Anda di halaman 1dari 1

Definisi Etika Bisnis

Etika adalah studi tentang benar atau salah serta moralitas pilihan yang dibuat oleh
individu. Sebuah keputusan atau tindakan etis adalah sesuatu yang benar menurut beberapa
standar perilaku. Etika bisnis adalah penerapan standar moral untuk situasi bisnis.

Isu-Isu Etika

1. Keadilan dan Kejujuran


Keadilan dan kejujuran dalam bisnis adalah dua perhatian etis yang penting.
Selain mematuhi semua hukum dan peraturan, pengusaha diharapkan untuk menahan diri
dari perbuatan yang disengaja seperti penipuan, penyelewengan, atau mengintimidasi
orang lain.
2. Hubungan Organisasional
Hubungan dengan pelanggan dan rekan kerja sering menciptakan masalah etika.
Perilaku tidak etis di wilayah ini termasuk mengambil ide atau pekerjaan orang lain, tidak
memenuhi komitmen dalam kesepakatan bersama dan menekan orang lain untuk
berperilaku tidak etis.
3. Konflik Kepentingan
Konflik kepentingan terjadi ketika seorang pelaku bisnis mengambil keuntungan
dari situasi untuk kepentingan pribadinya sendiri dan bukan untuk kepentingan pekerja.
Konflik tersebut dapat terjadi ketika pembayaran dan hadiah menjadi alat dalam transaksi
bisnis. Sebuah aturan bijak yang patut diingat adalah bahwa setiap pemberian yang
memengaruhi keputusan bisnis seseorang dalam bisnis adalah suap, dan semua perbuatan
suap adalah perbuatan tidak etis.
4. Komunikasi
Komunikasi bisnis, terutama pengiklanan, dapat menimbulkan pertanyaan etis.
Iklan palsu dapat menyesatkan adalah illegal dan tidak etis, dan dapat membuat marah
pelanggan. Iklan sponsor yang ditujukan untuk anak harus dibuat dengan hati-hati untuk
menghindari pesan-pesan menyesatkan.

Anda mungkin juga menyukai