Anda di halaman 1dari 1

Lampu Merah Carefur Penyebab Kemacetan Panjang

Parkir liar di sepanjang rambu dilarang parkir di Asia Afrika


Fungsikan lagi Jembatan Cicaheum

Apa Kabar Lampu Lalu Lintas di Simpang Tol, M


Toha, dan Bubat
SUDAH bertahun-tahun lampu lalu lintas di simpang tiga M Toha menuju ke jalan tol tidak
berfungsi. Sepertinya kita berada di negeri antah berantah yang tidak tahu lampu lalu lintas
tersebut harus diperbaiki siapa. Tidak ada usaha sama sekali dari pihak-pihak terkait yang punya
niat mengfungsikan lampu lalu lintas tersebut, apakah Kota Bandung nu teu boga duit atau Jasa
Marga nu keur bokek.
Lampu lalu lintas simpang tiga Buahbatu yang ke tol, kondisinya agak lumayan. Dari beberapa
tiang lampu, kadang-kadang ada salah satu lampu yang nyala. Jadi kita harus pintar sendiri,
apabila dari jauh kelihatan lampu hijau dan pada saat dekat lampunya tidak ada yang menyala
sama sekali. Berarti Anda harus berhenti, karena itu maksudnya sedang lampu merah. Ah
memang orang Bandung kudu parinter sorangan nyak!
Hanya ide buat Pak Wali Kota: untuk kasus kasus lampu merah yang tidak terawat seperti di
persimpangan tadi, coba diberikan ke swasta agar dipasang display yang digabungkan
dengan displayproduk, tetapi tulisannya hanya satu warna. Pas hijau, ya tampilannya hijau, pas
kuning ya kuning, dan begitu juga kalau merah. Pasti swasta pada mau Pak Wali.
Untuk Pak Kapolda. Pak, sekali-kali kalau mau ke kantor lewat tol, jangan keluar di Buahbatu aja,
tapi coba di M Toha, pasti terasa bedanya. Sambil sekali-sekali melirik ke salah satu rumah sakit
yang dekat pertigaan tersebut, barangkali punya ide untuk menata parkir mobil di RS tersebut.
Untuk "PR", terima kasih atas dimuatnya surat pembaca ini.

Rahmat Yusuf
Kompleks Bumi Panyileukan AB 7 No. 6
Kecamatan Panyileukan
Cibiru, Kota Bandung

Anda mungkin juga menyukai