Anda di halaman 1dari 3

Original Message -----

From: Adi Sasongko
To: ykb-net
Sent: Tuesday, October 12, 2010 5:05 PM
Subject: [des-kes] Fw: Apply passport melalui internet

 
----- Original Message -----
Sent: Tuesday, October 12, 2010 1:34 PM
Subject: Apply passport

> Saat ini untuk urus passport sudah bisa online



> dan tips buat temen2 agar lebih cepat melalui pengajuan online :

> 1. http://www.imigrasi.go.id pilih layanan publik kemudian pilih layanan online

> 2. sebelumnya syarat-syarat seperti KTP, KK, IJASAH/AKTE LAHIR, SURAT KETERANGAN
BEKERJA DARI KANTOR, dll sudah di scan dan save dalam bentuk jpg, hitam putih dan tidak boleh lebih
dari 100 kb.

> 3. setelah kita isi formulir dan upload semua dokumen yang ada, maka hasil akhirnya akan keluar
nomor registrasi.

> 4. dua atau tiga hari kemudian kita bisa langsung ke kantor imigrasi dan jangan lupa untuk membawa
semua dokumen asli nya termasuk nomor registrasi pengajuan online.

> 5. waktu menghadap orang imigrasi nya langsung kasi tau aja kalo kita pengajuan online. akan diminta
tunggu sebentar, bahkan kalo kita datengnya pagian, bisa langsung foto hari itu juga. petugas langsung
kasi resi untuk pembayaran kita ke lt. 2 setelah bayar langsung ke tempat foto dan antri lagi.

> 6. sesudah foto, 3 - 5 hari kemudian sudah bisa diambil. kalau diambil oleh orang lain harus pakai surat
kuasa.

> total capeknya sih hanya sehari saja....

> dan itu sangat membantu petugas imigrasinya karena mereka tidak perlu input data2 kita lagi secara
manual karena kita sudah mengisi sendiri formulirnya online.

> total biaya yang di keluarkan Rp. 270.000

> total waktu yang dikeluarkan cukup 1 hari saja.
> Powered by Telkomsel BlackBerry®
-- 
Adi Sasongko
Yayasan Kusuma Buana
Jakarta, Indonesia
Tel. (62-21) 831 4764, 829 6337
Fx.  (62-21) 831 4764
Website: www.kusumabuana.or.id

Persyaratan Permohonan Paspor


Ditulis oleh Admin   
Kamis, 23 April 2009
A.           PERSYARATAN PERMOHONAN PASPOR RI
1.           Mengisi formulir permohonan paspor RI dengan benar dan lengkap (perdim
11, yang dapat diperoleh di kantor imigrasi);
2.           Melampirkan berkas asli dan foto kopi identitas diri, antara lain ;
         Kartu Tanda Penduduk (KTP);
         Akte Kelahiran (KK) dan atau Surat Tanda Tamat Belajar/Ijazah;
         Surat Kawin/Akte Nikah bagi yang telah menikah;
3.           Paspor RI yang lama bagi pemohon penggantian paspor RI;
4.           Surat ganti nama (jika direncanakan akan dilakukan perubahan atau pergantian
nama)
5.           Rekomendasi tertulis dari atasan atau pimpinan bagi mereka yang
bekerja sebagai PNS, karyawan BUMN, TNI/Polri atau Karyawan Swasta;
6.           Pemohon melakukan pembayaran sesuai ketentuan yang
berlaku (Peraturan Pemerintah No. 19 Tahun 2007 tentang Penerimaan Negara Bukan
Pajak di lingkungan Departemen Hukum dan Hak Asasi Manusia RI).
 
B.          PERSYARATAN  UNTUK ANAK DIBAWAH UMUR (DIBAWAH 17 TAHUN)
1.           Mengisi formulir permohonan paspor RI dengan benar dan lengkap (perdim
11, yang dapat diperoleh di kantor imigrasi);
2.           Melampirkan berkas asli dan fotokopi identitas diri, antara lain;
o akte lahir;
o KTP orang Tua;
o Kartu Keluarga;
o STTB/Ijazah, atau Akte Lahir Orang Tua;
o Surat Kawin/Nikah Orang Tua;
o Foto Kopi Paspor Orang Tua yang masih berlaku;
3.           Paspor RI yang lama bagi pemohon penggantian paspor RI;
4.           Melampirkan surat pernyataan tertulis materai Rp 6000 dari Orang Tua.
5.           Pemohon melakukan pembayaran sesuai ketentuan yang
berlaku (Peraturan Pemerintah No. 19 Tahun 2007 tentang Penerimaan Negara Bukan
Pajak di lingkungan Departemen Hukum dan Hak Asasi Manusia RI).
 
 

Anda mungkin juga menyukai