Anda di halaman 1dari 1

Sejarah Ethernet

Ide awal Ethernet berkembang dari masalah bagaimana menghubungkan dua


atau lebih host yang menggunakan medium yang sama dan mencegah
interferensi sinyal satu sama lain. Masalah multiple access ini telah dipelajari
pada awal tahun 1970-an di University of Hawaii. Sebuah sistem yang disebut
Alohanet dikembangkan untuk memungkinkan berbagai stasiun di Hawaii
dapat berbagi frekuensi radio. Hasil ini kemudian membentuk dasar untuk
akses Ethernet yang dikenal sebagai metode akses CSMA/CD (Carrier Sense
Multiple Access with Collision Detection).
Ethernet dikembangkan oleh Robert Metcalfe dan David Boggs di Pusat Riset
Palo Alto Research Center (PARC) milik perusahaan Xerox pada tahun 1972.
Perlu diketahui bahwa Bob Metcalfe adalah seorang insinyur lulusan MIT,
penyandang gelar Ph.D dari Harvard, pendiri perusahaan 3Com, dan pernah
bekerja sebagai editor di majalah InfoWorld. Pada awalnya ethernet dirancang
oleh Robert Metcalfe untuk menghubungkan sebuah PC ke sebuah printer
laser. Ethernet versi II dikeluarkan pada tahun 1975 dan didesain untuk
menyambungkan 100 komputer pada kecepatan 2,94 megabit per detik
melalui kabel sepanjang satu kilometer. Versi ini lebih dikenal dengan sebutan
DIX, yang merupakan huruf-huruf pertama dari ketiga perusahaan yang
mendukung standar ini, yaitu Digital Equipment Coorporation (DEC), Intel dan
Xerox yang sampai saat ini masih banyak digunakan pada jaringan. Teknologi
ini menggunakan kabel coaxial sebagai media transmisinya. Proses
standardisasi teknologi Ethernet disetujui pada tahun 1980 oleh Institute of
Electrical and Electronics Engineers (IEEE), dengan sebuah standar yang
dikenal dengan Project 802. Standar IEEE ini selanjutnya diadopsi oleh
International Organization for Standardization (ISO), sehingga menjadikannya
sebuah standar internasional dan mendunia yang ditujukan untuk membentuk
jaringan komputer. Karena kesederhanaan dan keandalannya, ethernet pun
dapat bertahan hingga saat ini, dan bahkan menjadi arsitektur jaringan yang
paling banyak digunakan.

Anda mungkin juga menyukai