Anda di halaman 1dari 1

Salah satu langkah untuk analisis kualitatif dari senyawa organik adalah melauli identifikasi

gugus fungsi. Dengan mengetahui gugus fungsi maka dapat diketahui golongan dari senyawa
organik tersebut karena setiap golongan senyawa organik mempunyai sifat tertentu bergantung
pada gugus fungsionil yang dimilikinya. Secara umum senyawa organik yang mempunyai gugus
fungsi yang sama akan mempunyai sifat-sifat yang sama.
Secara sistematika,reaksi identifikasi terhadap gugus fungsi yang dimilki oleh senyawa organik
dapat dilakukan sebagai berikut :
a. Reaksi identifikasi terhadap senyawa yang mempunyai ikatan rangkap antara 2 atom C
yang saling berikatan/senyawa hidrokarbon tak jenuh.
b. Reaksi identifikasi terhadap senyawa alkil halida dan aril halida
c. Reaksi identifikasi terhadap alkohol dan fenol
d. Reaksi identifikasi terhadap asam karboksilat
e. Reaksi identifikasi terhadap adanya gugus karbonil

Gugus fungsi dapat diidentifikasi dengan mereaksikan sampel dengan reagen tertentu. Alkohol
dapat diidentifikasi dengan metode Lucas, yaitu sampel uji ditambahkan dengan reagen Lucas
dan diamati perubahan yang terjadi. Hidrokarbon dapat diidentifikasi dengan beberapa uji, yaitu
uji bromin dan uji Baeyer. Uji bromin bertujuan untuk mengetahui pengaruh cahaya dalam
mempercepat terjadinya reaksi hidrokarbon. Hasil positif uji bromin apabila gas HBr berwarna
coklat sampai kuning terbentuk. Sifat gas ini bersifat asam dan beracun. Uji Baeyer dilakukan
untuk menunjukkan kereaktifan hidrokarbon alifatik, alisiklik, dan aromatik terhadap oksidator
KMnO4 yang merupakan katalis. Hasil positif uji Baeyer ditandai dengan adanya perubahan
pada larutan yang tidak berwarna hingga menjadi endapan hitam (Andrian, 2012).
Alkohol dan hidrokarbon memiliki reagen spesifik untuk menguji gugus fungsi. Setiap gugus
fungsi memiliki reaksi yang spesifik dengan reagen tertentu sehingga dapat digunakan untuk
mengidentifikasi suatu senyawa. Prinsip kerja yang digunakan adalah mengidentifikasi senyawa
organik berdasarkan gugus fungsi yang menandakan sifat fisik dan kimia suatu senyawa tersebut.

Anda mungkin juga menyukai