Anda di halaman 1dari 2

Nama : Ratri Handayanti

Kelas : XII MIPA 5

Bapak Internet
Leonard Kleinrock lahir di New York City, New York,
Amerika Serikat, 13 Juni 1934, umur 82 tahun adalah
seorang insinyur dan ilmuwan Amerika Serikat yang
disebut sebagai Bapak Internet. Seorang profesor ilmu
komputer di UCLA Henry Samueli Sekolah Teknik dan
Sains. Kejeniusan Leonard sudah mulai terlihat di masa
dia masih menjalani masa pendidikan, karena dia
terkenal sebagai salah satu pelajar yang menonjol.
Leonard menyelesaikan sekolah menegah atasnya di Bronx High School of Science. Ia lulus
dari Bronx High School of Science pada tahun 1951. Dan kemudian melanjutkan ke masa perkuliahan
dengan mengambil jurusan ilmu komputer di City College of New York. Ia menerima gelar Sarjana
Teknik elektro dan ilmu Komputer pada 1957 dari City College of New York. Pada tahun 1959 dan
1963, ia mendapatkan gelar master dan doktor (Ph.D.) di bidang teknik elektro dan ilmu komputer dari
Institut Teknologi Massachusetts. Setelah menyelesaikan pendidikan ia kemudian bergabung dengan
fakultas di Universitas California di Los Angeles (UCLA), sekolah Teknik dan Sains Terapan dimana ia
bekerja di sana sebagai profesor ilmu komputer.
Ia membuat kontribusi penting beberapa bidang jaringan komputer, khususnya untuk sisi
teoretis jaringan computer. Ia dikenal karena kontribusinya dalam dunia jaringan. Karyanya yang
paling terkenal dan signifikan adalah teori pertukaran paket melalui makalahnya pada tahun 1959 dan
pada tahun 1961 tentang pertukaran paket dalam kaitannya dengan paket teknologi. di UCLA,
Leonard mendapatkan kesempatan yang lebih terbuka untuk mengembangkan konsep tersebut dalam
proyek yang disebut dengan Arpanet. Dan pada tanggal 29 Oktober 1969 pukul 10.30, konsep tersebut
berhasil diwujudkan secara nyata. Bersama dengan salah satu mahasiswa bimbingannya, Charley
Kline, Leonard berhasil melakukan transmisi dari UCLA ke Standford Research Institute. Lewat tangan
Kline, kata pertama yang ditransmisikan adalah login, tetapi karena sistem jaringannya mengalami
crash, maka kata yang terkirim hanyalah lo, sehingga menjadikan lo sebagai kata pertama yang
ada di internet. Pencapaian ini mendapat tanggapan yang luar biasa dari National Center for
Supercomputing Applications (NCSA) yang akhirnya ikut mengembangkan teknologi ini sehingga bisa
kita gunakan sekarang.

Untuk hasil kerja kerasnya yang mengubah dunia ini, Leonard Kleinrock mendapatkan
beberapa penghargaan besar seperti Kleinrock dipilih untuk menerima penghargaan bergengsi yaitu
Nasional of Science, sebuah kehormatan ilmiah bangsa, dari Presiden George W. Bush di Gedung Putih
pada tanggal 29 September 2008. mendapatkan penghargaan The 2007 National Medal of Science
dalam memberikan kontribusi fundamental kepada teori matematika jaringan data modern, dan untuk
spesifikasi fungsional switching paket, yang merupakan dasar teknologi internet generasi mentoring.

Anda mungkin juga menyukai