Anda di halaman 1dari 1

Dharwadkar, A. A. & Mohanthy, S. 2015.

Undergraduate students and faculty perceptions on small group


learning in biochemistry. International Journal of Scientific Research and Education. 3(2): 2917-
2923. Tersedia pada http://ijsae.in. Diakses 28 Februari 2015.
Dirangkum oleh: Gusti Ayu Rai Tirta (1213021007)

Hasil pengamatan dalam kegiatan pembelajaran menunjukkan bahwa siswa kurang aktif mengikuti
kegiatan pembelajaran baik dalam diskusi maupun interaksi dengan temannya, mereka lebih terfokus untuk
menyelesaikan permasalah yang dihadapi dengan kemampuan mereka sendiri. Seharusnya dalam
pembelajaran aktif siswa lebih banyak memberikan respon dalam kegiatan pembelajaran baik dari segi
keterampilan belajar maupun kegiatan berdiskusi dan menyelesaikan permasalahan yang diberikan guru
saat kegiatan pembelajaran berlangsung. Untuk memberikan lingkungan pembelajaran yang lebih
kooperatif diperlukan teknik pembelajaran aktif untuk dapat dilaksanakan dalam proses pembelajaran.
Berdasarkan hasil pengamatan tersebut, timbul pertanyaan bagaimana menciptakan pembelajaran
aktif dengan mengadopsi pendekatan yang berpusat pada siswa. Berdasarkan hal tersebut peneliti
melakukan penelitian yang bertujuan memperkenalkan belajar kelompok kecil sebagai pembelajaran aktif
untuk menciptakan suasana lingkungan pembelajaran kooperatif.
Peneliti melibatkan 6 kelas yang setiap kelas terdiri dari 25 siswa dan dari 25 siswa dibuat
kelompok dengan anggota 5 orang siswa. Peneliti memberikan kasus untuk setiap kelompok, dari hasil
pengamatan kegiatan pembelajaran lebih aktif dimana siswa belajar dengan kelompoknya untuk
mendiskusikan kasus yang diberikan. Rasa percaya diri siswa meningkatkan dilihat dari kegiatan diskusi
yang berlangsung dan ini menunjukkan peningkatan keterampilan interpersonal siswa. Belajar menjadi
lebih menyenangkan tidak lagi kaku dan sangat kondusif. Peneliti juga memberikan kuisoner yang
bertujuan untuk mengetahui persepsi siswa terhadap belajar kelompok kecil. Respon siswa sangat baik
terhadap belajar kelompok kecil siswa merasa lebih puas belajar dengan kelompoknya dan ini
menunjukkan belajar kelompok kecil menciptakan pembelajaran aktif untuk menciptakan suasana
lingkungan pembelajaran kooperatif.
Temuan penelitian menunjukkan bahwa siswa merasakan bahwa belajar kelompok kecil perlu
diterapkan dalam kegiatan pembelajaran karena akan menciptakan pembelajaran yang lebih bermakna
dimana mereka akan lebih bertanggung jawab dengan kelompoknya dalam mendiskusikan kasus yang
diberikan, mereka akan berpikir lebih kritis dan mereka merasakan bahwa dengan belajar kelompok kecil
akan memfokuskan mereka terhadap realita yang mereka hadapi. Metode pembelajaran berbasis kasus
kelompok kecil menciptakan suasana belajar yang menarik, komunikatif dan keterampilan interpersonal
siswa meningkat. Strategi pembelajaran yang aktif akan menciptakan suasana pembelajaran yang lebih
bermakna sehingga interaksi siswa dengan temannya akan lebih komunikatif.

Komentar:
Kemenarikan jurnal ini untuk diringkas adalah hasil temuan peneliti menunjukkan bahwa pembelajaran
kooperatif merupakan strategi aktif dalam kegiatan pembelajaran.
Jurnal ini menginspirasi saya untuk merancang sebuah penelitian yang secara kualitatif mengungkap
upaya guru untuk menciptakan suasana lingkungan belajar yang kooperatif sebagai strategi
pembelajaran guru fisika. Variabel yang diteliti dalam jurnal ini memiliki kecocokan dengan variabel
yang akan saya teliti, yaitu strategi pembelajaran dan interaksi sosial siswa.

Anda mungkin juga menyukai