Anda di halaman 1dari 4

SMP Islam Al-Azhar 27 YPKS Cilegon |

REFALD
Y

ZULHA
Q

KUSUM
A 8-A

TUGAS BAHASA INDONESIA ( TEKS


ULASAN FILM SURGA YANG TAK
DIRINDUKAN )

Orientasi :

Film Surga Yang Tak Dirindukan adalah film yang diproduksi


oleh MD Pictures yang diproduseri oleh Manoj Punjabi ini diangkat
dari novel karya Asma Nadia, yang menceritakan tentang kisah
kehidupan seorang Prasetya (Fedi Nuril), Arini ( Laudya Chintya
Bella), dan Meirose (Raline Shah) yang berisi penuh dengan kejutan
yang dapat menginspirasi banyak orang melalui kisah poligami yang
bertentangan dengan kepribadian Prasetya sendiri.

Tafsiran :

Prasetya yang sejak kecil sudah ditinggal oleh kepergian Ibunya


yang di depan kedua matanya tertabrak kendaraan dan akhirnya
meninggal. Sejak saat itu, Prasetya tidak ingin anak lain bernasib
sama seperti dirinya. Sampai Ia bertemu dengan Arini (Laudya
Cynthia Bella) yang diceritakan menikah dengannya. Sesuai dengan
yang dipikirkan oleh Arini, Prasetya merupakan orang yang baik hati,
setia, dan tidak pernah menimbangkan untuk berbuat poligami. Tetapi
takdir berkata lain, dia telah menolong seorang wanita yang sengaja
membelokkan mobilnya ke dalam jurang di tempat yang sepi, padahal
dia sedang mengandung bayi. Akhirnya Prasetya membawanya ke
Rumah Sakit terdekat. Setelah itu, Prasetya baru saja mengetahui
identitasnya yang sedang frustasi berat karena Ia baru ditinggalkan di
hari pernikahannya dengan kandungan 7 bulan dan Ia baru saja
ditinggal Ayahnya sehabis menyakiti Ibunya hingga meninggal dunia.
Meirose tidak tahu harus berbuat apa. Setelah sadar, Meirose berniat
bunuh diri dari atas gedung Rumah Sakit. Setelah mengetahui
masalah yang sedang dihadapi Meirose, Prasetya menikahinya karena
Ia tidak mau anak Meirose bernasib sepertinya. Prasetya merasa

bersalah sebelum Arini mengetahuinya karena Ia tidak mau Arini


semakin drop karena Arini baru saja ditinggal oleh Ayahnya kembali
kepada Tuhan Yang Maha Esa. Akibatnya pekerjaan Prasetya
terganggu. Sampai akhirnya Arini mengetahuinya, Ia marah besar
karena Ia juga belum mengetahui inti masalah ini. Nadia yang akan
tampil berdongeng di panggung itu pun tidak tenang Prasetya belum
datang karena Prasetya sedang merawat Akbar yang sedang sakit
demam. Sejak saat itu, Arini telah dapat mengikhlaskan bahwa
Prasetya telah berpoligami demi menyelamatkan nyawa dan nasib
seseorang. Pada akhirnya, Meirose meninggalkan Akbar pada
Prasetya dan Arini karena Meirose akan pergi ke Jakarta, untuk
mencari dimana Ayahnya tinggal. Akhirnya Prasetya dan Arini tinggal
bersama dengan bahagia kembali.

Evaluasi :

Film yang dirilis tahun 2015 ini merupakan film yang


harus ditonton para remaja sebagai bekal di masa depan. Film ini
sebenarnya ber-genre drama keluarga yang memiliki pesan moral
yang sangat baik. Selain keahlian Fedi Nuril dalam berakting, Ia juga
bisa menyeimbanginya dengan akting Laudya Chintya Bella dan
Raline Shah agar film ini dapat kelihatan sangat natural. Di dalam
film ini, terdapat bagian-bagian komedi agar film ini tidak terlalu
membosankan karena adegan-adegan di dalamnya begitu serius.
Menurut saya adegan komedi di film ini kurang, karena adegan yang
seru di film ini kebanyakan terdapat di akhir film. Jika komedi lebih
banyak lagi, penonton akan lebih menyukainya.

Akting disini pun sudah sangat memadai karena aktor dan aktrisnya
merupakan aktor yang sudah profesional dalam dunia per-filman

Indonesia. Ceritanya pun cukup membuat orang akan penasaran


dengan cerita film ini.

Rangkuman :

Bagi orang yang sudah meginjak usia remaja dan keatas,


diwajibkan agar menonton film ini karena dapat menjadi bekal di
masa depan dan karena film ini mempunyai jalan cerita yang sangat
menarik dengan akting yang sangat natural dan profesional. Dan film
ini juga menceritakan tentang kisah seseorang yang baik hati yang
dapat dicontoh oleh laki-laki zaman sekarang, baik yang sudah
menikah maupun remaja.

Anda mungkin juga menyukai