Anda di halaman 1dari 2

TIPS UNTUK IBU HAMIL SAAT PANCAROBA

Apakah cuaca semakin tak menentu? Ya, akhir-akhir ini memang sebagian besar cuaca di
Indonesia sering berubah-ubah. Dari udara terasa panas, tiba-tiba hujan turun lalu berubah
menjadi dingin. Pergantian musim dari panas ke musim hujan (pancaroba) memang memaksa
tubuh untuk beradaptasi dengan ekstra keras. Bila daya tahan tubuh seseorang tidak kuat,
tentunya sangat rentan terserang penyakit, termasuk pada ibu hamil. Ada beberapa macam
penyakit yang mudah menyerang ketika musim pancaroba, di antaranya flu, gangguan saluran
pernafasan, gangguan pencernaan, demam tinggi disertai batuk dan panas dalam.
Lantas, bagaimana cara menjaga kesehatan di musim pancaroba? Berikut tips agar tubuh tidak
mudah rentan terserang penyakit di saat musim pancaroba.

Minum air putih


Pastikan asupan cairan memenuhi kebutuhan keseharian tubuh Anda. Anda bisa
mengonsumsi air putih minimal dua liter per hari untuk menjaga keseimbangan cairan
dalam tubuh dan menghindari gejala tubuh dehidrasi.

Konsumsi makanan bergizi


Jangan lupa mengkonsumsi makanan bergizi yang cukup dan dibutuhkan oleh tubuh,
seperti karbohidrat, lemak, protein, vitamin, dan mineral. Agar daya tahan tubuh baik,
konsumsi juga makanan yang memenuhi semua unsur gizi yang dibutuhkan oleh tubuh.

Konsumsi Vitamin
Usahakanlah untuk mengonsumsi suplemen. Ada berbagai macam suplemen yang bisa
dikonsumsi, di antaranya Vitamin C, zinc, dan echinachea. Echinachea merupakan
sebagian dari suplemen yang mampu meningkatkan daya tahan tubuh. Jangan lupa pilih
suplemen yang tepat dan konsumsi sesuai kebutuhan tubuh.

Istirahat
Sesibuk apapun kegiatan Anda, usahakanlah untuk beristirahat yang cukup. Dengan
beristirahat yang cukup, mampu memulihkan energi yang dikeluarkan. Sebaliknya, jika
kurang istirahat dapat menurunkan daya tahan tubuh Anda secara drastis.

Hindari stress
Stress merupakan salah satu penyebab tubuh menjadi dapresi dan menurunkan imunitas.
Jadi, sebisa mungkin Anda sebaiknya menghindari stress dengan cara berpikir positif,
tersenyum, dan buatlah diri bahagia.

Olahraga
Jangan lupa berolahraga secara teratur minimal selama tiga puluh menit sehari. Pilihlah
olahraga ringan, seperti lari, senam, bersepeda, yoga, atau berjalan kaki.

Anda mungkin juga menyukai