Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN SUKOHARJO

DINAS PENDIDIKAN

SMA NEGERI 3 SUKOHARJO


Alamat : Jln. Jendral Sudirman 197 Telp. 593064 Sukoharjo

Syarat dan Ketentuan Peminatan Calon Peserta Didik Baru.


A. Syarat
1.

Calon telah dinyatakan diterima sebagai peserta didik baru SMA Negeri 3
Sukoharjo Tahun Pelajaran 2016/2017.

2.

Telah mengisi dan menandatangani formulir dan surat pernyataan pada Aplikasi
Peminatan Peserta Didik Baru

B. Dasar Peminatan
Peraturan Meneteri Pendidikan dan Kebudayaan RI Nomor 64 Tahun 2014 Tentang
Peminatan Pada Pendidikan Menengah
Pasal 3
(1) Peminatan pada SMA/MA terdiri atas:
a. Peminatan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam;
b. Peminatan Ilmu Pengetahuan Sosial;
c. Peminatan Bahasa dan Budaya; dan
d. Peminatan Keagamaan.
Pasal 4
(1) Pemilihan kelompok peminatan dilakukan sejak peserta didik mendaftar ke
SMA/MA sesuai dengan minat, bakat dan/atau kemampuan akademik peserta
didik.
(2) Pemilihan kelompok peminatan sebagaimana dimaksud pada ayat (1) didasarkan
pada :
a. nilai Rapor SMP/MTs atau yang sederajat;
b. nilai Ujian Nasional SMP/MTs atau yang sederajat; dan

c. rekomendasi guru Bimbingan dan Konseling/Konselor di SMP/MTs atau


yang sederajat.
C. Ketentuan
1. Dengan mempertimbangkan ketersediaan sarana prasarana dan jumlah guru mata
pelajaran, maka pada tahun pelajaran 2016/2017 SMA Negeri 3 Sukoharjo membuka
3 kelompok peminatan dan jumlah rombongan belajar (rombel) untuk kelas X baru,
sebagai berikut :
a. Peminatan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA) 4 rombel
b. Peminatan Ilmu Pengetahuan Sosial 5 rombel
c. Peminatan Bahasa dan Budaya 1 rombel
2. Penentuan kelompok peminatan Calon Peserta Didik Baru Tahun Pelajaran
2016/2017 dilakukan oleh panitia PPDB yang telah ditetapkan dengan SK Kepala
SMA Negeri 3 Sukoharjo berdasarkan isian formulir pada Aplikasi Peminatan Peserta
Didik Baru (APPDB) yang telah terkumpul sejumlah calon yang dinyatakan diterima
di SMA Negeri 3 Sukoharjo.
3. Bilamana sampai batas waktu yang telah ditentukan belum terpenuhi jumlah
sebagaimana ketentuan 2 di atas maka proses peminatan dapat dilakukan setelah
Pendaftaran Ulang.
4. Penentuan kelompok peminatan dilakukan melalui proses pemeringkatan berdasarkan
urutan :
a. Pilihan calon
b. Skor/Nilai Peminatan
c. Rekomendasi Guru BK SMP hanya sebagai pertimbangan
5. Skor/ Nilai Peminatan sebagaimana ketentuan poin 4 huruf b di atas meliputi Skor
MIPA, Skor IPS dan Skor BB dengan perhitungan sebagai berikut :
a. Skor MIPA diperoleh dari pemboboton 70% Nilai Ujian Nasional dan 30%
Rerata Nilai Rapor smt 3,4 dan 5 untuk mata pelajaran Matematika dan IPA
b. Skor IPS diperoleh dari Rerata Nilai Rapor smt 3,4 dan 5 untuk IPS
c. Skor BB diperoleh pemboboton 70% Nilai Ujian Nasional dan 30% Rerata Nilai
Rapor smt 3,4 dan 5 untuk mata pelajaran Bahasa Indonesia dan Bahasa
Inggris
6. Bilamana dari hasil pemeringkatan seorang calon peserta didik berdasarkan Skor
Peminatan Pilihan Pertama berada di bawah jumlah kuota yang ditetapkan maka
otomatis akan masuk pada proses pemeringkatan berdasarkan Skor Peminatan Pilhan
Kedua, demikian dan seterusnya.

7. Hasil proses penetapan kelompok peminatan calon peserta didik baru berlaku
mengikat setelah ditanda tangani Kepala Sekolah dan diumumkan secara terbuka.

Sukoharjo, 11 Juni 2016


Kepala Sekolah,

Sri Soewarsih, S.Pd., M.Pd.


NIP 19691114 199412 2 001

Anda mungkin juga menyukai