Anda di halaman 1dari 7

Proposal Bakti Sosial Ramadhan 1434 H

Aksi Sosial Peduli Kaum Dhuafa


(AkSos Peka Dhuafa 2013)
PEMUDA MUHAMMADIYAH & NASYIATUL AISYIAH CABANG
RUNGKUT
Sekretariat: Panti Asuhan Muhammadiyah Jl. Medokan Ayu MA I/P.25 Telp.085655684864,

============================================================
Nomor : 01/PAN.AK/VII/2013 Surabaya, 09
Juli 2013
Hal : Permohanan Dana

Kepada yang berbahagia,


Bapak / Ibu Dermawan
di Surabaya

Assalamualaikum Wr. Wb.


Dengan mengucapkan puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan Rahmat
dan Hidayah-Nya kepada kita, sehingga kita masih tetap dalam lindungan-Nya.
Dalam rangka mengisi kegiatan bulan Ramadhan kami Pemuda Muhammadiyah dan
Nasyiatul Aisyiah Cabang Rungkut mengadakan kegiatan Aksi Sosial Peduli Kaum Dhuafa
( fakir-miskin ) dengan cara pembagian sembako.
Agar acara tersebut berjalan dengan baik, maka kami mohon Bapak/Ibu para dermawan
untuk membantu dengan mengeluarkan sebagian rizkinya baik berupa Zakat Mal, Zakat Fitrah,
Infaq maupun Shodaqoh.
Demikian permohonan kami, atas perhatian dan bantuannya kami doakan dilipat
gandakan rizkinya dan lancar dalam usahanya, amiiin.

Fastabiqul Khoirot
Wassalamualaikum Wr. Wb.

Panitia Pelaksana

PROPOSAL KEGIATAN

I. Pendahuluan
Persyarikatan Muhammadiyah mempunyai 7 (tujuh)
Organisasi Otonom. diantaranya adalah generasi muda yang
lebih dikenal dengan nama Pemuda Muhammadiyah dan
Nasyiatul Aisyiah yang langkah dan gerakannya lebih
mengutamakan kemajuan generasi muda untuk dapat berkiprah
dengan lebih proresif lagi demi tercapainya tujuan
Muhammadiyah.
Tantangan yang dihadapi generasi muda sekarang ini
sudah sangat komplek, mengingat perkembangan dunia global
sekarang ini. Siapapun harus menyadari keadaan yang terjadi
di Indonesia saat ini, yang merupakan salah satu dari sekian
banyak negara di dunia yang sebagian besar penduduknya tergolong penduduk miskin. Hal ini
disebabkan oleh banyak faktor : diantaranya, minimnya lapangan pekerjaan yang berdampak
kepada makin meningkatnya angka pengangguran serta belum makimalnya sumber daya
manusia sehingga sumber daya alam yang dimiliki bangsa Indonesia hingga saat ini belum bisa
dijadikan sebagai sebuah solusi untuk keluar dari permasalahan tersebut.
Permasalahan diatas hampir bisa dipastikan terjadi diseluruh wilayah Indonesia tak
terkecuali di kota metropolitan seperti Surabaya di wilayah Rungkut dan sekitarnya yang, sampai
saat ini masih banyak terdapat penduduk yang dapat dikategorikan sebagai penduduk miskin
seperti : Keluarga fakir, miskin, jompo atau janda-janda tua serta anak-anak yatim piatu yang
secara materi sangat memerlukan perhatian dan uluran tangan kita semua, yang termasuk
didalamnya para dermawan dan lembaga-lembaga yang peduli terhadap kelangsungan hidup
serta masa depan mereka. Oleh karena itu dalam bulan suci Ramadhan yang penuh berkah ini,
kami Pemuda Muhammadiyah dan Nasyi;atul Aisyiah Rungkut kota Surabaya akan
melaksanakan dan menyelenggarakan kegiatan aksi sosial berupa pemberian sembako.
Kalau kita mengaku beriman, maka Al-Qurqn surat Ali Imron ayat 133-134 tidaklah hanya
slogan semata, tetapi hendaklah sebagai tindakan nyata. dan bersegeralah kamu kepada
ampunan Tuhanmu dan surga yang seluas langit dan bumi yang disediakan untuk orang-
orang yang bertaqwa (yaitu) orang-orang yang menafkahkan hartanya baik diwaktu
lapang maupun sempit.Allah menyukai orang-orang yang berbuat kebajikan.
Adalah program tahunan yang diselenggarakan Pemuda Muhammadiyah dan Nasyiatul
Aisyiah Cabang Rungkut dengan gerakan yang mengatasnamakan Peduli Kaum Dhuafa
(PeKa Dhuafa) yang dikenal dengan istilah Aksi Sosial (AKSOS).

II. Dasar Pemikiran


1. Tahukah kamu (orang-orang) yang mendustakan agama : yaitu orang yang menghardik anak
yatim dan tidak menganjurkan untuk memberi makan orang-orang miskin.
(QS. Al Maun ayat 1-3)
2. Engkau tak akan pernah mencapai kebaktian yang tinggi di hadapan Allah kecuali engkau
menafkahkan harta yang paling engkau cintai di jalan Allah (QS. Ali Imron ayat 92).
III. Bentuk kegiatan
PEMBERIAN SEMBAKO ::.
Pemberian bahan makanan pokok (SEMBAKO) kepada kaum Dhuafa.

IV. Waktu dan Tempat Pelaksanaan


PEMBERIAN SEMBAKO::.
Acara ini dilaksanakan pada Tanggal o Jli 2013 di wilayah Kec. Rungkut.dan sekitarnya
V. Sasaran Kegiatan
Kegiatan ini untuk membantu keluarga fakir, miskin,janda-janda tua, anak yatim,dan anak-
anak terlantar

VI. Susunan Panitia


Penanggung Jawab : PC. Pemuda Muhammadiyah Rungkut&PC.Nasyiatul Aisyiah
Rungkut
Ketua : Daficus Syarif
Sekretaris : Fitri
Bendahara : Hatifi

Seksi-seksi
Dana dan Humas : Fakhruddin
Perlengkapan : Ismail,Afni
Transportasi/Distribusi : Poengky,Nurul
Dokumentasi :Hanasyi

Posko Penerimaan
Posko I : Masjid Al-Ihlash Rungkut Tengah
Posko II : Panti Asuhan Muhammadiyah Jl.Medokan Ayu MAI/P.25
Posko III : Syamsul H (8474112, 71421316)
Jl. Rungkut Lor X/77-H

VII. Estimasi Anggaran Dana


1. Pemasukan
Kas PCPM Rungkut : Rp 250.000,-
Kas PCNA Rungkut : Rp 250.000,-
Iuran Anggota : Rp 200.000,-
Dermawan/Donatur : Rp 12.400.000,-
Jumlah : Rp 11.100.000,-

2. Pengeluaran
Kesekertariatan : Rp 250.000,-
Transportasi : Rp 200.000,-
Dokumentasi : Rp. 200.000,-
Perlengkapan : Rp 200.000,-
Sembako ( 200 Paket x Rp 60.000,- ) : Rp 12.000.000,-
Biaya Lain-lain : Rp 250.000,-
Jumlah : Rp 13.100.000,-

VIII. Penutup
Semoga proposal ini dapat menjadi acuan kegiatan, dan kepada para dermawan dan
donatur serta pihak-pihak yang berkepentingan dengan kegiatan ini kami sampaikan terima
kasih.

Surabaya, 09 Juli 2013

Panitia Pelaksana

Ketua Sekretaris

Imam SyafiI M. Haris


Mengetahui,

Pimpinan Cabang Pemuda Muhammadiyah Pimpinan Cabang Nasyiatul


Aisyiah
Rungkut Rungkut

Subiantoro Adinda Purnamasari

Po
tong Disini

Tanda Bukti
Telah terima Dari :
......................
Alamat :
..
Berupa a. Uang : Rp.

(.)
b. Barang :

..

..
Surabaya, .. 2013
Panitia Dermawan

() ()

Anda mungkin juga menyukai