Anda di halaman 1dari 2

Sistematika dan Format Tulisan

Tulisan Menggunakan Bahasa Indonesia yang baik dan benar sesuai dengan Ejaan yang
disempurnakan (EYD).
Garis besar sistematika penulisan sesuai dengan Format Penulisan dibawah ini:
Times New Roman 12, spasi 1.5 , kertas : A4, Margin: 3-3-3-3.
Desain proposal bebas
Setiap Proposal Business Plan harus berisi:
i. Judul rencana bisnis: Berisi tentang judul yang dapat mencakup tema dan tujuan dari bisnis yang
diajukan, dapat memberikan kesan menarik, unik, dan khas.
ii. Executive Summary: merupakan penjelasan singkat mengenai isi proposal yang diberikan,
maximum satu halaman yang dapat mencakup semua isi proposal bisnis.
iii. Rencana Bisnis:
a) Penjelasan Singkat Tentang Bisnis: merupakan penjelasan singat terhadap bisnis yang diajukan,
alasan mengapa membuat bisnis tersebut, bisa dicantumkan Visi, Misi,

Tujuan, dan Manfaat dari

Bisnis Tersebut.
b) Struktur Organisasi Bisnis: merupakan daftar pengurus perusahaan ini dapat dijelaskan dengan
menggunakan organization tree.
c) Analisa SWOT: Merupakan penjelasan ringkas dari Strength (Kekuatan), Weakness (Kelemahan),
Opportunities (Kekuatan) dan Treaths (Hambatan) dari bisnis yang diusung.
iv. Strategi Bisnis: Merupakan penjelasan ringkas dari strategi yang didapat dalam penjualan atau
pemasaran produk bisnis tersebut. Strategi ini meliputi cara peserta dalam melaksanakan bisnis hingga
dapat laku dipasaran, seperti membahas: Langkah-langkah Promosi yang Ditempuh, Target Pasar,
Keunikan Produk atau Brand yang diusung.
v. Proyeksi Keuangan dan Analisis Laba Rugi: Merupakan penjelasana singkat dari proyeksi modal
yang dibutuhkan untuk menjalankan bisnis tersebut. Cantumkan pula Return atau penerimaan yang
didapat dari pembiayaan bisnis tersebut.
vi. Rencana Aktivitas dan Penjadwalan: Merupakan rencana aktivitas dari awal rencana bisnis itu
dijalankan sempat beroperasi (workflow), dan juga disertakan timelinenya.

Kriteria Penilaian
Orisinalitas
Kreatifitas, inovasi dan ide usaha yang ditawarkan
Sistematika penyajian dan detail pembahasan
Rencana Bisnis
Strategi Bisnis
Proyeksi Keuangan dan Analisis Laba Rugi
Rencana Aktivitas dan Penjadwalan

Anda mungkin juga menyukai