Anda di halaman 1dari 4

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah


Peran Rumah Sakit Graha Sehat Kraksaan terhadap pelayanan kesehatan masyarakat
bermula dari pendirian suatu apotek yang berdiri sejak tahun 1998. Selanjutnya,
pelayanan apotek tersebut dikembangkan dengan mendirikan Praktek Bersama Dokter
Spesialis, dan pendirian Laboratorium Klinik Sehat tahun 2002 diatas lahan seluas 300
m2. Usaha berkembang semakin pesat dan pelayanan kesehatan semakin dibutuhkan
masyarakat sebagai penunjang pelayanan kesehatan., maka pada tanggal 13 Desember
2003 diresmikanlah Klinik Umum dan Bersalin (Klinik Sehat) oleh Bapak Bupati Kab.
Probolinggo Drs. H. Hasan Aminudin, M.Si. , yang saat itu juga merupakan satu-satunya
klinik umum di kabupaten Probolinggo.
Klinik Sehat yang dikelola oleh CV Graha Sehat Lestari mendapatkan Izin Operasional
tetap dari Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Timur. Status kepemilikan Klinik Sehat
kemudian diubah menjadi PT Graha Sehat Lestari Kraksaan sebagai persyaratan
pengajuan menaikkan status menjadi Rumah Sakit Umum Graha Sehat Kraksaan,
berdasarkan Izin Operasional Tetap yang diterbitkan oleh Menteri Kesehatan RI per
tanggal 27 Agustus 2008.
Sejalan dengan upaya meningkatkan kualitas pelayanan Rumah Sakit Graha Sehat,
dilakukan serangkaian pembenahan manajemen dan pembangunan fisik (gedung)
secara menyeluruh, sehingga pada tahun 2012 Rumah Sakit Graha Sehat telah
terakreditasi sebagai rumah sakit swasta yang pertama di Kraksaan, kabupaten
Probolinggo dan ditetapkan sebagai rumah sakit umum tipe C.
Untuk meningkatkan kulitas Rumah Sakit maka penilaian laporan kinerja karyawan
sangat diperulkan, salah satunya penilaian kinerja pada karyawan orientasi di Unit
Paviliun Rumah Sakit Graha Sehat.

B. Tujuan dan Manfaat Penilaian Kinerja


Penyusunan laporan tahunan ini dimaksudkan untuk memberikan informasi
kepada personalia tentang hasil kinerja karyawan orientasi di Unit Paviliun Rumah Sakit
Graha Sehat. Laporan penilaian kinerja karyawan ini bertujuan sebagai pertimbangan
untuk merekomendasikan karyawan orientasi di Unit Paviliun menjadi karyawan kontrak
di Rumah Sakit Graha Sehat.
C. Gambaran Umum
Upaya peningkatan mutu dan keselamatan pasien akan terus menerus
dikembangkan oleh Rumah Sakit Graha Sehat yang berlokasi di jalan Raya Panglima
Sudirman Nomor 2 Kraksaan, kabupaten Probolinggo, dengan memberikan pelayanan
kesehatan rawat jalan, gawat darurat, rawat inap, dan pelayanan penunjang medis serta
pelayanan penunjang non medis. Upaya ini akan senangtiasa dilakukan untuk melayani
masyarakat yang membutuhkan pelayanan kesehatan dalam mewujudkan visi dan misi
Rumah Sakit Graha Sehat, sebagai rumah sakit pilihan masyarakat di kabupaten
Probolinggo.
Pelayanan Kesehatan Meliputi :
1. Pelayanan Medik Umum
- Poliklinik Umum
- Poliklinik Gigi & Mulut
- Instalasi Gawat Darurat
- Bedah
- Non Bedah
- Kebidanan & Kandungan
2. Pelayanan Medik Spesialistik
a. Pelayanan Medik Spesialistik :
- Poliklinik Penyakit Dalam
- Poliklinik Bedah
- Poliklinik Kebidanan dan Penyakit Kandungan
- Poliklinik Kesehatan Anak
- Poliklinik THT
- Poliklinik Mata
c. Unit Intensif
d. Pelayanan Penunjang Medik :
- Instalasi Radiologi
- Instalasi Laboratorium
- Instalasi Gizi
- Instalasi Farmasi
- Instalasi Rehabilitasi Medik
- Ruang Jenazah
- Instalasi Kendaraan Medik (Ambulance)
D. Langkah-Langkah Penilaian Kinerja
Sebelum melakukan penilaian kinerja, perlu ditulisakan langkah-langkah penilaian
kinerja berikut ini:
1. Menentukan tujuan dan manfaat penilaian kinerja
2. Menentukan metode penilaian kinerja
3. Menentukan dimensi dan bobot penilaian
4. Menentukan prosedur dan administrasi penilaian
5. Penjelasan hasil penilaian
6. Kesimpulan hasil penilaian
7. Saran dan tindak lanjut dari hasil penilaian
BAB II
PEMBAHASAN HASIL PENILAIAN KINERJA

A. Penentuan Dimensi dan Bobot Penilaian


Penilai dalam hal ini memilih melakukan penilai terhadap kinerja dari karyawan RS.
Graha Sehat. Penilai ini yang dianggap penting dan efektif
Indikator Penilaian Medis
Sikap Kerja
Kinerja Pelayanan
Mutu Pelayanan
B. Penilaian Kinerja Karyawan

No Nama Nilai

1 SUBAIDAH MARTIN Amd.Kep 82


2 ETIKA ANGGI SEPTIANI Amd.Kep 82
3 AZIZI MAKKI Amd.Kep 80

Keterangan :
Sangat Baik/Istimewa : >95
Baik : 86 s/d 95
Cukup : 66 s/d 85
Kurang : 51 s/d 65
Sangat Kurang : <50
Berdasarkan hasil penilaian tersebut menunjukkan kinerja karyawan orientasi di Unit
Paviliun. Nama nama diatas, kami rekomendasikan untuk dijadikan sebagai karyawan
kontrak di Rumah Sakit Graha Sehat.
BAB III
PENUTUP

A. Kesimpulan
Laporan Kinerja di unit Paviliun Rumah Sakit Graha Sehat Tahun 2017 ini
merupakan bentuk pertanggung jawaban Kepala Unit terhadap penilaian kinerja
karyawan selama masa orientasi. Sehingga dapat digunakan sebagai tindak lanjut
untuk merekomendasikan karyawan orientasi menjadi karyawan kontrak di Rumah
Sakit Graha Sehat. Karyawan mampu mengetahui uraian tugas sesuai dengan wilayah
kerja di Rumah Sakit Graha Sehat dan dapat melaksanakan tugasnya dengan sebaik
baiknya.

B. Saran
Laporan penilaian kinerja karyawan ini dapat dijadikan sebagai acuan untuk
meningkatkan kinerja karyawan menjadi lebih baik kedepannya.

Rumah Sakit Graha Sehat

Kepala Unit Paviliun

Badrina Mahdalena Sofa Amd.Kep

Anda mungkin juga menyukai