Anda di halaman 1dari 3

Putu Ayu

Bahan:
- 1 butir Telur
- 1 sdt Emulsifier (pelembut dan pengembang adonan)
- 90 gr gula pasir
- 115 gr tepung protein rendah
- 100 ml santan
- 1/4 sdt pasta pandan
- 1/4 sdt garam
- 130 gr kelapa parut
- 1 sdm minyak sayur
- 1 lembar daun pandan

Bahan-bahan:
300 gram tepung terigu
250 gram gula pasir
250 ml santan
4 butir telur
1 sdm pasta pandan
1 sdt garam
1/2 buah kelapa

Cara membuat kue putu ayu sederhana


1. Siapkan wadah berukuran agak besar (mangkuk mixer), masukkan
telur dan gula, kocok hingga mengembang dan menjadi putih menggunakan
mixer.
2. Matikan mixer, masukkan tepung terigu sedikit demi sedikit, kemudian
aduk adonan hingga tercampur rata.
3. Setelah itu, tambahkan santan dan pasta pandan, kemudian aduk
kembali hingga adonan tercampur dengan baik.
4. Siapkan cetakan dan olesi dengan sedikit minyak. Masukkan (sambil
ditekan) kelapa parut yang telah dikukus dan ditaburi garam di dasar cetakan,
kemudian tuangkan adonan ke dalam cetakan. Ingat yaah, parutan kelapanya
dulu, bukan adonannya dulu. :)
5. Masukkan adonan kuenya ke dalam panci pengukus yang telah
dipanaskan sebelumnya. Tutup rapat panci pengukus, kukus selama kurang
lebih 15 menit.
6. Jika sudah matang, angkat, keluarkan dari cetakan, dan kue putu ayu
pun sudah siap disajikan.

Bahan :
200 gr tepung terigu
200 gr gula pasir
1 sendok teh cake emulsifier ( SP/TBM )
200 ml santan kelapa kental
2 butir telur ayam
1/2 sendok teh garam halus
pewarna makanan hijau pandan secukupnya
kelapa parut secukupnya
Cara Membuat Kue Putu Ayu :
1. kocok telur, gula pasir dan cake emulsifier sampai mengembang dan pucat
menggunakan mixer dengan kecepatan tinggi
2. kecilkan kecepatan mixer lalu masukkan tepung terigu sambil diaduk rata
3. tuang santan sedikit demi sedikit, aduk sampai tercampir rata
4. tambahkan beberapa tetes pewarna makanan hijau pandan kedalam adonan, aduk
hingga merata
5. campur kelapa parut dengan garam dalam satu wadah, aduk rata
6. masukkan kedasar cetakan sambil ditekan sampai padat
7. tuang adonan kue putu ayu kedalam cetakan diatas kelapa parut sampai penuh
8. kukus adonan selama 20 menit atau sampai matang dan empuk
9. angkat dan sajikan

Bahan bahan kue putu ayu / putri ayu

Sediakan tepung terigu sebanyak 250 gram ( 1/4 kg ).


Ambil juga gula pasir : 1 gelas atau 200 gram. Anda bisa menyesuaikan penggunaan
gula ini, sesuaikan dengan selera anda.
Sediakan juga telor ayam sebanyak 4 butir.
Cake emulsifier : 1 sendok teh ( cake emulsifier berfungsi sebagai pelembut, anda bisa
menggunakan SP / TBM / ovalet ).
Buat santan kental dari kelapa tua sekitar 1 gelas ( 200 ml )
Jangan lupa kelapa muda setengah butir dan parut serong.
Minyak sayur / kelapa untuk bahan olesan 2 hingga 3 sendok ( secukupnya ).
Sediakan juga vanili sedikit aja sekitar sendok teh.
Pasta pandan hijau : sesuaikan ( jangan terelalu banyak ).
Jangan lupa daun pandan sekitar 3 lembar untuk membuat aroma pandan wangi asli.
Garam : secukupnya.

etunjuk cara membuat kue putu ayu


Yang pertama kukus dahulu kelapa parut dan daun pandan dengan tambahan sedikit
garam.
Cuci dahulu cetakan kue putu ayu dan lap hingga kering
Kemudian olesi semua cetakannya dengan minyak sayur, cukup sedikit saja.
Isikan kelapa parut yang telah di kukus kedalam cetakan yang tadi sudah diolesi minyak
sayur secukupnya, untuk hasil terbaik ratakan di bagian bawahnya. Lakukan hingga
semua cetakan terisi semua.
Langkah selanjutnya ambil ( gula pasir + telor + cake emulsifier ) masukkan dalam
wadah dan aduk dengan mixer dengan putaran sedang hingga mengembang maksimum
( usahakan sampai berwarna putih susu ).
Masukkan juga vanili dan pasta pandan. Sebaiknya jangan terlalu banyak, cukup
sesuaikan hingga warnanya pas.
Kemudian tambahkan tepung terigu sedikit demi sedikit sambil terus di aduk dengan
mixer ( putaran rendah ).
Terakhir masukkan air santan. Dan pastikan semua adonan kue putu ayu bercampur
sempurna, lalu matikan mixer dan siap dimasukkan kedalam cetakannya.
Masukkan adonan kedalam cetakan yang tadi telah di beri kelapa parut secukupnya (
sebaiknya jangan terlalu penuh, tinggi adonan kurang 2 mm sebelum penuh ).
Sekarang panaskan langseng ( tempat mengukus ) dan tunggu hingga muncul uap, lalu
masukkan semua cetakan dan kukus hingga matang ( sekitar 15 hingga 20 menit ).
Selesai dan siap dinikmati.

Anda mungkin juga menyukai