Anda di halaman 1dari 1

Lampiran 8 STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR PEMBUATAN REBUSAN DAUN ALPUKAT A.

Pengertian Suatu teknik pemberian rebusan daun alpukat terhadap penurunan kadar asam urat plasma pada penderita asam urat dengan cara merebus 7 lembar daun alpukat untuk diminum. B. Tujuan Rebusan daun alpukat ini dapat digunakan untuk menurunkan kadar asam urat plasma. C. Kebijakan Membantu proses penyembuhan pada penderita asam urat. D. Alat dan bahan 1. 7 lembar daun alpukat. 2. Panci bersih. 3. 3 gelas (600cc) air putih. 4. Saringan. E. Prosedur 1. Sediakan 7 lembar daun alpukat. 2. Siapkan panci bersih berisi 3 gelas (600cc) air putih. 3. Kemudian masukkan daun alpukat yang sudah dipotong-potong kasar kedalam panci berisi air. 4. Rebus air sampi tersisa 1 gelas (200cc). 5. Kemudian saring air rebusan daun alpukat kedalam gelas yang sudah disediakan. 6. Tunggu hingga air teraba hangat. 7. Setelah air rebusan teraba hangat, air rebusan daun alpukat tersebut sudah bisa diminum. 8. Pemberian rebusan kulit manggis ini diberikan pada pagi dan sore hari masing 100cc.

Anda mungkin juga menyukai