Anda di halaman 1dari 28

Cara Menggabungkan Dua Koneksi

Internet
3 Metode:Menggabungkan Jaringan LAN dan Wi-Fi dengan Modus Bridge (untuk PC)Menggunakan Perute Load-

BalancingMenggunakan Speedify

Artikel wikiHow ini akan memandu Anda menggabungkan dua atau lebih jaringan
internet menjadi satu jaringan utama. Dengan demikian, saat Anda menggunakan
internet untuk mengunduh berkas besar atau mengakses media streaming, kecepatan
selancar Anda tak akan terpengaruh.

Metode 1
Menggabungkan Jaringan LAN dan Wi-Fi dengan Modus Bridge
(untuk PC)
1.

1
Pastikan Anda memiliki adaptor Wi-Fi USB. Anda memerlukan setidaknya satu
adaptor Wi-Fi USB agar komputer dapat terhubung ke lebih dari satu jaringan nirkabel.
Umumnya, Anda hanya perlu menghubungkan adaptor ke porta USB di komputer untuk
memasangnya.
Setelah menghubungkan adaptor Wi-Fi, Anda dapat menghubungkan komputer ke
jaringan nirkabel kedua dengan mengeklik ikon Wi-Fi di pojok kanan layar, memilih
jaringan Wi-Fi lain, dan mengeklik Connect. Komputer Anda tidak akan terputus dari
jaringan.
2.

2
Tekan Win + X untuk membuka menu Quick Access Windows. Menu ini berada
di atas tombol Start, yaitu di pojok kiri bawah layar.
Anda juga dapat mengeklik kanan tombol Start untuk membuka menu Quick Access.
3.

3
Klik Control Panel di bawah opsi Task Manager option.
4.

4
Klik Network and Internet.
5.

5
Klik Network and Sharing Center di bagian atas jendela.
6.

6
Tahan ^ Ctrl , lalu pilih jaringan aktif yang ingin Anda gabungkan.
Jaringan aktif tidak memiliki tanda Templat:red di sebelah ikonnya.
7.

7
Klik kanan salah satu jaringan yang Anda pilih. Sebuah menu akan muncul di layar.
8.

8
Klik Bridge Connections. Anda mungkin perlu mengonfirmasikan tindakan dengan
memasukkan kata sandi Administrator. Koneksi yang Anda pilih kini akan tergabung. [1]
Jika Anda tidak masuk sebagai Administrator, Anda mungkin tidak dapat
menggabungkan jaringan.

Metode 2
Menggunakan Perute Load-Balancing
1.

1
Belilah perute load-balancing, yang memungkinkan Anda menggabungkan
beberapa modem dengan jaringan nirkabel berbeda menjadi satu jaringan.[2]
Perute load-balancing ini dapat Anda beli dengan harga Rp700.000-900.000
2.

2
Sambungkan modem ke perute. Jika Anda memiliki dua jaringan nirkabel dari dua
modem terpisah, Anda dapat menggabungkan seluruh jaringan tersebut ke perute load-
balancing dengan menghubungkan salah satu ujung kabel eternet ke porta Internet di
modem, dan ujung lainnya ke porta di bagian belakang perute.
3.

3
Pasang pengandar untuk perute. Pengandar ini biasanya tersedia dalam bentuk CD.
4.

4
Bukalah halaman konfigurasi perute di komputer. Umumnya, Anda dapat
mengakses halaman ini setelah memasang pengandar. Jika Anda tidak menemukan
opsi Configure, Properties, atau opsi sejenis, bacalah buku manual perute.
5.

5
Klik Advanced.
6.

6
Klik Load Balancing.
7.

7
Klik kotak Enable Application Optimized Routing untuk menghapus centangnya.
8.

8
Hapus centang pada kotak Enable Bandwidth Based Balance Routing. Dengan
menghapus centang pada kedua opsi di atas, perute load-balancing Anda akan dapat
menggabungkan koneksi internet.[3]
9.

9
Klik OK.
10.

10
Sambungkan komputer ke perute load-balancing. Proses untuk menyambungkan
komputer ke perute mungkin berbeda-beda, tergantung jenis perute. Namun, umumnya
Anda dapat menghubungkan komputer dengan memilih nama perute dari daftar koneksi
dan memasukkan kata sandi perute. Kata sandi tersebut dapat Anda temukan di bagian
belakang atau bawah perute.
11.

11
Nikmati kecepatan koneksi yang telah Anda gabungkan. Setelah mengatur
perute load-balancing, Anda akan merasakan perubahan kecepatan saat menjelajah
internet.

Metode 3
Menggunakan Speedify
1.

1
Ketahui bahwa Speedify adalah layanan berbayar. Anda dapat menggunakan
Speedify untuk mentransfer 1 GB data secara gratis, tetapi setelah itu, Anda harus
membayar biaya bulanan/tahunan untuk tetap menggunakannya.
Pada Februari 2017, biaya langganan Speedify untuk penggunaan tak terbatas adalah
$8,99 per bulan, atau $49,99 per tahun.
2.

2
Pastikan Anda memiliki adaptor Wi-Fi USB. Dengan adaptor tersebut, Anda dapat
terhubung ke dua jaringan Wi-Fi dengan mengeklik Connect pada jaringan yang Anda
inginkan.
3.

3
Unduh Speedify dari tautan berikut ini.
4.

4
Pilih antara Mac atau PC untuk mengunduh Speedify sesuai jenis komputer yang
Anda gunakan. Setelah memilih, proses unduhan akan dimulai secara otomatis.
MacOS Sierra tidak memungkinkan Anda terhubung ke lebih dari satu jaringan Wi-Fi
secara bersamaan. Jika Anda menggunakan Mac, Anda harus mengunduh manajer Wi-
Fi pihak ketiga untuk menggunakan Speedify.[4]
5.

5
Klik ganda berkas instalasi Speedify. Anda dapat menemukan berkas ini di folder
unduhan, misalnya Desktop atau Documents.
Anda mungkin perlu memberi akses pada Speedify untuk melanjutkan proses instalasi.
6.

6
Ikuti panduan di layar. Speedify akan melakukan proses pembaruan sebelum dapat
digunakan. Setelah proses pembaruan selesai, Speedify akan terbuka.
7.

7
Pastikan tombol Speedify di bagian tengah layar berwarna hijau. Setelah itu,
Speedify akan memperbarui dan menggabungkan koneksi internet Anda.
Jika Anda ingin meningkatkan akun Speedify, klik tombol Upgrade di bagian bawah
jendela. Anda mungkin perlu menonaktifkan Speedify terlebih dahulu sebelum
meningkatkan akun.
Untuk meningkatkan akun Speedify, Anda harus membuat akun terlebih dahulu. Anda
dapat membuat akun Speedify dari aplikasi tersebut.

Tips
Speedify adalah versi terbaru dari Connectify Dispatch.[5]
Meskipun Anda tidak akan merasakan kecepatan unduh berlipat ganda setelah
menggabungkan koneksi, bandwidth yang Anda dapatkan tetap akan meningkat. Anda
dapat mengunduh banyak hal secara bersamaan sebelum merasakan lambatnya
koneksi.
Untuk memeriksa peningkatan bandwidth, cobalah mengunduh berkas besar dan
mengakses media streaming di waktu yang sama.
Jia Ana tidak memiliki jaringan nirkabel lain, Anda dapat memfungsikan ponsel sebagai
jaringan nirkabel.

Peringatan
Unduh manajer Wi-Fi untuk Mac dari situs pihak ketiga yang aman untuk melindungi
komputer dan data pribadi Anda dari pencurian.

Sumber
1. http://techwelkin.com/combine-multiple-internet-connections
2. http://www.tp-link.com/en/products/details/cat-4910_TL-R480T+.html
3. http://techwelkin.com/combine-multiple-internet-connections
Tampilkan lainnya... (2)

Anda mungkin juga menyukai