Anda di halaman 1dari 2

OM Suastiastu

Yang terhomat direktur rumah sakit umum Kertha Usada yang pada kesempatan kali ini
diwakilkan oleh ketua diklat
Yang kami hormati narasumber acara seminar hari ini dr. agus Juliana sp. An
Yang kami hormati jajaran
Yang kami hormati semua kepala ruangan di rumah sakit kertha usada
Dan para sejawat peserta seminar beserta panitia yang saya banggakan
Selamat datang kami ucapkan pada acara seminar dengan tema code blue dan manajemen nyeri
Pertama - tama mari kita panjatkan puji syukur kehadirat Tuhan yang maha esa, karena berkat
rahmatNya lah kita dapat berkumpul di tempat ini dengan keadaan sehat walafiat untuk
mengikuti acara seminar kali ini
Acara ini merupakan salah satu jalan institusi untuk memperoleh pedikat yang baik dari
penilaian akreditasi KARS
Hadirin yang berbahagia, sebelum memulai acara akan kami bacakan susunan acara sebagai
berikut :
1. Pembukaan
2. Doa
3. Laporan ketua panitia
4. Sambutan
5. Penyampaian materi dan Tanya jawab
6. Penutup
Mengawali acara ini mari kita menundukan kepala sejenak untuk mengucap syukur kepada
Tuhan yang maha esa agar acra hari ini berjalan dengan lancer. Mohon Para hadirin kami
persilakan untuk berdiri. Berdoa sesuai kepercayaan dan keyakinan masing masing, berdoa
mulai..
Berdoa selesai

Hadirin dipersilakan duduk kembali


Acara kami lanjutkan dengan laporan ketua panitia, kepada dr. tristiana dewi kami persilakan
Terimakasih kepada dr tristiana yang telah menyampaikan laporannya.
Berikut ini kita beranjak ke sambutan direktur rumah sakit kertha usada yang pada kesempatan
kali ini diwakili oleh ketua diklat, kepada dr. perina kami persilakan
Terimakasih kepada dr. perina yang telah menyampaikan sambutannya.
Selanjutnya kita beralih ke acara inti pada hari ini yaitu penyampaian materi dan dilanjutkan
dengan diskusi, pemberian materi kali ini akan dipandu oleh dr. enggi selaku moderator, kepada
dr. enggi dan dr. agus dipersilakan mengambil tempat di depan
Berakhirnya penyampaian materi dan pemberian hadiah maka berakhir pula kebersaman kita hari
ini. Rangkaian kegiatan ini akan dilanjutkan besok dengan tema manajemen nyeri, utnuk para
peserta mohon kehadirannya besok kembali pada jam yang sama.
Atas kerjasama dan perhatiaanya saya ucapkan terima kasih.
Karena acra hari ini sudah kita buka dengan doa, mari kita tutup dengan doa, bersyukur karena
acara hari ini sudah berjalan lancer
Kepada hadirin domohonkan untuk berdiri
Berdoa mulai..
Berdoa selesai..
om shanti3x om

Anda mungkin juga menyukai