

Jumlah
1 Hari

Harga Satuan
(Rp.)
150.000,00

Total
(Rp.)
150.000,00

1 Hari

150.000,00

150.000,00

1 Tahun
2 Hari

200.000,00
100.000,00

200.000,00
200.000,00

bahan produksi
Total

700.000,00

4. Lain-lain
Nama
Barang/Kegiatan
ATK
Kertas A4
Tinta dan
Perawatan
Printer
Dokumentasi
Pemeliharaan
Tempat dan alat
Produksi
Total

Justifikasi
Administrasi
Usaha
Administrasi
Usaha
Administrasi
Usaha
Administrasi
Usaha
Kegiatan
Produksi

Jumlah
1 unit

Harga Satuan
(Rp.)
150.000,00

Total
(Rp.)
150.000,00

1 rim

50.000,00

50.000,00

1 paket

300.000,00

300.000,00

1 paket

150.000,00

150.000,00

1 Paket

300.000,00

300.000,00

950.000,00

5. Ringkasan Anggaran Usaha


No
.
1.
2.
3.
4.

Uraian
Peralatan Penunjang
Biaya Habis Pakai
Biaya Perjalanan
Lain-lain
Total

Total
(Rp.)
3.516.000,00
2.435.000,00
700.000,00
950.000,00
7.601.000,00

Anda mungkin juga menyukai