Anda di halaman 1dari 7

BAB I

PENDAHULUAN
A. Latar belakang masalah
B. Permasalahan
1. Apa pengertian pancasila sebagai ideologi negara?
2. Bagaimana latar belakang pancasila sebagai ideologi negara
Indonesia?
3. Bagaimana peran ideologi pancasila bagi negara?
4. Apa upaya-upaya yang dapat dilakukan untuk mempertahankan
ideologi pancasila?
C. Tujuan
1. Menjelaskan pengertian pancasila sebagai ideologi negara.
2. Menjelaskan latar belakang pancasila sebagai ideologi negara
Indonesia.
3. Menjelaskan peran ideologi pancasila bagi negara.
4. Menjelaskan
upaya-upaya
yang
dapat
dilakukan
untuk
mempertahankan ideologi pancasila.

BAB II

PEMBAHASAN

2.1. Pengertian Pancasila Sebagai Idelogi Negara


Pengertian Pancasila Sebagai Ideologi Negara adalah nilai-nilai yang
terkandung di dalam pancasila menjadi cita-cita normatif di dalam penyelenggaraan
negara. Secara luas Pengertian Pancasila Sebagai Ideologi Negara Indonesia adalah
visi atau arah dari penyelenggaraan kehidupan berbangsa dan bernegara di Indonesia
ialah terwujudnya kehidupan yang menjunjung tinggi ketuhanan, nilai kemanusiaan,
kesadaran akan kesatuan, berkerakyatan serta menjunjung tinggi nilai keadilan.
Ketetapan bangsa Indonesia mengenai pancasila sebagai ideologi negara
tercantum dalam ketetapan MPR No. 18 Tahun 1998 tentang pencabutan dari
ketetapan MPR No. 2 tahun 1978 mengenai Pedoman Penghayatan dan Pengamalan
Pancasila dan Penetapan tentang Penegasan Pancasila sebagai Dasar Negara. Pada
pasal 1 ketetapan MPR tersebut menyatakan bahwa pancasila sebagaimana dimaksud
dalam Pembukaan UUD 45 ialah dasar negara dari negara NKRI yang harus
dilaksanakan secara konsisten dalam kehidupan bernegara. Dari ketetapan MPR
tersebut dapat kita ketahui bahwa di Indonesia kedudukan pancasila sebagai ideologi
nasional, selain kedudukannya sebagai dasar negara
Pancasila sebagai ideologi negara yang berarti sebagai cita-cita bernegara dan
sarana yang mempersatukan masyarakat perlu perwujudan yang konkret dan
operasional aplikatif, sehingga tidak hanya dijadikan slogan belaka. Dalam ketetapan
MPR No.18 dinyatakan bahwa pancasila perlu diamalkan dalam bentuk pelaksanaan
yang konsistem dalam kehidupan bernegara. ( Internet )

2.2. Latar Belakang Pancasila Sebagai Ideologi Negara Indonesia


Ideologi merupakan sistem pemikiran, sistem keyakinan, sistem simbol yang
lahir dari sistem sosial. Itu artinya bahwa ideologi ber-evolusi menurut evolusi sosial.
Orang berideologi adalah orang yang mempunyai cita-cita untuk mengubah sistem
politik, sosial, ekonomi, dan budaya yang ada. Proses pengubahan itu disebut
perjuangan.Ideologi bangsa kita , Indonesia adalah pancasila. Ideologi Pancasila sebagai
senjata moral perjuangan bangsa Indonesia mengubah sistem sosial yaitu dari bangsa
2

terjajah menjadi merdeka. Lahirnya ideologi bangsa Indonesia berawal dari beberapa
latar belakang.
a. Adanya kesadaran nasionalisme
Nasionalisme atau kesadaran naional didefinisikan sebagai
kesadaran keanggotaan suatu bangsa yang secara bersama sama
mencapai, mempertahankan , mengisi kekuatan bangsa itu. Kesadaran
nasional pertama kali setelah munculnya Budi Utomo dan penderitaan
rakyat Indonesia yang dijajah oleh penjajah.Budi Utomo didirikan
tahun 1908 yang dipelopori oleh Dr.Soetomo. Organisasi ini banyak
bergerak di bidang sosial , ekonomi , dan pendidikan . Peranan kaum
terpelajar dan kaum professional juga menjadi salah satu penyebab
kesadaran nasionalisme ini. Sikap patriotisme dan nasinalisme inilah
yang membangkitkan semangat untuk indonesia merdeka. Serta sikap
ini juga mendasari kebangkitan nasional. Hal tersebut terbukti dengan
terbentuknya organisasi organisasi lain seperti Indishe Partij,
Perhimpunan Indonesia , Partai Nasional Indonesia dan lain lain.( ipsmrwindu.blogspot.com)
b. Sumpah Pemuda tahun 1928
Lahirnya sumpah pemuda juga menjadi lahirnya kebangkitan
nasional. Sumpah pemuda diselenggarakan dua hari , tangal 27-28
Oktober 1928 di Batavia. Keputusan akan isi ikrar sumpah pemua ini
diharapkan menjadi azas bagi setiap perkumpulan bangsa dan dapat
menjadi inspirasi untuk perjuangan selanjutnya , terutama bagi
generasi generasi muda mendatang. (wikipedia , www.edukasi
ppkn.com)
c. Kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia 1945
Masa proklamasi kemerdekaan Indonesia menjadi salah satu
simbol tonggak kemerdekaan Indonesia . Indonesia diberikan janji
kemerdekaan oleh bangsa Jepang . Janji tersebut mlai diwujudkan
dengan dibentuknya organisasi-organisasi pesiapan kemerdekaan
bangsa indonesia . organisasi seperti BPUPKI , Sidang pertama
BPUPKI pada tanggal 28 Mei 1 Juni 1945, isi pidato Mr. Muh.
Yamin, berisi rancangan dasar Negara, selain itu Perdebatan panjang
di BPUPKI akhirnya menghasilkan sebuah kompromi, yakni BPUPKI
bersepakat menghasilkan sebuah preambul (Pembukaan UUD).

Akhirnya dari sidang BPUPKI tanggal 1 Juni 1945 adalah pancasila


sebagai dasar negara Indonesia. (kurniawan 2012, (Asy'ari, 2006) )
2.3. Peran Ideologi Pancasila Bagi Negara Indonesia
Selain sebagai dasar Negara, Pancasila juga berkedudukan sebagai ideologi
Negara. Ideologi Negara adalah pedoman hidup dalam penyelenggaraan Negara.
Hakikat ideologi Negara adalah: nilai-nilai dasar yang disepakati oleh mayoritas
warga Negara dan yang ingin diwujudnyatakan dalam kehidupan bernegara.
(Saptono, 2007)
Makna pancasila sebagai ideologi bangsa adalah Pancasila memberikan arah,
wawasan, asas dan pedoman dalam seluruh bidang kehidupan bangsa. Dapat
mempersatukan bangsa, membimbing dan mengarahkan bangsa menuju tujuannya,
memberikan tekad untuk memelihara dan mengembangkan identitas bangsa. Dengan
kata lain, sebagai ideologi bangsa, Pancasila berfungsi sebagai pedoman hidup
bangsa Indonesia dalam menjaga keutuhan Negara dan memperbaiki kehidupan
bangsa Indonesia. (Saptono, 2007)
Oleh karena itu pancasila sebagai pandangan hidup kepribadian bangsa yang
memiliki nilai-nilai bersifat nasional yang mendasari kebudayaan bangsa kita. Nilainilai tersebut merupakan perwujudan dari aspirasi (cita-cita) hidup bangsa. Sebagai
pandangan hidup yang dipegang teguh, bangsa tersebut memiliki landasan
fundamental yang menjadi pegangan dalam memecahkan segala masalah yang
dihadapi. ( Prof. H. M. Arifin. M. Ed., 1990)
2.4. Upaya- Upaya yang Dapat Dilakukan Untuk Mempertahankan
Ideologi Pancasila.
Dalam pelaksanaan dan penerapan ideologi negara, pasti terdapat hambatan
dan halangan agar ideologi negara tidak dapat terlaksana dengan baik dan maksimal.
Oleh karena itu, terdapt beberapa usaha untuk mempertahankan dan mengamankan
Pancasila. Terdapat 2 langkah yang dilakukan oleh pemerintah agar ideologi
pancasila terus tetap lestari dan diamalkan, yaitu dengan cara preventif dan represif.

2.4.1. Preventif
Preventif yaitu usaha pengamanan yang bersifat pencegahan. Kita
berusaha mencegah adanya merongrong Pancasila sebagai dasar Negara dan
ideology bangsa. Usaha ini dapat dilakukan dengan cara:
a.
b.
c.
d.

Membina keadaan Wawasan Nusantara.


Membina kesadaran ketahanan nasional.
Melaksanakan system pertahanan keamanan rakyat semesta.
Melaksanakan pendidikan kewarganegaraan.

2.4.2. Represif
Represif yaitu usaha pengamanan yang bersifat penindakan yang
dilakukan untuk membasmi bahaya yang mengancam baik dari dalam negeri
maupun luar negeri. Bahaya yang mengancam dari dalam negeri misalnya
pemberontak, pengkhianat, pelanggar hukum dan perongrong Pancasila (paham
komunisme, liberalism, ekstrem). Bahaya yang mengancam dari luar negeri,
misalnya penjajah, invasi (penyerbuan secara militer ke wilayah Negara lain),
infiltrasi (penyusupan kedalam kalangan musuh) dan subversi (rencana,
gerakan, atau usaha untuk menjatuhkan/menggulingkan pemerintahan yang
sah). Usaha ini antara lain:
a. Menindak pelangar-pelanggar hukum, pemberontak, pengkhianat, dan
perongrong Pancasila.
b. Melarang paham, aliran dan ideology yang bertentangan dengan
Pancasila.
c. Melarang masuknya atau berkembangnya nilai-nilai yang dapat
membahayakan nilai-nilai Pancasila.(Purwanto, 2015)

BAB III
PENUTUP

3.1. Kesimpulan
Pancasila merupakan suatu dasar negar yang antara sila satu dengan yang
lainnya saling berhubungan/ berintegrasi satu sama lain.. Pancasila sebagai idelogi
negara berfungsi untuk mernyatukan semangat, tekad dan tujuan negara sehingga cita
cita negara dapat tercapai. Oleh karena itu, sangat penting bagi masyarakat Indonesia
untuk tetap melestarikan nilai nilai luhur pancasila agar Pancasila sebagai ideology
negara tetap kokoh dan kuat.
3.2. Saran
Setelah membaca makalah ini, penulis berharap agar pembaca mengerti akan
pentingnya Pancasila sebagai idelogi bangsa Indonesia. Kita sebagai warga Negara
Indonesia yang baik, harus memahami dan serta menganggap penting Pancasila serta
mengimplementasikannya kedalam kehidupan sehari-hari. Dengan begitu tujuan
Pancasila sebagai ideologi bangsa dan Negara Indonesia bisa terwujud.

DAFTAR PUSTAKA

www.pengertianpakar.com/2015/03/pengertian-dan-fungsi-pancasila-sebagaiideologi-negara.html
Tri Purwanto, Bambang dan Sunardi H.S.2015. Pendidikan Kewarganegaraan untuk
SMP kelas VIII. Solo: PT Tiga Serangkai Pustaka Mandiri.
Prof. H. Muzayn Arifin, M.Ed.1990.Ideologi Pancasila, Bimbingan Ke Arah
Penghayatan Dan Pengmalan Bagi Remaja
Prof . H . Muzayin Arifin, M.Ed. 1990.Ideologi Pancasila. Bimbingan Ke arah
Penghayatan dan Pengamatan Bagi Remaja. Jakarta: Golden Terayon
Press.

Saptono. 2007. Pendidikan Kewarganegaraan untuk SMP kelas VIII. Jakarta: PT.
Phibeta Aneka Gama.
Asyari, dan Saronji Dahlan.2006. Pendidikan Kewarganegaraan. Jakarta: Erlangga.
Kurniawan, Benny.2012. Buku Pendidikan Kewarganegaraan Untuk Mahasiswa.
Tangerang: Jelajah Nusa.

Anda mungkin juga menyukai