Anda di halaman 1dari 33

WRAP UP SKENARIO 3

BLOK INFEKSI PENYAKIT TROPIK


MENGGIGIL DISERTAI DEMAM

Kelompok
Ketua
Sekretaris
Anggota

: A13
: Aisyah Khairina Prashmahita
: Fitria Rizki
: Ain Fitrah Aulia Nur
Alya Nadhira
Annisa Fitri Bumantari
Azizah Fitriayu Andyra
Desya Billa Kusuma Anindhira
Humaerah
Indira Catur Paramita
Juwita Kartika

FAKULTAS KEDOKTERAN
UNIVERSITAS YARSI
Jalan Letjen Suprapto, Cempaka Putih, Jakarta 10510
Telp.62.21.4244574 Fax. 62.21. 424457

1102014010
1102014108
1102014008
1102014015
1102014032
1102014055
1102014070
1102014122
1102014131
1102014139

Daftar Isi
Daftar Isi.......................................................................................................................................
2
Skenario........................................................................................................................................
3
Penentuan Kata-Kata Sulit.........................................................................................................
4
Pertanyaan...................................................................................................................................
4
Jawaban........................................................................................................................................
4
Hipotesis.......................................................................................................................................
5
Sasaran Belajar............................................................................................................................
6
LI. 1. Memahami dan Menjelaskan Plasmodium....................................................................
7
LO.
1.1.
Memahami
dan
Menjelaskan
Definisi
Plasmodium
...........................................................................................................................................
7
LO. 1.2. Memahami dan Menjelaskan Morfologi Plasmodium
...........................................................................................................................................
7
LO. 1.3. Memahami dan Menjelaskan Klasifikasi Plasmodium
...........................................................................................................................................
9
LO. 1.4. Memahami dan Menjelaskan Siklus Hidup Plasmodium
...........................................................................................................................................
9
LI. 2. Memahami dan dan Menjelaskan Malaria.....................................................................
14
LO.
2.1.
Memahami
dan
Menjelaskan
Definisi
Malaria
...........................................................................................................................................
14
LO.
2.2.
Memahami
dan
Menjelaskan
Etiologi
Malaria
...........................................................................................................................................
14
LO.
2.3.
Memahami
dan
Menjelaskan
Epidemiologi
Malaria
...........................................................................................................................................
14
LO. 2.4. Memahami dan Menjelaskan Patogenesis dan Patofisiologi Malaria.................
...........................................................................................................................................
16
LO. 2.5. Memahami dan Menjelaskan Manifestasi Klinis Malaria...................................
...........................................................................................................................................
16
LO. 2.6. Memahami dan Menjelaskan Diagnosis Malaria................................................
...........................................................................................................................................
17

LO. 2.7. Memahami dan Menjelaskan Komplikasi Malaria..............................................


...........................................................................................................................................
17
LO. 2.8. Memahami dan Menjelaskan Penatalaksanaan Malaria.....................................
...........................................................................................................................................
19
LO. 2.9. Memahami dan Menjelaskan Pencegahan Malaria.............................................
...........................................................................................................................................
19
LI. 3. Memahami dan Menjelaskan Vektor Penyebab Malaria..............................................
22
LO. 3.1. Memahami dan Menjelaskan Morfologi Vektor Penyebab Malaria
...........................................................................................................................................
22
LO. 3.2. Memahami dan Menjelaskan Klasifikasi Vektor Penyebab Malaria
...........................................................................................................................................
23
LO. 3.3. Memahami dan Menjelaskan Tempat Perindukan Vektor Penyebab Malaria
...........................................................................................................................................
23
LO.
3.4.
MemahamiPerilaku
Hidup
Vektor
Penyebab
Malaria
...........................................................................................................................................
25
LO. 3.5. Memahami dan Menjelaskan Cara Pemberantasan Vektor Penyebab Malaria
...........................................................................................................................................
26
LI. 4. Memahami dan Menjelaskan Farmako Obat Anti Malaria.........................................
26
LO. 4.1. Memahami dan Menjelaskan Penggolongan Obat Anti Malaria
...........................................................................................................................................
26
LO. 4.2. Memahami dan Menjelaskan Farmakokinetik Obat Anti Malaria
...........................................................................................................................................
28
LO. 4.3. Memahami dan Menjelaskan Farmakodinamik Obat Anti Malaria
...........................................................................................................................................
29
LO. 4.4. Memahami dan Menjelaskan Efek Samping Obat Anti Malaria
...........................................................................................................................................
30
LO. 4.5. Memahami dan Menjelaskan Dosis dan Kontraindikasi Obat Anti
Malaria........................
...........................................................................................................................................
30
Daftar pustaka.............................................................................................................................
31

LANGKAH 1
1) Skenario 3
Menggigil disertai Demam
Tn C, laki-laki, 35 tahun datang ke Poliklinik dengan keluhan utama demam sejak
satu minggu lalu. Demam dirasakan setiap dua hari sekali. Setiap kali demam didahului
menggigil dan diakhiri berkeringat. Setelah demam dapat pulih seperti biasa. Pasien baru
kembali dan melakuan studi lapangan di Sumatera Selatan selama dua minggu. Setelah
melakukan pemeriksaan sediaan hapus darah tepi, dokter mengatakan pasien terinfeksi
Plasmodium vivax

2) Kata Sulit
Mengigil: Mekanisme pertahanan tubuh alami untuk menjaga tubuh agar tetap
hangat, dan gemetar karena kedinginan.
Plasmodium Vivax: Spesies Plasmodium yang menyebabkan Malaria Vivax yang
ditandai dengan Trofozoit yang memiliki aktivitas amoeboid dan bentuk irregular
dan terlihat bintik-bintik Schuffner dalam sel-sel darah merah yang dihinggapi
parasit tersebut, dan ditularkan melalui nyamuk Anopheles betina.
Pemeriksaan Sediaan Hapus Darah Tepi
: Menilai bentuk sel-sel darah,
leukosit,trombosit,dan mencari adanya parasit, dengan menggunakan pewarnaan
Giemsa/wright, untuk menunjukkan morfologi parasit.
3) Pertanyaan
1. Apa saja klasifikasi Plasmodium?
2. Mengapa polda demam P.Vivax dirasakan 2 hari sekali?
3. Bagaimana cara penularan antr manusia?
4. Mengapa dilakukan Pemeriksaan darah tepi?
5. Bagian darah yang di ambil pada sediaan darah hapus darah tepi?
6. Manifestasi Klinis Malaria?
7. Tatalaksana serta Pencegahan?
4) Jawaban
1. A. Plasmodium Vivax
B. Plasmodium falciparum
C. Plasmodium Malariae
D. Plasmodium ovale

: Menyebabkan Malaria Tersiana


: Menyebabka Malaria Tropica
: Menyebabkan Malaria Kuartana
: Menyebabkan Malaria Ovale

2. Sel darah melah akan menglami lisis selama 2x24 jam, kemudian Penderita
malaria akan mengalami demam.
3. 1. Lewat tali pusar ( Ibu ke Calon anak)
2. Transfusi Darah
4. A. Tipis : Fiksasi, eritrosit menempel di kaa objek, sehingga morfologi parasit
lebih jelas.
B. Tebal : Hanya bisa dilihat gram +/-. Dan morfologi parasit tidak jelas.
6. Darah arteri
7. A. Demam
C. Anemia
B. Splenomegali
9. a. Tatalaksana : 1. Farmasi : Klorokuin, Primakuin, Kina
b. Pencegahan : 4m, Memakai lotion, Memakai Kelambu

HIPOTESA
Malaria adalah penyakit yang disebabkan oleh parasit plasmodium yang ditularkan
melalui gigitan nyamuk anopheles betina yang mengandung parasit Plasmodium.
Gejala malaria antara lain demam, menggigil, dan keringat dingin. Diagnosa malaria
dapat dilakukakn dengan anamnesis, pemeriksaan fisik dan pemeriksaan penunjang
( Laboratorium berupa pemeriksaan sediaan apus darah). Tatalaksana dengan cara
diberi klorokuin atau primakuin atau kina. Pencegahan malaria dapat dilakukan
dengan 4M dan insektisida.

SASARAN BELAJAR
LI. 1. Memahami dan Menjelaskan Plasmodium
LO. 1.1. Memahami dan Menjelaskan Definisi Plasmodium
LO. 1.2. Memahami dan Menjelaskan Morfologi Plasmodium
LO. 1.3. Memahami dan Menjelaskan Klasifikasi Plasmodium
LO. 1.4. Memahami dan Menjelaskan Siklus Hidup Plasmodium
LI. 2. Memahami dan dan Menjelaskan Malaria
LO. 2.1. Memahami dan Menjelaskan Definisi Malaria
LO. 2.2. Memahami dan Menjelaskan Etiologi Malaria
LO. 2.3. Memahami dan Menjelaskan Epidemiologi Malaria
LO. 2.4. Memahami dan Menjelaskan Patogenesis dan Patofisiologi Malaria
LO. 2.5. Memahami dan Menjelaskan Manifestasi Klinis Malaria
LO. 2.6. Memahami dan Menjelaskan Diagnosis Malaria
LO. 2.7. Memahami dan Menjelaskan Komplikasi Malaria
LO. 2.8. Memahami dan Menjelaskan Penatalaksanaan Malaria
LO. 2.9. Memahami dan Menjelaskan Pencegahan Malaria
LI. 3. Memahami dan Menjelaskan Vektor Penyebab Malaria
LO. 3.1. Memahami dan Menjelaskan Morfologi Vektor Penyebab Malaria
LO. 3.2. Memahami dan Menjelaskan Klasifikasi Vektor Penyebab Malaria
LO. 3.3. Memahami dan Menjelaskan Tempat Perindukan Vektor Penyebab Malaria
LO. 3.4. MemahamiPerilaku Hidup Vektor Penyebab Malaria
LO. 3.5. Memahami dan Menjelaskan Cara Pemberantasan Vektor Penyebab Malaria
LI. 4. Memahami dan Menjelaskan Farmako Obat Anti Malaria
LO. 4.1. Memahami dan Menjelaskan Penggolongan Obat Anti Malaria
LO. 4.2. Memahami dan Menjelaskan Farmakokinetik Obat Anti Malaria
LO. 4.3. Memahami dan Menjelaskan Farmakodinamik Obat Anti Malaria
LO. 4.4. Memahami dan Menjelaskan Efek Samping Obat Anti Malaria
LO. 4.5. Memahami dan Menjelaskan Dosis dan Kontraindikasi Obat Anti Malaria

LI.1. Memahami dan Menjelaskan Plasmodium


LO.1.1. Memahami dan Menjelaskan Definisi Plasmodium
Penyakit malaria adalah penyakit yang disebabkan oleh parasit dari genus Plasmodium
yang termasuk golongan protozoa melalui perantaraan tusukan (gigitan) nyamuk Anopheles.
Seseorang dapat terinfeksi lebih dari satu jenis Plasmodium dikenal sebagai infeksi campuran
atau
majemuk
(mixed
infection).
LO.1.2. Memahami dan Menjelaskan Morfologi Plasmodium
Plasmodium Vivax

Stadium trofozoit muda (Ring form):


- Bentuk cincin (besarnya 1/3 eritrosit)
- Eritrosit membesar
- Titik Schuffner mulai tampak
Stadium trofozoit tua (Mature ring):
- Bentuk amoeboid (masih terdapat vakuol)
- Eritrosit membesar
- Titik schuffner jelas
Stadium skizon muda (Early schizont):
8

- Inti membelah,jumlah 4-8


- Eritrosit membesar
- Titik schuffner jelas
Stadium skizon matang (Mature schizont):
- Jumlah inti 12-24
- Pigmen kuning tengguli berkumpul
- Eritrosit membesar
- Titik schuffner masih tampak di pinggir eritrosit.
Stadium Makrogametosit (female gametosit):
- Inti kecil padat,merah
- Pigmen di sekitar inti
- Protoplasma biru
- Eritrosit membesar
- Titik schuffner masih tampak di pinggir
Stadium mikrogametosit (Male gametosit):
- Inti besar,tidak padat,pucat
- Pigmen tersebar
- Protoplasma biru kemerahan pucat
- Eritrosit membesar
- Titik schuffner masih tampak di pinggir

Plasmodium Falciparum

Stadium trofozoit muda


Bentuk cincin(ring form):
- Eritrosit tidak membesar
- Titik Maurer
- Cincin agak besar
9

- Sitoplasma lebih tebal


Bentuk accole
- Eritrosit tidak membesar
- Parasit di tepi eritrosit, seperti melekat pada eritrosit
Infeksi multipel
- Eritrosit tidak membesar
- Parasit : halus, bentuk cincin
- Tampak lebih dari sautu parasite dalam sebuah eritrosit
2 Stadium skizon muda (Early schizont):
- Inti membelah,jumlah 2-6
- Eritrosit tidak membesar
- Pigmen menggumpal dan berwarna hitam
3 Stadium skizon matang (Mature schizont):
- Eritrosit tidak membesar
- Parasit: biasanya tidak mengisi seluruh eritrosit (2/3 eritrosit),pigmen
menggumpal (warna hitam)
- Jumlah inti 8-24
4 Stadium Makrogametosit (female gametosit):
- Eritrosit tidak membesar
- Parasit: bentuk seperti pisang,lonjong
- Plasma biru
- Inti padat, kecil
- Pigmen di sekitar inti
5 Stadium mikrogametosit (Male gametosit):
- Eritrosit tidak membesar
- Parasit : seperti sosis
- Pigmen tersebar
- Plasma pucat, merah muda
- Inti tidak padat
Plasmodium Malariae

10

3
4

5
6

Stadium trofozoit muda (early band form):


- Bentuk cincin (besarnya 1/3 eritrosit)
- Eritrosit tidak membesar
- Sitoplasma lebih tebal,gelap (pulasan giemsa)
- Tampak titik-titik ziemann
Stadium trofozoit tua (band form):
- Membulat,besarnya kira-kira eritrosit
- Dapat melintang sepanjang sel darah merah
- Berbentuk pita
- Pigmen kasar,gelap,dan besar
Stadium skizon muda (early skizon):
- Membagi inti
Stadium skizon matang (Mature skizon):
- Rata-rata berisi 8 buah merozoit
- Mengisi hampir seluruh eritrosit
- Merozoit mempunyai bentuk yang teratur seperti bunga DAISY atau
ROSETTE
Stadium makrogametosit (female gametosit):
- Sitoplasma berwarna biru tua
- Inti kecil dan padat
Stadium mikrogametosit (Male gametosit) :
- Sitoplasma berinti kecil dan padat
- Sitoplasma berwarna biru pucat
- Inti difus
- Lebih besar intinya
- Pigmen tersebar di sitoplasma
- Pigmen berbentuk granula kasar,berwarna tengguli tua dan tersebar di tepi
(pada ookista)

Plasmodium Ovale

11

1. Stadium Trofozoit muda (Young ring) :


- Ukurannya 1/3 eritrosit
- Titik schuffner atau james terbentuk dini dan tampak jelas.
- Bentuknya bulat
- Kompak dengan granula pigmen yang lebih kasar
- Eritrosit agak membesar,berbentuk oval (lonjong)
- Pinggir eritrosit bergerigi,salh satu ujung dengan titik james menjadi lebih banyak
2. Stadium skizon:
- Bulat
- Saat skizon matang : mengandung 8-10 merozoit yang letaknya teratur di tepi
mengelilingi granula pigmen yang berkelompok di tengah.
3. Stadium makrogametosit (female gametosit):
- Bentuknya bulat
- Inti kecil,kompak
- Sitoplasma biru
4. Stadium mikrogametosit (male gametosit):
- Inti difus
- Sitoplasma pucat kemerahan
- Bentuknya bulat
- Pigmen berwarna coklat/tengguli tua,granula granula kasar,berwarna tengguli tua
dan tersebar di tepi
LO.1.3. Memahami dan Menjelaskan Klasifikasi Plasmodium
Terdapat 4 spesies Plasmodium penyebab penyakit malaria, yaitu :

12

a. Plasmodium vivaxme nyebabkan penyakit malaria vivaks/ malaria tertian/malaria


tertian benigna
b. Plasmodium falciparum menyebabkan penyakit malaria falsiparum/malaria tertian
maligna/malaria subtertiana/malaria pernisiosa
c. Plasmodium malariae menyebabkan penyakit malaria malariae/malaria kuartana
d. Plasmodium ovale menyebabkan penyakit malaria ovale/malaria tertian

Plasmodium
Plasmodium
falciparum
vivax
Daur praeritrosit 5,5 hari
8 hari
Hipnozoit

Jumlah merozoit 40.000


10.000
hati
Skizon hati
60 mikron
45 mikron
Daur erotrosit
48 jam
48 jam
Eritrosit
yang Muda
dan Retikulosit
dihinggapi
normosit
normosit
Pembesaran
++
eritrosit
Titik-titik
Maurer
Schuffner
eritrosit
Siklus aseksual
48 jam
48 jam
Pigmen
Hitam
Jumlah merozoit 8-24
eritrosit
Daur
dalam 10 hari
nyamuk
pada
27C

Plasmodium
ovale
9 hari

15.000

Plasmodium
malariae
10-15 hari
15.000

70 mikron
55 mikron
50 jam
72 jam
& Retikulosit
& Normosit
normosit muda
+
Schuffner
(James)
48 jam

Ziemann

Kuning tengguli
12-18

Tengguli tua
8-10

Tengguli hitam
8

8-9 hari

12-14 hari

26-28 hari

72 jam

Keterangan :
13

= ada stadium hipnozoit pada siklus hidupnya


+ = eritrosit agak besar
+ + = eritrosit sangat besar
LO.1.4. Memahami dan Menjelaskan Siklus Hidup Plasmodium

Gambar 1.1. Siklus hidup Plasmodium sp.

Dalam siklus hidupnya plasmodium peneyebab malaria mempunyai dua hospes


yaitu pada manusia dan nyamuk. Siklus aseksual plasmodium yang berlangsung pada
manusia disebut skizogoni dan siklus seksual plasmodium yang membentuk sporozoit
didalam nyamuk disebut sporogoni.
1.
Fase seksual eksogen (sporogoni) dalam tubuh nyamuk.
2.

Fase aseksual (skizogoni) dalam tubuh hospes perantara/manusia

a. daur dalam darah (skizogoni eritrosit)


b. daur dalam sel parenkim hati/stadium jaringan (skizogoni ekso-eritrosit).
Siklus Hidup Plasmodium, Siklus aseksual
Sporozoit infeksius dari kelenjar ludah nyamuk anopheles betina dimasukkan
kedalam darah manusia melalui tusukan nyamuk tersebut. Dalam waktu tiga puluh
menit jasad tersebut memasuki sel-sel parenkim hati dan dimulai stadium
eksoeritrositik dari pada daur hidupnya. Didalam sel hati parasit tumbuh menjadi
skizon dan berkembang menjadi merozoit (10.000-30.000 merozoit, tergantung
spesiesnya) . Sel hati yang mengandung parasit pecah dan merozoit keluar dengan
bebas, sebagian di fagosit. Oleh karena prosesnya terjadi sebelum memasuki eritrosit
maka disebut stadium preeritrositik atau eksoeritrositik yang berlangsung selama 2
minggu. Pada P. Vivax dan Ovale, sebagian tropozoit hati tidak langsung berkembang
menjadi skizon, tetapi ada yang menjadi bentuk dorman yang disebut hipnozoit.
Hipnozoit dapat tinggal didalam hati sampai bertahun-tahun
14

Siklus eritrositik dimulai saat merozoit memasuki sel-sel darah merah. Parasit
tampak sebagai kromatin kecil, dikelilingi oleh sitoplasma yang membesar, bentuk
tidak teratur dan mulai membentuk tropozoit, tropozoit berkembang menjadi skizon
muda, kemudian berkembang menjadi skizon matang dan membelah banyak menjadi
merozoit. Dengan selesainya pembelahan tersebut sel darah merah pecah dan
merozoit, pigmen dan sisa sel keluar dan memasuki plasma darah. Parasit memasuki
sel darah merah lainnya untuk mengulangi siklus skizogoni. Beberapa merozoit
memasuki eritrosit dan membentuk skizon dan lainnya membentuk gametosit yaitu
bentuk seksual (gametosit jantan dan betina) setelah melalui 2-3 siklus skizogoni
darah.
Siklus Hidup Plasmodium, Siklus seksual
Terjadi dalam tubuh nyamuk apabila nyamuk anopheles betina menghisap darah
yang mengandung gametosit. Gametosit yang bersama darah tidak dicerna. Pada
makrogamet (jantan) kromatin membagi menjadi 6-8 inti yang bergerak kepinggir
parasit. Dipinggir ini beberapa filamen dibentuk seperti cambuk dan bergerak aktif
disebut mikrogamet. Pembuahan terjadi karena masuknya mikrogamet kedalam
makrogamet untuk membentuk zigot. Zigot berubah bentuk seperti cacing pendek
disebut ookinet yang dapat menembus lapisan epitel dan membran basal dinding
lambung. Ditempat ini ookinet membesar dan disebut ookista. Didalam ookista
dibentuk ribuan sporozoit dan beberapa sporozoit menembus kelenjar nyamuk dan
bila nyamuk menggigit/ menusuk manusia maka sporozoit masuk kedalam darah dan
mulailah siklus pre eritrositik.

LI.2. Memahami dan Menjelaskan Malaria


LO.2.1. Memahami dan Menjelaskan Definisi Malaria
Malaria adalah penyakit demam infeksi yang endemik di banyak daerah beriklim hangat
di dunia, disebabkan oleh protozoa genus Plasmodium, yang merupakan parasit pada sel
darah merah; malaria ditularkan oleh nyamuk Anopheles dan ditandai dengan adanya
serangan menggigil, demam, dan berkeringat, yang terjadi dalam interval yang bergantung
pada waktu yang diperlukan untuk berkembangnya generasi baru parasit didalam tubuh.
(Dorland,2011)
LO.2.2. Memahami dan Menjelaskan Etiologi Malaria
Malaria disebabkan oleh parasit sporozoa Plasmodium yang ditularkan melalui gigitan
nyamuk Amopheles betina infektif. Sebagian besar nyamuk mengigit pada waktu senja atau
malam hari, pada beberapa jenis nyamuk puncak gigitannya adalah tengah malam sampai
fajar. Selain melalui gigitan nyamuk, malaria dapat menjangkiti orang lain melalui bawaan
lahir dari ibu ke anak, yang disebabkan pada kelainan sawar plasenta yang menghalangi
penularan infeksi vertikal. Metode penularan lainnya adalah dengan jarum suntik misalnya
ketika transfusi darah dan parasit langsung memasuki siklus eritrositer. (Widoyono,2011)
LO.2.3. Memahami dan Menjelaskan Epidemiologi Malaria

15

Epidemiologi malaria ialah ilmu yang mempelajari factor-faktor yang menentukan


distribusi malaria pada masyarakat dan memanfaatkan pengetahuan tersebut untuk
menanggulangi penyakit tersebut. Pada pidato Menteri Kesehatan Republik Indonesia
pada Peringatan Hari Malaria Sedunia Ke-2 Pada tanggal 25 April 2009 : Sampai tahun
2007, 80% Kabupaten/Kota di Indonesia masih endemis malaria. Jumlah kasus yang
dilaporkan pada tahun 2008 sebanyak 1.624.930 orang.jumlah ini mungkin lebih besar dari
keadaan yang sebenarnya karena lokasi yang endemis malaria adalah desa-desa yang
terpencil dengan sarana transportasi yang sulit dan akses pelayanan kesehatan masih rendah.
Menurut perhitungan para ahli ekonomi kesehatan dengan jumlah kasus tersebut sudah
dapat menimbulkan kerugian sebesar 3,3 triliun rupiah. Di Indonesia sampai saat ini
penyakit malaria masih merupakan masalah kesehatan masyarakat.

Angka kesakitan penyakit ini masih cukup tinggi, terutama di daerah Indonesia bagian
timur. Di daerah trasmigrasi dimana terdapat campuran penduduk yang berasal dari daerah
yang endemis dan tidak endemis malaria, di daerah endemis malaria masih sering terjadi
letusan kejadian luar biasa (KLB) malaria Oleh karena kejadian luar biasa ini menyebabkan
insiden rate penyakit malaria masih tinggi di daerah tersebut. Indonesia merupakan salah
satu negara yang masih tergolong berisiko malaria serta sering mengalami kejadian luar
biasa (KLB). Ini bisa dilihat dari jumlah penderita malaria pada dua tahun terakhir; pada
tahun 2006 terdapat sekitar dua juta kasus malaria klinis, sedangkan tahun 2007 menjadi 1,7
juta kasus. Jumlah penderita positif malaria (hasil pemeriksaan mikroskop) tahun 2006
sekitar 350 ribu kesakitan dan tahun 2007 sekitar 311 ribu kesakitan. Daerah endemis
malaria tinggi, sebagian besar berada di wilayah timur Indonesia, yang umumnya
merupakan daerah terpencil dengan keadaan sosial ekonomi yang rendah, lingkungan yang
kurang baik serta transportasi dan komunikasi yang relatif sulit; sedangkan di Pulau Jawa
dan Bali, malaria berada pada kantong-kantong di daerah pantai dan pegunungan.
LO.2.4. Memahami dan Menjelaskan Patogenesis dan Patofisiologis Malaria
Patogenesis malaria berat dipengaruhi oleh 3 faktor yaitu pejamu (host), agen
(agent),dan lingkungan (environment ). Dari sisi agen, parasit malaria, protein Pf EMP-1
(Plasmodium falciparum erythrocyte membrane protein-1) diduga berperan penting dalam
patogenesis malaria. Protein tersebut diekspresikan pada eritrosit yang terinfeksi parasit.
16

Protein ini berperan dalam proses cytoadherens yaitu sekuestrasi di mikrosirkulasi,


rosseting , dan aggregasi eritrosit terinfeksi dengan trombosit. Proses-proses tersebut
mengakibatkan obstruksi mikrosirkulasi yang kemudian mengakibatkan gangguan fungsi
organ. Dari sisi pejamu, yang berperan dalam patogenesis adalah sitokin pro-inflamasi
(TNF- dan IFN-). Sitokin itu secara tidak langsung menghambat perkembangan parasit.
Akan tetapi, tingginya sitokin dalam suatu organ akan mengganggu fungsi organ tersebut,
baik secara langsung maupun tidak langsung dengan cara meningkatkan ekspresi dari
molekul adhesi sehingga memacu proses cytoadherens seperti yang telah dijelaskan
sebelumnya.
Manusia : Pada waktu nyamuk anopheles infektif mengisap darah manusia, sporozoit
berada dikelenjar liur nyamuk akan masuk kedalam peredaran darah manusia selama
setengah jam. Setelah itu akan masuk kedalam sel hati dan menjadi tropozoit hati.
Demam : Mulai timbul saat pecahnya skizon darah yang mengeluarkan bermacammacam antigen. Antigen akan merangsang makrofag, monosit, atau limfosit yang
mengeluarkan berbagai sitokin (al: tumor nekrosis faktor TNF). TNF akan di bawa ke
hipotalamus (pusat pengatur suhu) dan terjadi demam
Patofisiologi malaria sangat kompleks dan mungkin berhubungan dengan hal-hal
sebagai berikut:
1. Penghancuran eritrosit yang terjadi oleh karena :
-Pecahnya eritrosit yang mengandung parasit
-Fagositosis eritrosit yang mengandung dan tidak mengandung parasit
Akibatnya terjadi anemia dan anoksia jaringan dan hemolisis intravaskuler
2. Pelepasan mediator Endotoksin-makrofag
Pada proses skizoni yang melepaskan endotoksin, makrofag melepaskan berbagai
mediator endotoksin.
3. Pelepasan TNF
Merupakan suatu monokin yang dilepas oleh adanya parasit malaria. TNF ini
bertanggung jawab terhadap demam, hipoglikemia, ARDS.
4. Sekuetrasi eritrosit
Eritrosit yang terinfeksi dapat membentuk knob di permukaannya. Knob ini mengandung
antigen malaria yang kemudian akan bereaksi dengan antibody. Eritrosit yang terinfeksi
akan menempel pada endotel kapiler alat dalam dan membentuk gumpalan sehingga terjadi
bendungan.
LO.2.5. Memahami dan Menjelaskan Manifestaski Klinis Malaria
1. Demam
Demam Periodik, berkaitan dengan saat pecahnya skizon matang (sporulasi):
P. vivax, P. ovaledan P. falciparum
: 3 hari sekali.
P. malariae
: 4 hari sekali.
Stadium Demam:
Rigoris (Mengigil)
: (15 mnt - 1 jam)
Akme (Puncak Panas)
: (2 - 6 jam)
Sudoris (Suhu turun dan berkeringat) : (2 - 4 jam)
2. Splenomegali dan Hepatomegali

17

Terjadinya kongesti aliran darah serta hipertrofi dan hiperplasia sistem


retikuloendotelial (RES) menyebabkan pembesaran limpa (splenomegali) terkadang
disertai pembesaran hati (hepatomegali.
3. Anemia
Derajat anemia tergantung spesies penyebab, yang paling parah adalah spesies P.
Falciparum. Anemia disebabkan oleh:
Penghancuran eritrosit berlebihan
Eritrosit normal tidak bisa hidup lama
Gangguan pembentukan eritrosit karena depresi eritropoesis dalam sum-sum
tulang
(Natadisastra, 2005)

LO.2.6. Memahami dan Menjelaskan Diagnosis Malaria


1. Anamnesis
Keluhan utama, yaitu demam, menggigil, berkeringat dan dapatdisertai
sakit kepala, mual, muntah, diare, nyeri otot dan pegal-pegal
Riwayat berkunjung dan bermalam lebih kurang 1-4 minggu yang lalu ke
daerah endemik malaria.
Riwayat tinggal di daerah endemik malaria.
Riwayat sakit malaria.
Riwayat minum obat malaria satu bulan terakhir.
2. Pemeriksaan Fisik
Demam dengan suhu lebih 37,5 C
Konjungtiva palpebra bisa ditemukan anemis
Splenomegali. Pada daerah endemis splenomegali lebih sering dan
berderajat besar khususnya anak-anak
Hepatomegali
Gejala-gejala komplikasi seperti gangguan kesadaran, ikterik.
Adanya riwayat demam, anemia dan splenomegali dapat mengarahkan
pada diagnosis malaria.
3. Pemeriksaan Penunjang
1 Hemoglobin dan hematokrit
2 Hitung jumlah leukosit, trombosit
3 Kimia darah lain ( gula darah, serum bilirubin, SGOT, & SGPT), alkali
fosfatase, albumin/globulin, ureum, kreatinin, natrium dan kalium, analisis
gas darah)
4 EKG
5 Foto toraks
6 Analisis cairan serebrospinal
7 Biakan darah dan uji serologi
8 Urinalisis
LO.2.7. Memahami dan Menjelaskan Komplikasi Malaria
Komplikasi malaria umumnya di sebabkan oleh plasmodium falciparum dan sering di
sebut pernicious manifestations. Sering terjadi mendadak dan tanpa gejala-gejala
18

sebelumnya dan sering terjadi pada penderita yang tidak imun dan wanita hamil.
Komplikasi sering terjadi 5-10% dan 20% merupakan kasus yg fatal. Malaria dengan
komplikasi umumnya di golongkan sebagai malaria berat yang menurut WHO di golongkan
sebagai infeksi plasmodium falciparum dengan 1 atau lebih komplikasi sebagai berikut:
1. Malaria serebal (coma)
Yang tidak di sebabkan oleh penyakit lain atau lebih dari 30 menit setelah
serangan kejang penurunan kesadaran harus di lakukan penilaian berdasarkan
GSC ialah di bawah 7 atau equal dengan keadaan klinis soporous. Sebagian
penderita terjadi ganguan kesadaran yang lebih ringan seperti apati somonolen
delirium dan perubahan tingkah laku,k ejang kaku kuduk dan hemiparese dapat
terjadi walau cukup jarang. Dalam pemeriksaan divergen, pupil ukuran normal
dan reaktif, funduskopi normal atau dapat terjadi pendarahan ,sedangkan anal
reflex dapat hilang. Keadaan ini sering di sertai dengan hiverpentilasi. Lama
koma pada orang dewasa 2-3 hari dan pada anak 1 hari. Diduga pada malaria
serebral terjadi sumbatan kapiler pembuluh darah otak sehingga terjadi anoksia
otak. Sumbatan tersebut terjadi karena eritrosit yng mengandung parasit sulit
melalui pembuluh kapiler proses sitoaderensi dan sekuekstrasi parasit.
2. Gagal ginjal
Kelainan ini dapat pre renal karena dehidrasi dan hanya 5-10% di sebabkan oleh
nekrosis tubulus ,karena anoksia karena penurunan aliran darah ke ginjal akibat
sumbatan kapiler sebagai akibat penurunan filtrasi pada glomerulus. Secara klinis
dapat terjadi fase oliguria atau pun poliuria. Pemeriksaan urin yang di perlukan
yaitu urin mikroskopik, berat jenis urin , natrium, kalium, ureum, kreatinin,
analisa gas darah ,produksi urin. Beberapa resiko yang dapat menyebabkan Gagal
Ginjal Akut adalah hiperparasitemia , hipotensi, ikterus, hemoglobinuri. dan
ditandai dengan penurunan kesadaran berupa apatis, disorientasi, somnolen,
stupor, spoor, koma.dan terdapat ganguan metabolism seperti asidosis,
hipoglikemia, terjadi karena proses patologis.

3. Hipoglikemia
Keadan terminal pada binatang sebagai malaria berat. Hal ini di sebabkan
karena kebutuhan metabolic dari parasit telah menghabiskan cadangan glikogen
dalam hati. Hipoglikemia dapat tanpa gejala pada penderita dengan keadan umum
yang berat artaupun penurunan kesadaran. Penyebab hipoglikemi karena
pemberian terapi kina yg bnyak, kegagalan glukogeneogenesis pada penderita
dengan ikterik, hiperparasitemia oleh karena parasit mengkonsumsi karbohidrat,
dan pada malaria tanpa komplikasi hipoglikemia dapat terjdi dan sulit di obati
secara konvensionil karena hipoglikemia yg persisten karena hiperinsulinemia
akibat kina.
4. Edema paru
Sering terjadi pada malaria dewasa dan jarang terjadi pada anak. Komplikasi
paling berat di banding malaria tropika dan sering menyebabkan kematian. Dapat
terjadi karena kelebihan cairan atau adult respiratory distress syindrom,
kehamilan, malaria serebral, hiperparasitemi, hipotensi, asidosis, dan uremi.
LO.2.8. Memahami dan Menjelaskan Penatalaksanaan Malaria
19

Penggunaan obat malaria


Penggunaan obat malaria yang utama ialah sebagai pengobatan pencegahan
(profilaksis), pengobatan kuratif (terapeutik) dan pencegahan transmisi.
1. Pengobatan pencegahan (profilaksis)
Mencegah terjadinya infeksi atau timbulnya gejala. Pencegahan absolut
terhadap infeksi adalah dengan membasmi sporozoit, segera setelah sporozoit
tersebut masuk dengan gigitan nyamuk gigitan nyamuk anopheles yang
infektif. Tidak ada obat yang dapat segera membunuh sporozoit. Obat yang
ada ialah obat yang dapat membasmi parasite stadium dini dalam hati, sebelum
merozoit dilepaskan ke dalam peredaran darah perifer.
2. Pengobatan terapeutik (kuratif)
Untuk penyembuhan infeksi, penanggulangan serangan akut dan pengobatan
radikal. Pengobatan serangan akut dapat dilakukan dengan skizontosida darah.
Dapat terjadi penyembuhan sementara atau permanen. Penyembuhan
permanen dapat dicapai dengan pengobatan radikal, pada daur eritrosit dan
daur eksoeritrosit, yakni skizontosida darah dan skizontosida hati sebagai
kombinasi.
3. Pengobatan pencegahan transmisi
Obat yang efektif terhadap gametosit, sehingga dapat mencegah infeksi pada
nyamuk atau mempengaruhi perkembangan sporogonik pada nyamuk adalah
gametositosida dan sporontosida.
LO.2.9. Memahami dan Menjelaskan Pencegahan Malaria
A. Berbasis Masyarakat
a.
Pola perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) masyarakat harus selalu
ditingkatkan melalui penyuluhan kesehatan , pendidikan kesehatan, diskusi
kelompok maupun melalui kampanye masal untuk mengurangi tempat sarang
nyamuk (pemberantasan sarang nyamuk, PSN). Kegiatan ini meliputi
menghilangkan genangan air kotor, diantaranya dengan mengalirkan air atau
menimbun atau mengeringkan barang atau wadah yang memungkinkan sebagai
tempat air tergenang.
b.

Menemukan dan mengobati penderita sedini mungkin akan sangat membantu


mencegah penularan dan Melakukan penyemprotan melalui kajian mendalam
tentang bionomic anopheles seperti waktu kebiasaan menggigit, jarak terbang,
dan reswistensi terhadap insektisida.
B. Berbasis Pribadi
1. Pencegahan gigitan nyamuk ;
a. Tidak keluar rumah antara senja dan malan hari, bila keluar sebaiknya
menggunakan kemeja dan celana panjang berwarna terang
b. Menggunakan repelan yang mengandung dimetilfalat atau zat antinyamuk
lainnya.
c. Membuat konstruksi rumah yang tahan nyamuk dengan memasang kasa
antinyamuk pada ventilasi pintu dan jendela
d. Menggunakan kelambu yang mengandung insektisida (insecticidetreated mosquito net, ITN)
e. Menyemprot kamar dengan obat nyamuk atau menggunakan obat
nyamuk bakar
20

2. Pengobatan profilaksis bila akan memasuki daerah endemic, meliputi ;


a. Pola daerah dimana plasmodiumnya masih sensitive terhadap klorokuin,
diberikan klorokuin 300 mg basa atau 500 mg klorokuin fosfat untuk
orang dewasa, seminggu 1 tablet, dimulai 1 minggu sebelum masuk daeh
sampau 4 minggu setelah meninggalkan tempat tersebut.
b. Pada daerah dengan resistensi klorokuin, pasien memerlukan pengobatan
supresif, yaitu dengan meflokuin 5mg/kgBB/minggu atau doksisiklin
100mg/hari atau sulfadoksin 500mg/pirimetamin 25 mg (SuldoxR), 3
tablet sekali minum.
3. Pencegahan dan pengobatan pada wanita hamil
a. Klorokuin, bukan kontraindikasi
b. Profilaksis dengan klorokuin 5mg/kgBB/minggu dan proguanil
3mg/kgBB/hari untuk daerah yang masih sensitive klorokuin
c. Meflokuin 5mg/kgBB/minggu diberikan pada bulan keempat kehamilan
untuk daerah dimana plasmodiumnya resisten terhadap klorokuin.
d. Profilaksis dengan doksisiklin tidak diperbolehkan.

GEBRAK MALARIA, Gerakan berantas kembali malaria (Gebrak Malaria)

merupakan bentuk oprasional dari Roll Back Malaria (RBM). Gerakan ini
dilakukan untuk meningkatkan kemampuan tiap orang dalam mengatasi penyakit
malaria untuk mewujudkan lingkungan yang terbebas dari penularan malaria
melalui penanggulangan yang bermutu untuk menurunkan kesakitan dan
kematian. Program pemberantasan malaria yang saat ini dilakukan di Indonesia:
1.
Diagnosis awal dan pengobatan yang tepat
2.
Program kelambu dengan insektisida
3.
Penyemprotan
4.
Pengawasan deteksi aktif dan pasif
5.
Survei demam dan pengawasan migrant
6.
Deteksi dan control epidemic
7.
Langkah-langkah lain seperti larva ciding (merupakan kegiatan
penyemprotan rawa-rawa yang potensial sebagai tempat perindukan
nyamuk malaria)
8.
Peningkatan kemampuan masyarakat (capacity building).
21

Definisi
Menurut
Keputusan
Menteri
Kesehatan
Republik
Indonesia
Nomor
293/MENKES/SK/IV/2009, Gebrak Malaria adalah gerakan nasional seluruh komponen
masyarakat untuk memberantas malaria secara intensif melalui kemitraan antara
pemerintah, dunia usaha, lembaga swadaya dan badan internasional serta penyandang
dana.
Tujuan
Umum: menekan morbiditas dan mortalitas; mempertahankan daerah bebas malaria
Khusus: morbiditas <0,08/1000 penduduk (API); jumlah kecamatan dengan insidensi
khusus yang tinggi (high case incidence, HCI) <10, kelurahan HCI <100
Sasaran

Kebijaksanaan
1. Memperluas daerah bebas malaria
2. Menanggulangi focus
3. Meningkatkan aspek manajerial petugas
4. Meningkatkan kualitas surveilans
5. Memberantas vector
6. Meningkatkan kerjasama lintas program dan lintas vektor.

Stratifikasi wilayah
1. Indikator statis
HCI (high class incidence), API >5
MCI (middle class incidence), API = 1-5
LCI (low class incidence), API <1
2. Indikator dinamis
a. Desa rawan:
Lingkungan yang cocok bagi vektor malaria seperti perbukitan dengan sawah
berteras dan mata air yang alirannya lambat hutan primer
Desa yang memiliki riwayat HCI
Mobilitas penduduk tinggi
Daerah terpencil
b. Desa fokus rendah:
Desa MCI/LCI dengan kasus indigenous bulanan konstan atau menurun
Desa HCI dengan kondisi lingkungan tidak kondusif terhadap penularan
c. Desa fokus tinggi:
Desa rawan yang mulai ada kasus indigenous atau
22

Desa rawan yang tiga bulan berturut-turut kasus indigenous nya konstan atau
naik dibandingkan bulan sebelumnya
d. Daerah bebas malaria: daerah yang tidak ada penularan malaria dalam 3 tahun
terakhir

Kegiatan
1. Desa rawan
- Menemukan dan mengobati penderita
- Melakukan surveilans rutin (ACD/PCD/PE)
- Melakukan mass fever survey (MFS) terutama konfirmasi
- Mengendalikan vector
- Memetakan lingkungan dan breeding place
- Melakukan surveilans migrasi (bila morbilitasnya tinggi)
- Melakukan survei entomologi
- Memberi penyuluhan kepada masyarakat
2. Low focus zone (LFZ)
- Melakukan semua tiandakan di deasa rawan
- Melakukan tes resistensi terhadap klorokuin dan insektisida
- Mengendalikan vector dengan antilarva BTI-H14
- Menebar ikan
- Menanam padi secara serentak
- Memperbaiki konstruksi pengairan
3. High focus zone (HFZ)
- Melakukan seua tindakan di LFZ
- Melakukan penyemprotan di rumah-rumah (bila memenuhi syarat)

Jenis kegiatan:
1. Active case detection (ACD)
- Sasarannya adalah semua penderita malaria klinis (HCI: 20% penduduk, MCI
10% penduduk)
- Mengambil preparat darah tebal yang dilakukan oleh juru malaria desa (JMD)
- Waktu: HCI (2 minggu/1x), MCI (1 bulan/1x)
2. Passive case detection (PCD)
- Sasarannya adalah semua penderita malaria klinis dan penderita gagal obat yang
datang (HCI: 10% penduduk, MCI/LCI: 5% penduduk)
- Mengambil preparat darah tebal yang dilakukan oleh JMD
- Dilakukan setiap hari kerja
3. Mass fever survey (MFS)
- Sasarannya adalah semua penderita demam di daerah malaria klinis
- Mengambil preparat darah tebal yang dilakukan oleh JMD, diikuti mass fever
treatment (MFT) yang dibagi menjadi 2 yaitu MFS konfirmasi dan MFS husus
4. Surveilans parasite SMPI (sebelum musim penularan)
- Untuk menemukan dan mengobati penderita
- Dilakukan selama 4 hari dan diulang 10 hari kemudian
- Sasarannya adalah desa HCI/MCI
- Dilakukan 1-2 bulan sebelm dan sesudah musim penlaran (MP)
5. Surveilans migrasi
- Sasarannya adalah semua penduduk yang datang dari daerah endemic

23

Preparat darah tebal diambil JMD, jika hasilnya (+) maka dilakukan pengobatan
radikal
6. Survei pentalaksanaan penderita
- Sasarannya adalah kabupaten/kota/puskesmas endemic
- Metode: dengan check list
- Dilakukan pada saat MP

Survei
1.) Survei kualitas penyemprotan
2.) Surveilans pola vector
3.) Surveilans vector sebelum musim penularan (SMPI)
4.) Survei ongitudinal entomologi
5.) Survei spot entomologi
6.) Surveilans status resistensi vector
7.) Uji coba status resistensi klorokuin
8.) Audit program malaria

LO.3 Memahami dan Menjelaskan Vektor Penyebab Malaria


LO. 3.1 Memahami dan Menjelaskan Morfologi Vektor Penyebab Malaria
1. Telur
Anopheles sp berbentuk seperti perahu yang bagian bawahnya konveks dan bagian
atasnya konkaf dan diletakkan satu per satu di atas permukaan air serta memiliki sepasang
pelampung yang terletak di bagian lateral. Di tempat perindukan, larva Anopheles
mengapung sejajar dengan permukaan air dengan bagian badan yang khas yaitu spirakel
pada bagian posterior abdomen, batu palma pada bagian lateral abdomen, dan tergal
plate pada bagian tengah setelah dorsal abdomen.
2. Pupa
Pada stadium pupa terdapat tabung pernafasan yang disebut respirator trumpet yang
berbentuk lebar dan pendek yang berfungsi untuk mengambil O2 dari udara.

3. Stadium dewasa
Anophelini jantan dan betina memiliki palpi yang hampir sama dengan panjang
probosisnya, hanya pada nyamuk jantan palpi pada bagian apikal berbentuk gada yang
disebut club form sedangkan pada nyamuk betina ruas itu mengecil. Bagian posterior
abdomen agak sedikit lancip. Kosta dan vena 1 atau sayap pada bagian pinggir ditumbuhi
sisiksisik yang berkelompok sehingga membentuk belang-belang hitam putih
LO. 3.2. Memahami dan Menjelaskan Klasifikasi Vektor Penyebab Malaria
Kingdom: Animalia

24

Filum: Arthropoda
Kelas: Insecta
Ordo: Diptera
Famili: Culicidae
Sub famili: Anophelini
Genus: Anopheles
Spesies: Anopheles sp

LO. 3.3. Memahami dan Menjelaskan Tempat perindukan Vektor Penyebab Malaria
1 Anopheles sundaicus
Temapat perindukan larva :
Muara sungai yang mendangkal pada musim kemarau
Tambak ikan yang kurang terpelihara
Parit disepanjang pantai yang berisi air payau
Tempat penggaraman
Sifat :
Antropofilik > Zoofilik
Menggigit pada saat malam
Tempat istirahat di dalam rumah

2 Anopheles aconitus
Temapat perindukan larva :
Persawahan dengan saluran irigasi
Tepi sungai pada musim kemarau
Kolam ikan dengan tanaman rumput di tepinya
Sifat :
Zoofilik > Antropofilik
Menggigit pada saat senja dini hari (eksofagik)
Tempat istirahat diluar rumah

3 Anopheles subpictus
Temapat perindukan larva :
Kumpulan air yang permanen/sementara
Celah tanah bekas kaki binatang
Tambak ikan dan bekas galian di pantai
Sifat :
Antropofilik > Zoofilik
Menggigit saat malam
Tempat istirahat di dalam rumah (terkadang di luar rumah)

4 Anopheles barbirostris
Temapat perindukan larva :
Sawah dan saluran irigasi
Kolam, rawa, sumur, dan lain-lain
Sifat :
Antropofilik (Sulawesi & NT), Zoofilik (Jawa & Sumatra)
25

Menggigit malam hari (Eksofagik > Endofagik)


Tempat istirahat diluar rumah (pada tanaman)

5 Anopheles balabacensis
Temapat perindukan larva :
Genangan air
Tepi sungai saat kemarau
Kolam atau sungai yang berbatu
Sifat :
Antropofilik > Zoofilik
Menggigit saat malam (Endofilik)
Temapt istirahat diluar rumah (sekitar kandang)
6 Anopheles maculatus
Temapat perindukan larva :
Aliran air jernih dengan arus lambat (daerah pegunungan)
Sifat :
Zoofilik > Antropofilik
Menggigit saat malam
Tempat istirahat di luar rumah (sekitar kandang)
7 Anopheles bancrofti
Temapat perindukan larva :
Danau dengan tumbuhan bakung
Rawa dengan tumbuhan pakis
Genangan air tawar
Sifat :
Zoofilik > antropofilik
Tempat istirahat belum jelas
8 Anopheles barbumbrosus
Temapat perindukan larva :
Tepi sungai dengan aliran lambat (daerah hutan daratan tinggi)
Sifat :
Antropofilik

LO. 3.4. Memahami dan Menjelaskan Perilaku Hidup Vektor Penyebab Malaria
Anopheles mengalami metamorfosis sempurna yaitu stadium telur, larva, kepompong, dan
dewasa yang berlangsung selama 7-14 hari. Tahapan ini dibagi ke dalam 2 (dua) perbedaan
habitatnya yaitu lingkungan air (aquatik) dan di daratan (terrestrial). Nyamuk dewasa muncul
26

dari lingkungan aquatik ke lingkungan terresterial setelah menyelesaikan daur hidupnya.


Oleh sebab itu, keberadaan air sangat dibutuhkan untuk kelangsungan hidup nyamuk,
terutama masa larva dan pupa. Nyamuk Anopheles betina dewasa meletakkan 50-200 telur
satu persatu di dalam air atau bergerombol tetapi saling lepas. Telur Anopheles mempunyai
alat pengapung dan untuk menjadi larva dibutuhkan waktu selama 2 sampai 3 hari, atau 2
sampai 3 minggu pada iklim-iklim lebih dingin. Pertumbuhan larva dipengaruhi faktor suhu,
nutrien, ada tidaknya binatang predator yang berlangsung sekitar 7 sampai 20 hari bergantung
pada suhu. Kepompong (pupa) merupakan stadium terakhir di lingkungan aquatik dan tidak
memerlukan makanan. Pada stadium ini terjadi proses pembentukan alatalat tubuh nyamuk
seperti alat kelamin, sayap dan kaki. Lama stadium pupa pada nyamuk jantan antara 1 sampai
2 jam lebih pendek dari pupa nyamuk betina, karenanya nyamuk jantan akan muncul kirakira satu hari lebih awal daripada nyamuk betina yang berasal dari satu kelompok telur.
Stadium pupa ini memakan waktu lebih kurang 2 sampai dengan 4 hari.
Nyamuk betina merupakan nyamuk yang aktif menggigit karena memerlukan darah untuk
perkembangan telurnya. Pada saat nyamuk aktif mencari darah maka nyamuk akan terbang
berkeliling untuk mencari rangsangan dari hospes yang cocok. Beberapa faktor seperti
keberadaan hospes, tempat menggigit, frekwensi menggigit dan waktu menggigit merupakan
hal dasar yang perlu diperhatikan dalam melakukan pengamatan perilaku nyamuk menghisap
darah. Berdasarkan obyek yang digigit (hospes), nyamuk dibedakan menjadi antrofilik,
zoofilik, dan indiscriminate biter. Nyamuk antrofilik adalah nyamuk yang lebih suka
menghisap darah manusia, dan dikategorikan zoofilik apabila nyamuk lebih suka menghisap
darah hewan. Apabila nyamuk menghisap darah tanpa kesukaan tertentu terhadap hospes
disebut indiscriminate biter. Nyamuk akan menghisap darah dari hospes lain yang tersedia
apabila darah hospes yang disukai tidak ada. Hal ini disebabkan adanya suhu dan kelembaban
yang dapat menyebabkan nyamuk berorientasi terhadap hospes tertentu dengan jarak yang
cukup jauh dan adanya bau spesifik dari hospes.
Selain berdasarkan objek yang digigit, berdasarkan tempat menggigitnya nyamuk juga dapat
dibedakan menjadi eksofagik dan endofagik. Nyamuk dikatakan eksofagik apabila nyamuk
lebih suka menggigit di luar rumah dan dikatakan endofagik apabila nyamuk lebih suka
menggigit di dalam rumah. Namun nyamuk yang bersifat eksofagik dapat bersifat endofagik
apabila terdapat hospes yang cocok di dalam rumah.
Frekuensi menggigit nyamuk dipengaruhi oleh siklus gonotropik dan waktu mengggigit.
Nyamuk dengan siklus gonotropik dua hari akan lebih efisien untuk menjadi vektor
dibandingkan dengan nyamuk yang mempunyai siklus gonotropik tiga hari. Nyamuk yang
menggigit beberapa kali untuk satu siklus gonotropik akan menjadi vektor yang lebih efisien
dari pada nyamuk yang hanya menggigit satu kali untuk satu siklus gonotropiknya. Siklus
gonotropik juga dipengaruhi oleh suhu dan tersedianya genangan air untuk tempat bertelur.
Waktu menggigit harus diperhatikan, seperti nyamuk Anopheles yang menggigit pada malam
hari. Pada waktu malam hari pada umumnya manusia sedang beristirahat atau sedang tidur,
mungkin satu kali menggigit sudah cukup untuk satu siklus gonotropik. Berdasarkan waktu
menggigit, secara umum nyamuk Anopheles aktif mencari darah pada waktu malam hari,
mulai dari senja hingga tengah malam tetapi ada pula yang mulai tengah malam hingga
menjelang pagi.
LO. 3.5. Memahami dan menjelaskan Cara Pemberantasan
Ada beberapa cara yang dapat digunakan untuk membunuh larva nyamuk anopheles:

27

Secara Kimiawi. Pemberantasan nyamuk anopheles secara kimiawi


dapat dilakukan dengan menggunakan larvasida yaitu zat kimia
yang dapat membunuh larva nyamuk, yang termasuk dalam
kelompok ini adalah solar/minyak tanah, parisgreen, temephos,
fention, altosid dll.
2
Secara Hayati. Pemberantasan larva nyamuk anopheles secara
hayati dilakukan dengan mengunakan beberapa agent biologis
seperti predator misalnya pemakan jentik (clarviyorous fish) seperti
gambusia, guppy dan panchax (ikan kepala timah). Selain secara
kimiawi dan secara hayati untuk pencegahan penyakit malaria dapat
juga dilakukan dengan jalan pengelolaan lingkungan hidup
(environmental management), yaitu dengan pengubahan lingkungan
hidup (environmental modification) sehingga larva nyamuk
anopheles tidak mungkin hidup
3 Pengendalian Vektor Terpadu
a Pengendalian Fisik :
Penimbunan kolam
Pengangkatan tumbuhan air
Pengeringan sawah secara berkala setidaknya dua minggu sekali
Pemasangan kawat kasa pada jendela
b Pengendalian Biologi :
Penebaran ikan dan Bacillus thuringiensis serta predator larva lainnya.
Pengendalian Kimia :
Memakai kelambu berinsektisida
Indoor residual spray
Repellent
Insektisida rumah tangga
Penaburan larvasida

LI. 4. Memahami dan Menjelaskan Farmako Obat Anti Malaria


LO. 4.1. Memahami dan Menjelaskan Penggolongan
Berdasarkan kerjanya pada tahapan perkembangan plasmodium, antimalaria dibedakan atas:
Skizontosid darah
Untuk mengendalikan serangan klinik digunakan skizontosid darah yang bekerja terhadap
merozoit di eritrosit (fase eritrosit). Dengan demikian tidak terbentuk skizon baru dan
tidak terjadi penghancuran eritrosit yang menimbulkan gejala klinik. Contoh golongan
obat ini adalah klorokuin, kuinin, meflokuin, halofantrin, dan qinghaosu (artemisinin).
Antimalarial golongan antifolat dan antibiotik, juga merupakan skizontosid darah dalam
waktu yang lebih lama dari masa hidup parasit.
Pengobatan supresi ditujukan untuk menyingkirkan semua parasit dari tubuh pasien
dengan memberikan skizontosid darah dalam waktu yang lebih lama dari masa hidup
parasite.

Skizontosid jaringan
28

Pada pencegahan kausal digunakan skizontosid jaringan yang bekerja pada skizon yang
baru memasuki jaringan hati. Dengan demikian tahap infeksi eritrosit dapat dicegah dan
transmisi lebih lanjut dihambat.
Pencegahan relaps juga menggunakan skizontosid jaringan. Senyawa ini bekerja pada
bentuk late P.vivax dan P.ovale, setelah bentuk primernya di jaringan hati dilepaskan
kesirkulasi skizontosid jaringan dimanfaatkan untuk profilaksis terminal atau
penyembuhan radikal. Pengobatan radikal dimaksudkan untuk memusnahkan parasite
dalam fase eritrosit dan ekseritrosit. Untuk ini digunakan kombinasi skizontosid darah
dan jaringan.
Gametosid
Membunuh gametosit yang berada dalam eritrosit sehingga transmisinya ke nyamuk
dihambat. Klorokuin dan kina memperlihatkan efek gametosidal pada P.vivax, P.ovale,
P.malariae, sedangkan gametosit P.falciparum dapat dibunuh oleh primakuin.
Sporontosid
Menghambat perkembangan gametosit lebih lanjut di tubuh nyamuk yang menghisap
darah pasien, dengan demikian rantai penularan terputus. Kerja seperti ini terlihat dengan
primakuin dan kloroguanid. Obat antimalarial biasanya tidak dipakai secara klinis untuk
tujuan ini

Obat antimalaria:
1.) Klorokuin
(7-kloro-4-(4 dietilamino-1-metil-butil-amino) kuinolin ialah turunan 4-aminokuinolin.
Pada mamalia bentuk d-isomernya kurang toksik disbanding bentuk l-isomernya.
Amodiakuin dan hidroksiklorokuin merupakan turunan klorokuin yang sifatnya mirip
klorokuin. Walaupun in vitro dan in vivo amodiakuin lebih aktif terhadap P.falciparum
yang mulai resisten terhadap klorokuin, obat ini tidak digunakan rutin karena fek samping
agranulositosis yang fatal dan toksik pada hati
2.) Pirimetamin
Pirimitamin ialah turunan pirimidin yang berbentuk bubuk putih, tidak berasa, tidak larut
dalam air dan hanya sedikit larut dalam asam klorida. Nama kimia pirimetamin ialah 2,4diamino-5-p-klorofenil-6-etil-pirimidin
3.) Primakuin
Primakuin atau 8-(4-amino-1-metilbutilamino)-6-metakuinolin ialah turunan 8aminokuinolin. Garam difosfatnya yang tersedia di pasar larut dalam air dan relative
stabil sebagai larutan, sedikit mengalami dekomposisi bila terkena sinar atau udara.
4.) Kina dan Alkaloid Sinkona
Kina (kuinin) ialah alkaloid penting yang diperoleh dari kulit pohon sinkona. Kina
mengandung mengandung gugus kuinolin yang terikat pada cincin kuinuklidin melalui
ikatan alkahol sekunder, juga mengandung rantai samping metoksi dan vinil. Struktur
kuinidin sama dengan kina, kecuali konfigurasi sterik alcohol yang
sekundernya,sedangkan sinkonidin dan sinkonin tidak memiliki gugus metoksi.

LO. 4.2. Memahami dan Menjelaskan Farmakokinetik obat Anti Malaria.


29

1.) Klorokuin
Absorbsi klorokuin setelah pemberian oral terjadi lengkap dan cepat. Kaolin dan antacid
yang mengandung kalsium atau magnesium dapat menganggu absorbsi klorokuin.
Sehingga, obat ini sebaiknya jangan diberikan bersama-sama dengan klorokuin.
Kadarpuncak dalam plasma dicapai setelah 3-5 ja. Kira-kira 55% dari jumlah obat dalam
plasma akan terikat pada non-diffusable plasma constituent. Klorokuin lebih banyak
diikat dijaringan di jaringan, pada hewan coba ditemukan klorokuin dalam hati, limpa,
ginjal, paru, dan jaringan bermelanin sebanyak 200-700 kali kadarnya dalam plasma.
Sebaliknya, otak dan medulla spinalis hanya mengandung klorokuin 10-30 kali kadarnya
dalam plasma.
Metabolisme klorokuin dalam tubuh berlangsung lambat sekali dan metabolitnya,
monodesetilklorokuin dan bisdesetilklorokuin, diekskresikan melalui urin. Metabolit
utamanya, monodesetil klorokuin, juga mempunyai aktivitas antimalaria.
Dosis harian 300 mg menyebabkan kadar mantap kira-kira 125g/L, sedangkan dengan
dosis oral 0,5 gram tiap minggu dicapai kadar plasma antara 150-250 g/L dengan kadar
lembah antara 30-40 g/L. Jumlah ini berada dalam batas kadar terapi untuk P.falciparum
yang sensitive dan P.vivax, yaitu masing masing 30 dan 15 g/L.
2.) Pirimetamin
Penyerapan pirimetamin di saluran cerna berlangsung lambat tetapi lengkap. Setelah
pemberian 4-6 jam. Konsentrasi obat yang berefek supresi dapat menetap dalam darah
selama kira-kira 2 minggu. Obat ini ditimbun terutama diginjal, paru, hati, dan limpa,
kemudian diekskresi lambat dengan waktu paruh kira-kira 4 hari. Metabolitnya diekskresi
melalui urin
3.) Primakuin
Setelah pemberian per oral, primakuin segera diabsorpsi, dan didistribusikan luas ke
jaringan. Primakuin tidak pernah diberikan parenteral karena dapat mencetuskan
terjadinya hipotensi yang nyata. Metabolismenya berlangsung cepat dan hanya sebagian
kecil dari dosis yang diberikan yang diekskresi ke urin dalam bentuk asal. Pada
pemberian dosis tunggal, konsentrasi plasma mencapai maksimum dalam 3 jam, dan
waktu paruh eliminasinya 6 jam. Metabolisme oksidatif primakuin menghasilkan 3
macam metabolit; turunan karboksil merupakan metabolit utama pada manusia dan
merupakan metabolit yang tidak toksik, sedangkan metabolit yang lain memiliki aktivitas
hemolitik, yang lebih besar dari primakuin. Ketiga metabolit ini juga memiliki aktivitas
antimalarial yang lebih ringan dari primakuin.
4.) Kina dan Alkaloid Sinkona
Kina dan turunannya diserap baik terutama melalui usus halus bagian atas. Kadar
puncaknya dalam plasma dicapai dalam waktu 1-3jam setelah suatu dosis tunggal.
Distribusinya luas, terutama ke hati, tetapi kurang ke paru, ginjal, dan limpa; kina juga
melalui sawar uri. Sebagian besar alkaloid sinkona dimetabolisme dalam hati, sehingga
hanya kira-kira 20% yang diekskresi dalam bentuk utuh urin.karena perombakan dan
ekskresi yang cepat, tidak terjadi kumulasi dalam badan. Waktu paruh eliminasi kina pada
orang sehat 11 jam, sedang pada pasien malaria berat 18 jam.

LO. 4.3. Memahami dan Menjelaskan Farmakodinamik obat Anti Malaria.


30

1.) Klorokuin
Klorokuin hanya efektif terhadap parasite dalam fase eritrosit, sama sekali tidak efektif
terhadap parasit di jaringan. Selain itu, klorokuin juga efektif terhadap ketiga gamet
plasmodium tersebut, tetapi tidak terhadap P. falciparum. Untuk bentuk laten jaringan
klorokuin tidak bermanfaat. Gejala klinis dan parasitemia serangan akut malaria akan
cepat dikendalikan oleh klorokuin akan cepat dikendalikan oleh klorokuin. Demamnya
akan hilang dalam 24 jam dan sediaan apus darah umumnya negative dalam waktu 48-72
jam. Bila tidak ada perbaikan sampai hari kedua, mungkin telah terjadi resistensi,
khususnya pada P.falciparum. Dalam hal ini perlu dipertimbangkan pemberian kina atau
skizontosid darah lainnya.
Polimerase heme pplasmodia berperanan mendetoksifikasi heme ferriprotoporphyrin IX
menjadi bentuk hemozoin yang tidak toksik. Heme inimerupakan senyawa yang bersifat
membranolitik dan terbentukdari pemecahan hemoglobin di vakuol makanan parasite.
Peningkatan heme di dalam parasite menimbulkan lisis membran parasit. Resistensi
terhadap klorokuin kini banyak ditemuka pada P.falciparum.
2.) Pirimetamin
Pirimetamin menghambat enzim dihidrofolat reductase plasmodia pada kadar yang jauh
lebih rendah daripada yang diperlukan untuk menghambat enzim reduktase plasmodia
pada kadar yang jah lebih rendah daripada yang diperlukan untuk menghambat enzim
yang sama pada manusia. Enzim ini bekerja dalam rangkaian reaksi sintesis purin,
sehingga penghambatannya menyebabkan gagalnya pembelahan inti pada pertumbuhan
skizon dalam hati dan eritrosit. Kombinasi dengan sulfonamide memperlihatkan
sinergisme karena keduanya mengganggu sintesis purin pada tahap yang berurutan.
Resistensi terhadap pirimetamin dapat terjadi akibat mutase gen-gen yang menghasilkan
perubahan asam amino sehingga mengakibatkan penurunan afinitas pirimetamin terhadap
enzim dihidrofolat reduktase plasmodia.
3.) Primakuin
Manfaat kliniknya yang utama adalah penyembuhan radikal malaria vivaks dan ovale.
Aktivitasnya lebih menonjol terhadap skizon jaringan dan gametosit. Aktivitas ini
membantu aktivitas antimalarial melalui pembentukan oksigen reaktif atau
mempengaruhi transportasi elektron parasit.
4.) Kina dan Alkaloid Sinkona
Kina terutama berefek skizontosid darah dan juga berefek gametositosid terhadap P.vivax
dan P.malariae, tetapi tidak untuk P.falciparum. Mekanisme kerja antimalarianya
berkaitan dengan gugus kuinolin yang dimilikinya, dan sebagian disebabkan karena kina
merupakan basa lemah, sehingga akan memiliki kepekatan yang tinggi didalam vakuola
makanan P.falciparum. Diperkirakan obat ini bekerja di dalam organel ini melalui
penghambatan aktivitas heme polymerase, sehingga terjadi penumpukan substrat yang
bersifat sitotoksik yaitu heme.
Heme adalah hasil sampingan dari penghancuran hemoglobin didalam vakuola makanan,
yang pada keadaan normal oleh enzim tersebut diubah menjadi pigmen malaria yang
tidak merusak.

LO. 4.4. Memahami dan Menjelaskan Efek Samping obat Anti Malaria.
31

1.) Klorokuin
Sakit kepala ringan, gangguan pencerrnaan, gangguan penglihatan, dan gatal-gatal
2.) Pirimetamin
Anemia makrositik yang serupa dengan yang terjadi pada defisiensi asam folat. Gejala ini
akan hilang bila pengobatan dihentikann, atau dengan pemberian asam folinat
(leukovorin)
3.) Primakuin
Anemia hemolitik akut pada pasien yang mengalami defisiensi enzim glukosa-6-fosfat
dehydrogenase
4.) Kina dan Alkaloid Sinkona
Tinitus, sakit kepala, gangguan pendengaran, pandangan kabur, diare dan mual. Pada
keracunan yang lebih berat terlihat gangguan gastrointestinal, saraf, kardiovaskular, dan
kulit. Lebih lanjut lagi terjadi perangsangan SSP, seperti bingung, gelisah, dan delirium.
LO. 4.5. Memahami dan Menjelaskan Dosis dan Kontraindikasi obat Anti Malaria.
PRIMAKUIN
KLOROKUIN

Kontraindikasi
Pada penyakit sistemik berat (artritis
Penyakit hati, gangguan sal. cerna,
rheumatoid dan lupus eritematosis);
neurologic, dan darah yg berat;
tdk bersamaan obat yg menimbulkan
defisiensi G6PD hemolisis;
hemolisis dan depresi sumsum tulang; klorokuin
tdk dianjurkan utk wanita hamil
+ fenilbutazon dermatitis;
klorokuin + meflokuin risiko
kejang
Dosis
- Primakuin fosfat : tablet setara dgn
- garam klorokuin fosfat : tablet 250
15 mg basa.
dan 500 mg
- Profilaksis terminal : primakuin 15
Malaria
mg/hari selama 14 hari sebelum atau
- Dosis awal : 10 mg/kgBB klorokuin
sesudah dari daerah endemik.
basa;
- Penyembuhan radikal P.vivax dan P. Pada 6, 12, 24, dan 36 jam selanjutnya
ovale : setelah serangan akut, 3 hari
dosis 5 mg/kgBB sampai dosis total
diberi klorokuin, hari ke 4 dgn dosis
30 mg/kgBB dlm 2 hari
15 mg/hari selama 14 hari.
- Penggunaan primakuin jangka lama
hrs dihindari krn toksik,

Daftar Pusaka
32

Gunawan SG, Setiabudy R, Nafrialdi (2007). Farmakologi dan Terapi, edisi V,


FKUI,Jakarta
Harijanto, Paul M (2008). Ilmu Penyakit Dalam edisi V jilid III. Jakarta: Interna
Publishing.
Hogg,Stuart (2005).Essensial Microbiology.Hal: 229 230.England:Wiley.
Jawetz, Melnick, Adelberg (2008). Mikrobiologi Kedokteran, UI, Binarupa Aksara.
Kartono M. Nyamuk Anopheles: Vektor Penyakit Malaria. MEDIKA. No.XX, tahun
XXIX. Jakarta, 2003
Kayser F H., (2005). Medical Microbiology. Hal: 520 537. New York: Thieme.
Suhendro, dkk. (2009). Buku Ajar Ilmu Penyakit Dalam Edisi V Jilid III Bab 425
Malaria. Jakarta: InternaPublishing
Sutanto I (2009). Parasitologi Kedokteran edisi IV. Jakarta.Departemen Parasitologi
Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia.
Syarif A, et al. 2012. Farmakologi dan Terapi ed.5. Jakarta: Badan Penerbit FKUI.
Widoyono. 2011. Penyakit Tropis Epidemiologi,
Pembrantasannya. Edisi Kedua. Jakarta : Erlangga.

Penularan,

Pencegahan

&

http://digilib.unila.ac.id/3813/14/BAB%20II.pdf diakses pada tangga 7 April 2015 pukul


17:14

33

Anda mungkin juga menyukai