Anda di halaman 1dari 2

NAMA : DINA AL MUTHIAH

NIM : 03071181419036
TEKNIK GEOLOGI
1. Jelaskan pertimbangan morfologi sungai untuk pembuatan terowongan
untuk bendungan! ( Gambar 1 )
2. Jelaskan pertimbangan morfologi sungai dan geologi untuk terowongan sebagai
bangunan limpah bendungan! ( Gambar 2 )
PENYELESAIAN
1.Berikut pertimbangan morfologi sungai pada terowongan untuk bendungan :
- Kandungan dan ukuran sedimen
- Tipe dan ukuran sedimen
- Distribusi ukuran butir
- Banyak sedimen
- Pembagian sedimen secara vertikal dalam sungai
- Data historis degradasi dan agradasi sungai
- Lembah sungai yang sempit berbentuk huruf V dan tidak terlalu dalam, karena
pada lokasi ini volume tubuh bendung dapat menjadi minimal
-Keadaan topografi di daerah tangkapan air juga perlu dicek, apakah
topografinya terjal sehingga mungkin terjadi longsoran atau tidak
- Karakter hidrograf banjir, yang akan mempengaruhi kinerja bendung
-Dasar sungai yang mempunyai daya dukung kuat, stratigrafi lapisan batuan
miring ke arah hulu, tidak ada sesar aktif, tidak ada erosi buluh (erosi bawah
permukaan di bagian hilir tanggul) , dan dasar sungai hilir bendung tahan
terhadap gerusan air.
-Bagian sungai yang lurus, Jika bagian sungai yang lurus tidak ditemukan, maka
bisa dipilih lokasi di belokan, tapi posisi bangunan intake harus terletak pada
tikungan luar dan terdapat bagian sungai yang lurus di hulu bendung

- Hindari lokasi bendung pada bagian sungai dimana terjadi perubahan kemiringan ungai
secara mendadak
- Hindari bagian sungai dengan belokan tajam.
Jadi dari tiga tipe sungai yaitu muda, dewasa dan tua tersebut dapat didirikan
terowongan untuk bendungan namun harus sesuai kriteria yang sudah dipaparkan diatas.
Meskipun ketiga sungai dapat digunakan untuk pembuatan terowongan untuk bendungan
namun dalam pembangunannya harus disesuaikan dengan morfologi pada sungai yang
akan dibangun bendungan. Karena setiap sungai memiliki morfologi, lokasi dan
keadaaan yang berbeda.
2. Lembah sungai yang sempit meyerupai bentuk huruf V dan tidak terlalu dalam,
memiliki volume tubuh bendung yang minimal. Salah satu tipe bendungan yang
berbentuk V yaitu Waduk Busur dibangun berbentuk kurva dari tepi ke tepi dengan
lengkungan ke arah waduk penyimpan air. Konstruksi lengkung waduk ini mampu
meneruskan tekanan air menuju ke dua ujung tepi waduk dan meneruskannya menuju
pondasi. Waduk Busur dibuat dari beton sebagai pilihan terbaik untuk lembah
berbentuk U dan V. Bentuk Busur memberikan kekuatan dan kestabilan pada waduk.
Material / bahan yang digunakan untuk terowongan sebagai limpah bendungan :
- Beton
Bendung pelimpah skala besar dan tinggi melebihi syarat-syarat batasan pada
bendung pasangan batu kali, Kualitas lebih bagus dari batu kali, karena prosedur
pelaksanaan dan kontrol kekuatan bahan mengacu pada standar yang sudah baku.
- Beton Komposit
Bendung pelimpah skala besar dan tinggi melebihi syarat-syarat batasan pada bendung
pasangan batu kali tapi volumenya besar struktur beton yang didalamnya diisi dengan
pasangan batu kali tebal lapisan luar minimal 60 cm.

Anda mungkin juga menyukai