Anda di halaman 1dari 2

DEPARTEMEN PENDIDIKAN NASIONAL

FAKULTAS PERTANIAN UNIVERSITAS SEBELAS MARET


PR O G R AM S1 THP
Jl. Ir. Sutami 36 A Telp-Fax : 637457 Kentingan Surakarta
Soal Ujian Kompetensi Dasar 3 : Periode Agustus 2010 Januari 2010
Mata Ujian : Ekonomi Tehnik Nama : .....................
Hari, Tgl : April 2011 NIM : .....................
Waktu : 75 menit
Dosen : Td. Tangan : . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .
Ir.Basito, MSi

Jawab dengan singkat soal-soal berikut

OPEN BOOK

1 Pada tahun ajaran baru ini, Pak Parmin mempunyai anak yang baru naik kelas 1 SMA,
untuk keperluan biaya sekolah besok kelak bila anaknya di PT, ingin memiliki uang Rp
750.000,- Berapa uang yang harus didepositokan sekarang, bila bunga deposito 10%
2 Pak Digdoyo telah menjual kebunnya seharga Rp 75.000.000,- Untuk mencukupi kebutuhan
harian, uang tersebut didepositokan di Bank dengan bunga 12 %. Apabila kebutuhan harian
Pak Digdoyo sebesar Rp 900.000,- perbulan diambil dari bunga deposito, berapa sisa uang
pak Digdoyo pada bulan ke tiga ?
3 Ayah Dosomuko mahasiswa THP mentargetkan pada 15 januari 2012 melangsungkan
pesta perkawinan. Untuk pesta pernikahan dibutuhkan biaya sebesar Rp 90.000.000,-
Berapakah uang yang harus ditabung sekarang, bila bunga di Bank sebesar 1,5 % perbulan.
4 Ibu Siti Baillah janda gendut, seorang rentenir yang memiliki uang Rp 100.000.000,-. Uang
tersebut sebesar Rp 40.000,-dipinjam nasabah dengan bunga tunggal 5 %/bulan, sisanya
didepositokan di Bank 46 dengan bunga deposito 12 %. Berapa total uang Ibu Siti Baillah
setelah 6 bulan ?
5 Pak Nalongso seorang guru SD ingin memiliki motor YupiterZ seharga Rp 15.000.000,-
Untuk maksud tersebut dia hanya memiliki uang Rp 5.000.000,- sebagai uang muka. Bila
pembayaran dengan sistim kredit selama 4 tahun, berapa angsuran tiap bulan ?
6 Pak Durjono seorang pedagang bakso dua tahun mendatang ingin memiliki mesin
penggiling bakso diperkirakan seharga Rp 9.000.000,- Untuk mencapai tujuan tersebut
setiap bulan menabung keuntungannya di BRI sebesar Rp 300.000,- dengan bunga tabungan
0,75 % perbulan. Apabila total tabungannya untuk membeli mesin tsb, berapa pinjamannya
dari rentenir ?
7 Pak Brotoyudho dapat menyisihkan gaji dari perusahaan pengalengan ikan sebesar 2 juta
rupiah setiap bulan. Uang tersebut untuk kredit mobil yang harganya 90 juta rupiah, berapa
lama Pak Brotoyudho mengangsur, bila dia memiliki uang muka 50 juta ruapiah, diketahui
bunga pinjaman 2 % perbulan.
8 Krisdiyanti seorang rentenir cantik meminjam uang di Bank 46 sebesar Rp 50.000.000,-
dengan bunga pinjaman lunak 1,5 % perbulan, dikembalikan dengan mengangsur setiap
bulan selama 8 bulan. Uang tersebut dipinjamkan kepada Gaul = Rp 30.000.000.-, bunga
tunggal 4 %, dan kepada Danang = Rp 20.000.000,- , bunga tunggal 5 % perbulan. Berapa
keuntung Krisdiyanti setelah hutang di Bank 46 lunas ?
9 Maman alumi mhs THP berlatih wira-usaha membuat tepung tapioka. Pada awal mulanya
diberi modal orang tuanya sebesar Rp 10.000.000,- dan dibelikan satu unit mesin pemarut.
Uang tersebut untuk membeli singkong 6 ton @ Kg = Rp 1250,-, dan sisanya untuk
pengadaan peralatan penunjang, transportasi dan biaya produksi. Ternyata didapatkan:
a; tapioka basah 2,5 ton, dan setelah dikeringkan menjadi 2 ton tepung tapioka kering,
dengan harga jual setiap Kg Rp 5.000,- .
b; Ampas tapioka satu ton dengan harga jual @ Kg = Rp 750,-
Persoalan :Hitung Effisiensi Ekonomi atas usaha tersebut.
10 Soal No 9, hitung effisiensi teknis berdasarkan bobot bruto singkong

Anda mungkin juga menyukai